M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Kesalahan Pakai Face Oil yang Bisa Bikin Breakout, Hindari Ya!

4 Kesalahan Pakai Face Oil yang Bisa Bikin Breakout, Hindari Ya!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada 4 kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout. Cari tahu di sini.

Face oil atau minyak wajah memang tidak sepopuler serum. Namun, bukan berarti tidak ada orang yang menjadikan face oil sebagai favorit.

Umumnya, face oil menawarkan efek melembabkan ekstra dan nutrisi tambahan yang dibutuhkan kulit. Itulah mengapa face oil sangat cocok untuk semua jenis kulit, tidak terkecuali kulit berminyak.

Meskipun begitu, Anda tidak akan mendapatkan manfaat face oil secara optimal jika Anda menggunakannya dengan cara yang salah. Justru, face oil akan mendatangkan masalah baru pada kulit, termasuk breakout. Tentu Anda tidak mau, bukan?

Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada kulit wajah Anda, hindarilah 4 kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout sebagaimana dilansir dari Eva Mulia Clinic berikut.

Baca Juga: Stop 7 Kebiasaan Buruk Ini yang Bikin Rambut Rontok dan Tipis

1. Tidak memerhatikan jenis kulit

Kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout pertama adalah tidak memerhatikan jenis kulit.

Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda, seperti kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif. Apabila Anda menggunakan face oil yang tidak cocok dengan jenis kulit Anda, itu dapat menyebabkan berbagai masalah seperti peningkatan produksi minyak, iritasi, atau bahkan breakout.

Jadi, sebelum memakai face oil tertentu, pastikan Anda mengetahui jenis kulit sendiri dan pilihlah produk face oil yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

2. Memakai face oil terlalu banyak

Kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout kedua adalah memakai face oil terlalu banyak.

Tidak sedikit orang berpikir bahwa semakin banyak face oil yang diaplikasikan, maka semakin baik pula hasilnya. Padahal, hal ini bisa menjadi kontraproduktif.

Menggunakan terlalu banyak face oil dapat menyebabkan kulit terasa berat dan berminyak, sehingga pori-pori rentan tersumbat. Sebaiknya, cukup gunakan beberapa tetes face oil untuk sekali pemakaian. Jika kulit masih terasa kering, oleskan moisturizer yang ringan setelah menggunakan face oil.

Baca Juga: Ada Stroberi, Ini 6 Makanan Sehat yang Ternyata Bisa Menyebabkan Jerawat

3. Tidak membersihkan wajah sebelum memakai face oil

Kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout ketiga adalah tidak membersihkan wajah sebelum memakai face oil.

Membersihkan wajah dengan benar sebelum memakai face oil merupakan langkah penting yang tidak boleh diabaikan. Jika wajah tidak dibersihkan terlebih dahulu, minyak dan kotoran akan terperangkap di bawah lapisan face oil. Adapun hal ini bisa menyebabkan pori-pori tersumbat dan memicu masalah kulit.

Oleh sebab itu, pastikan Anda membersihkan wajah dengan lembut menggunakan produk pembersih yang sesuai jenis kulit sebelum mengaplikasikan face oil.

4. Memakai face oil di waktu yang tidak tepat

Kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout keempat adalah memakai face oil di waktu yang tidak tepat.

Khusus pemilik kulit berminyak, Anda tidak hanya disarankan untuk memakai face oil sekali sehari. Tetapi, Anda juga disarankan untuk memakai face oil di waktu yang tepat.

Alih-alih menggunakan face oil di pagi hari, alangkah baiknya Anda mengaplikasikan face oil di malam hari. Ini karena kulit menghasilkan lebih sedikit sebum di malam hari. Jadi, waktu terbaik untuk menggunakan face oil adalah tepat sebelum tidur.

Demikian 4 kesalahan pakai face oil yang bisa bikin breakout. Jangan diulangi lagi ya, Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Special 3rd Anniversary Go!Go!Curry, Promo Buy 1 Get 1 Cuma 17-19 Desember 2025

Go!Go!Curry hadirkan promo Special 3rd Anniversary pad 17-19 Desember. Beli Kanazawa Curry Rice, gratis Mentai Chicken Katsu Don.

6 Ide Kado Natal High End untuk Kerabat dan Sahabat, Mewah dan Mahal Semua

Punya sahabat atau kerabat yang suka barang mewah? oba pilih barang-barang high end berikut sebagai kado Natal.​  

Cara Mengubah Ukuran Huruf di WhatsApp Jadi Lebih Besar, Ikuti Panduannya

Cara mengubah ukuran huruf di WhatsApp jadi lebih besar membuat obrolan lebih menarik. WhatsApp menawarkan opsi bawaan untuk pemformatan teks.

Ipar Adalah Maut dan 4 Film Perselingkuhan Asal Indonesia Bikin Geram Penonton

Sedang jadi tren tontonan di layar kaca, tonton rekomendasi film Indonesia yang bertema perselingkuhan berikut ini.​

Rekomendasi 6 Serial Misteri Pembunuhan dari Barat Penuh Teka-Teki di Netflix

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi serial dengan tema misteri pembunuhan dari barat yang terjadi di sekolah.​  

6 Drakor Tentang Sekte Ajaran Sesat Penuh Cerita Tak Terduga

Menarik untuk ditonton sebagai hiburan, inilah beberapa rekomendasi drakor tentang sekte ajaran sesat.​  

Siap-siap, BEI Lepas Suspensi 4 Saham yang Harganya Terus Meroket

Keempatnya bisa diperdagangkan lagi di pasar reguler dan tunai sejak hari ini, Rabu, 17 Desember 2025. 

Spesial 17 Desember, Promo Happiness Delight Krispy Kreme 2 Dozen Donuts Rp 100K

Krispy Kreme hadirkan promo Happiness Delight khusus 17 Desember. Nikmati 2 lusin Dozen Donuts favorit hanya Rp 100.000. 

Tecno Spark 40 Pro+ Harga Rp 2 Jutaan, Bawa Layar AMOLED dan Kecerahan 4500 Nit

Tecno Spark 40 Pro+ rilis bersama Tecno Spark 40 dan Spark 40 Pro. Tecno mengemas ponsel dengan layar AMOLED dengan kecerahan 4500 nit.

Adakah Kaitan Antara Asam Urat dan Depresi? Cari Jawabannya di Ulasan Berikut

Kaitan antara asam urat dan depresi harus dipahami dengan baik. Asam urat adalah radang sendi yang terasa nyeri dan membuat penderitanya depresi.