MOMSMONEY.ID - Inilah 3 rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda.
Face oil atau minyak wajah merupakan produk perawatan kulit dengan manfaat luar biasa. Umumnya, face oil terbuat dari minyak alami yang berasal dari tumbuhan seperti jojoba oil, tamanu oil, tea tree oil, hingga rosehip seed oil.
Beberapa manfaat face oil di antaranya melembabkan, menutrisi kulit, memperbaiki skin barrier, meredakan kemerahan, hingga mencegah dan menghilangkan jerawat.
Tak sampai di situ, kandungan tertentu dalam face oil juga bisa membuat kulit tampak lebih glowing dan awet muda lho.
Layak Anda jajal, berikut MomsMoney bagikan 3 rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda.
Baca Juga: Tertarik Beli Tas Longchamp? Ini 4 Ciri-Ciri Tas Longchamp Asli yang Wajib Anda Tahu
1. Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum
Rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda yang pertama adalah Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum.
Sudah terjual ratusan ribu pcs, Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum merupakan face oil yang sangat cocok untuk kulit kering, kusam, dan beruntusan. Selain itu, face oil ini juga aman digunakan oleh kulit sensitif.
Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum mengandung Rosehip Seed Oil untuk mengatasi tanda penuaan dini dan pigmentasi, melembabkan kulit, serta melindungi kulit dari radikal bebas. Squalane Oil untuk menghidrasi kulit, sehingga tampak lebih kenyal dan lembut. Juga, Evening Primrose Oil untuk mencegah munculnya jerawat dengan membentuk keseimbangan hormon.
Bio Beauty Lab Luxurious Facial Oil Serum tidak mengandung pewangi maupun paraben. Tidak greasy, Anda bisa menggunakan face oil ini sendirian atau setelah memakai pelembab pada pagi dan malam hari.
Harga normal: Rp. 96.900 (5ml), Rp 157.462 (10ml), Rp 244.800 (20ml)
2. Bhumi Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil
Rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda yang kedua adalah Bhumi Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil.
Bhumi Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil diperkaya dengan 9 macam essential oil meliputi Turmeric Root Oil, Lavender Oil, Rosehip Seed Oil, Clary Sage Oil, Tea Tree Oil, Patchouli Oil, Frankincense Oil, Geranium Oil, dan Lemongrass Oil.
Kombinasi dari 9 essential oil tersebut menjadikan Bhumi Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil efektif untuk mencerahkan, membuat kulit tampak lebih muda, mencegah jerawat dan noda hitam, melembabkan, mengencangkan kulit, menghilangkan noda hitam, serta memperbaiki skin barrier.
Bhumi Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil tidak mengandung paraben. Cocok untuk kulit kering, sensitif, hingga berminyak, face oil ini juga bisa Anda gunakan sebagai base makeup.
Harga normal: Rp 155.620 (10ml), Rp 185.216 (30ml)
Baca Juga: Berat Badan Turun, 4 Manfaat Minum Cuka Apel Setiap Hari untuk Kesehatan Tubuh
3. Oasea Oceanus Squalane + Vitamin C Radiance Face Oil Serum
Rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda yang ketiga adalah Oasea Oceanus Squalane + Vitamin C Radiance Face Oil Serum.
Oasea Oceanus Squalane + Vitamin C Radiance Face Oil Serum merupakan serum + face oil fase ganda (dual-phase) dengan formula yang ringan dan mudah menyerap tanpa terasa greasy.
Oasea Oceanus Squalane + Vitamin C Radiance Face Oil Serum mengandung 2% Squalane yang berasal dari minyak zaitun untuk menghidrasi, mengurangi minyak berlebih, dan sebagai anti-aging. 2% Ethyl Ascorbic Acid atau bentuk vitamin C yang stabil untuk mencerahkan kulit dan sebagai antioksidan.
Ada juga kandungan Paeonia Officinalis Flower Extract untuk membantu meningkatkan kelembutan kulit, mengurangi melanin, dan memperbaiki warna kulit. Serta, Carrot Oil atau turunan vitamin A untuk mengurangi munculnya kerutan.
Oasea Oceanus Squalane + Vitamin C Radiance Face Oil Serum aman untuk kulit sensitif, ibu hamil, maupun ibu menyusui.
Harga normal: Rp 116.620 (5ml), Rp 170.850 (20ml)
Demikian 3 rekomendasi face oil terbaik untuk kulit glowing dan awet muda ala MomsMoney.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News