M O M S M O N E Y I D
Bugar

4 Cara Mengencangkan Kulit Wajah, Perawatan Alami di Rumah

4 Cara Mengencangkan Kulit Wajah, Perawatan Alami di Rumah
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Tak perlu takut, Anda bisa mengikuti cara mengencangkan kulit wajah secara alami dari rumah.

Seiring bertambahnya usia, kulit wajah akan muncul kerutan atau garis halus di area kulit wajah. Selain melakukan perawatan di klinik kecantikan, Anda bisa merawat kulit wajah dari rumah saja

Lakukan perawatan wajah ini secara rutin dan benar. Tertarik mencoba? Berikut beberapa cara mengencangkan kulit wajah secara alami dari rumah dilansir dari loreal-paris.co.id

1. Menggunakan produk skincare anti-aging

Cara mengencangkan kulit wajah pertama adalah gunakan produk skincare anti-aging. Jika Anda sudah rutin menggunakan produk skincare pada pagi dan malam hari, maka hanya perlu mengganti produk-produk skincare yang digunakan dengan yang khusus diformulasikan untuk anti-aging. 

Para ahli merekomendasikan memakai produk dengan kandungan hyaluronic acid untuk membantu mengencangkan kulit wajah. Hyaluronic acid merupakan humektan, bahan aktif ini dapat menarik dan menahan sampai 1.000 kali beratnya di air.

Kemudian, hyaluronic acid akan mengikat diri ke kolagen dan tetap tinggal di dalam lapisan kulit. Hyaluronic acid juga dikenal dengan kemampuannya untuk mendorong produksi kolagen di kulit.

2. Suplemen

Cara mengencangkan kulit wajah alami selanjutnya dengan suplemen. Anda bisa mengonsumsi suplemen sebagai cara alami mengencangkan kulit wajah agar awet muda.

Sebaiknya untuk mengkonsumsi suplemen dengan kandungan hyaluronic acid, kolagen, Vitamin C, Vitamin E, Vitamin B kompleks, resveratrol, dan kurkumin yang membantu merawat kulit yang mengalami penuaan.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Vitamin Rambut Rontok yang Harus Anda Coba

3. Olahraga

Berikutnya, olahraga rutin untuk mengencangkan kulit wajah alami di rumah. Olahraga dapat membantu mengencangkan otot-otot di tubuh dan membuat tubuh menjadi lebih padat.

Otot-otot tubuh yang kencang dapat membuat tampilan kulit yang kendur menjadi berkurang, serta secara keseluruhan menjadi cara agar wajah terlihat muda dan segar.

4. Pijatan Wajah

Cara mengencangkan kulit wajah alami terakhir adalah berikan pijatan wajah. Pijatan yang dilakukan di kulit yang kendur dapat memperlancar aliran darah sehingga memberi manfaat anti-aging.

Anda bisa menggunakan face oil atau krim anti-aging untuk pemijatan. Menurut penelitian, pijatan di wajah yang dilakukan secara teratur dapat membantu memperkuat manfaat dari face oil atau krim yang Anda gunakan. 

Nah, itulah beberapa cara mengencnagkan kulit wajah alami perawatan dari rumah. Lakukan cara ini secara rutin dan benar, ya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Apakah Timun Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah timun bisa menurunkan kolesterol tinggi atau tidak, ya? Cari tahu di sini, yuk!  

5 Ide Dapur Biofilik Modern Ini untuk Rumah Lebih Sehat dan Nyaman, Simak yuk

Simak bagaimana konsep dapur biofilik mampu membuat dapur lebih sehat, menenangkan, dan estetis untuk kebutuhan rumah modern masa kini.

Moto G67 Power Bersaing dengan Samsung S25 FE, Andalkan Vegan leather yang khas!

Moto G67 Power cukup bersaing dengan Samsung S25 FE, sama-sama bawa kamera 50 MP di lensa utamanya. 

5 Alasan Kenapa Traveler Wajib Punya Asuransi Perjalanan di Tahun 2025

Simak alasan traveler wajib punya asuransi perjalanan di 2025 agar liburan makin aman dan nyaman, detailnya ada pada uraian berikut.

7 Tren Kamar Mandi yang Kekinian, tapi Bikin Menyesal dalam Beberapa Tahun

Ini tren kamar mandi yang kelihatannya menarik, tapi sebenarnya bisa bikin ribet dan merugikan dalam jangka panjang jika tak direncanakan matang.

4 Manfaat Buah Nanas untuk Kolesterol Tinggi yang Tak Banyak Orang Tahu

Ini, lho, beberapa manfaat buah nanas untuk kolesterol tinggi yang tak banyak orang tahu!           

Kenapa Banyak Orang Sekarang Tidak Mau Bawa Uang Tunai? Ini 5 Alasannya

Alasan kenapa sekarang banyak orang malas bawa uang tunai dan simak bagaimana tren digital sekarang bikin cara bayar berubah total.

7 Sayuran yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Ada Kubis!

Intip beberapa sayuran yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi di sini, yuk. Ada apa saja, ya?  

Rahasia Resep Keripik Singkong yang Renyah & Gurih, Bikin Susah Berhenti Ngemil

Resep kerip singkong yang renyah dan gurih ternyata gampang banget bikinnya. Bisa juga dijadikan keripik balado pedas-manis yang nagih banget.

10 Tips Pola Makan ala Jepang yang Bikin Umur Panjang

Yuk, intip beberapa tips pola makan ala Jepang yang bikin umur panjang. Tertarik coba?