M O M S M O N E Y I D
Keluarga

2 Resep Telur Dadar Padang Praktis yang Teksturnya Sangat Tebal dan Renyah

2 Resep Telur Dadar Padang Praktis yang Teksturnya Sangat Tebal dan Renyah
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Mari kreasikan hasil masakan sendiri dengan mencoba resep telur dadar padang yang satu ini, yuk.

Telur dadar padang berbeda dengan menu telur dadar yang lainnya. Teksturnya padat karena telur dadar tak hanya diisi telur saja, melainkan juga dengan campuran kelapa parut dan tepung terigu.

Selain itu, telur dadar padang punya beragam isian mulai dari daun bawang, cabai, hingga bawang-bawangan yang juga menambah harum dan sedap hidangan ini.

Berikut ini MomsMoney hadirkan 2 resep telur dadar padang dengan tekstur super tebal dan renyah di mulut.

Baca Juga: 2 Resep Brownies Kukus Chocolatos Tanpa Mixer, Mudah Dibuat Anak Kos

1. Resep Telur Dadar Padang

Intip resep telur dadar padang yang dilansir dari Frisian Flag, berikut ini.

Bahan:

  • 5 butir telur bebek
  • 2 sdm kelapa parut
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 lembar daun kunyit
  • 3 lembar daun bawang
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai merah
  • 4 sdm minyak goreng
  • Garam & merica secukupnya
  • 150 ml susu cair

Cara memasak telur dadar padang:

  1. Haluskan 3 buah cabai merah, 4 siung bawang merah, dan 2 siung bawang putih
  2. Siapkan wadah dan masukkan 150 ml susu cair, 2 sdm tepung terigu, 1 sdt kaldu bubuk, ¼ sdt garam, ¼ sdt garam, ¼ sdt merica, 5 butir telur bebek, 3 lembar daun jeruk, 2 sdm kelapa parut. Kocok hingga tercampur rata.
  3. Panaskan wajan dengan 4 sdm minyak. Tumis bumbu halus, 3 buah cabai keriting, 2 batang daun bawang iris. Tumis sampai harum
  4. Masukkan campuran telur dan masak sampai matang
  5. Telur dadar padang siap disajikan.

Baca Juga: 3 Resep Nasi Uduk Rice Cooker Komplit, Masaknya Simpel, Praktis, dan Tanpa Santan

Telur Dadar Padang
Telur Dadar Padang

Baca Juga: 4 Ide Resep Sahur Menu Telur Dadar ala Japanese Food, Masak 15 Menit saja

2. Resep Telur Dadar Padang

Simak resep telur dadar padang berikut ini, dikutip dari buku "Lauk Pelengkap Gaya Rumahan" (2011) karya Waroeng Makan Dua Iboe terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Bahan

  • 4 butir telur bebek
  • Minyak agak banyak, untuk menggoreng

Bumbu

  • 5 buah cabai merah
  • 3 buah bawang merah
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm kelapa parut
  • 2-3 batang duan bawang, iris halus
  • 1 batang daun seledri, cincang

Baca Juga: Resep Bihun Goreng Ala Solaria Kreasi Devina Hermawan, Toppingnya Komplet Banget

Cara membuat telur dadar padang:

1. Campur jadi satu cabai merah dan bawang merah, bubuhi garam, giling kasar, sisihkan. 

2. Kocok telur dan campuran cabai hingga naik, masukkan kelapa parut, irisan daun bawang, dan cincangan daun seledri, aduk rata.

3. Panaskan minyak, tuang campuran telur ke dalamnya, tutup penggorengan sebentar balik telur setelah bagian bawahnya berwarna kecoklatan

4. Goreng kembali hingga sisi satunya lagi juga kecoklatan, angkat dan tiriskan.

5. Sajikan telur dadar padang dalam keadaan hangat untuk teman makan nasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Teh Alami yang Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi Anda, Mau Coba?

Ada beberapa teh alami yang ampuh turunkan kolesterol tinggi, lo. Intip daftarnya di sini, yuk.     

13 Rekomendasi Makanan Tinggi Serat untuk Mencukupi Kebutuhan Serat Harian

Intip rekomendasi makanan tinggi serat untuk mencukupi kebutuhan serat harian berikut ini, yuk. Ada apa saja?

Pocari Sweat Run 2026 Siap Digelar, Lombok Jadi Pembuka

​Pocari Sweat kembali menggelar ajang lari tahunannya Pocari Sweat Run di dua kota pada 2026 untuk mendorong sport tourism nasional.

7 Manfaat Konsumsi Cokelat Hitam bagi Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Apa saja manfaat konsumsi cokelat hitam bagi kesehatan tubuh, ya? Cek selangkapnya di sini, yuk.       

9 Tips Memilih Cokelat Hitam yang Paling Sehat

Ini dia beberapa tips memilih cokelat hitam yang paling sehat yang bisa Anda coba terapkan.                  

Berapa Banyak Protein Harian yang Dibutuhkan untuk Membangun Otot ya?

Banyak ditanyakan, berapa banyak protein harian yang dibutuhkan untuk membangun otot sebenarnya? Intip pembahasannya di sini.

7 Minuman untuk Meningkatkan Kesehatan Otak secara Alami

Tahukah bahwa ada sejumlah minuman untuk meningkatkan kesehatan otak secara alami, lo. Apa sajakah itu?

Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

E-Statement: Kunci Lapor Pajak Tanpa Stres, Banyak Orang yang Belum Tahu

Cek dokumen pajak dan e-Statement secara digital untuk SPT Tahunan, simak panduan praktis dan solusi rapi tanpa ribet berikut ini.

Simak Rahasia Keuangan yang Aman Ternyata Bukan Gaji Besar, Tapi Cara Mengelolanya

Simak panduan mengelola keuangan pribadi yang cocok tahun 2026 agar tetap aman, terarah, dan siap menghadapi tantangan masa depan.