M O M S M O N E Y I D
Keluarga

2 Resep Brongkos Daging dan Telur, Sayur Berkuah Hitam dari Yogyakarta

2 Resep Brongkos Daging dan Telur, Sayur Berkuah Hitam dari Yogyakarta
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Brongkos adalah salah satu sajian Nusantara yang asalnya dari Yogyakarta. Sekilas, Brongkos mirip dengan masakan Rawon karena keduanya sama sama berkuah gelap.

Brongkos itu sendiri merupakan makanan berkuah dengan isian daging serta kacang. Sementara kuah hitamnya diambil dari bahan kluwak.

Berikut ini MomsMoney hadirkan 2 resep Brongkos isi telur dan daging, untuk makan siang Moms bersama keluarga.

Baca Juga: Resep Praktis Telur Bumbu Bali Tanpa Santan, Pedasnya Hangatkan Tenggorokan

1. Resep Brongkos Telur

Resep Brongkos Telur dilansir dari laman Happy Soya Oil. Total waktu memasak selama 30 menit dan bisa untuk 4 porsi makan.

Bahan

  • 4 butir telur ayam rebus
  • 5 buah cabai rawit merah utuh
  • 1 buah tomat merah
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula
  • 150 ml air
  • 100 ml santan kental
  • 3 sdm minyak
  • 6 butir bawang merah, bumbu yang dihaluskan
  • 4 butir bawang putih, bumbu yang dihaluskan
  • 2 butir kemiri, bumbu yang dihaluskan
  • 3 buah cabe merah besar, bumbu yang dihaluskan
  • 2 buah kluwak, bumbu yang dihaluskan
  • 1 sdt terasi, bumbu yang dihaluskan

Cara Masak Brongkos Telur

  1. Tumis bumbu halus dan daun salam sampai matang
  2. Masukkan telur, cabai rawit merah, tomat dan air. Bumbui dengan garam dan gula, aduk rata
  3. Masak hingga air berkurang. Masukkan santan kental, Masak sambil diaduk sampai mendidih. Angkat
  4. Sajikan Brongkos Telur untuk keluarga di rumah.

Baca Juga: Resep Sop Konro Khas Makassar Ala Rudy Choirudin, Mudah dan Praktis Diikuti

Brongkos
Brongkos

Baca Juga: Resep Nasi Liwet Presto Komplit Khas Jawa Barat, Porsi Besar dan Lebih Pulen

2. Resep Brongkos Daging

Dilansir dari Majalah Saji / ED 500 2021 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama yang dikutip melalui Kompas.com. Resep Brongkos Daging bisa untuk enam porsi makan. 
Bahan 

  • 100 gram kacang tolo, rebus
  • 200 gram daging sengkel 
  • 1,5 liter air
  • 2 batang serai, memarkan 
  • 8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 2 cm lengkuas, memarkan 
  • 2 lembar daun salam 
  • 150 gram buncis, potong 3 cm 
  • 1/2 buah labu siam, potong kotak 
  • 1 1/2 sdm garam 
  • 2 sdt gula pasir 250 ml santan dari 1 butir kelapa 
  • 2 sdm minyak goreng, untuk menumis

Bumbu halus

  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdt ketumbar, sangrai
  • 4 buah keluak, ambil daging buahnya, seduh dengan air panas
  • 4 buah cabai merah 
  • 8 butir bawang merah
  • 1 cm kencur
  • 1 cm jahe

Baca Juga: 2 Resep Nasi Campur Khas Bali, Dilengkapi Sate Lilit, Lawar, hingga Jukut Urap

Cara Masak Brongkos Daging:

  1. Rebus daging sengkel dan air sampai matang dan menjadi empuk. Ambil dagingnya dan tuang kaldu sebanyak 1.250 ml.
  2. Potong kotak daging dan sisihkan kaldunya. 
  3. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, lengkuas, dan daun salam sampai aromanya tercium harum.
  4. Tuang air kaldu, rebus dan masukkan potongan daging sengkel, buncis, wortel, labu siam, dan kacang tolo.
  5. Bubuhi garam dan gula. Masak hingga mendidih. 
  6. Tuang santan dan cabai rawit merah utuh. Masak sambil sesekali diaduk hingga matang. 
  7. Angkat dan sajikan Brongkos Daging untuk makan siang hari ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Segera Singkirkan! Ini 4 Benda Pembawa Sial di Tahun 2026 Menurut Feng Shui

Ada 4 benda pembawa sial di tahun 2026 menurut Feng Shui. Sebaiknya disingkirkan, berikut daftarnya.

Frugal Chic: Gaya Stylish Tanpa Menguras Kantong, Ini Tips dari Mia McGrath

Apakah Anda salah satu pengguna TikTok yang kerap melihat konten tentang frugal chic? Apa sebenarnya frugal chic itu? Ini jawabannya.

5 Efek Negatif Makanan Tinggi Gula untuk Kulit, Bikin Cepat Tua dan Jerawatan!

Suka makanan manis? Awas, ini 5 efek negatif makanan tinggi gula untuk kulit yang perlu Anda ketahui sekarang juga.

Perempuan Produktif Berisiko Terkena Autoimun, Benarkah?

Deteksi gejala dan mengatasi penyakit autoimun pada perempuan yang produktif. Berikut lengkapnya    

Cara Orangtua Menghadapi Anak Terluka Tanpa Harus ada Drama

Cara baru bagi orangtua menghadapi anak yang terluka tanpa merasa perih dan tanpa drama yang panjang

Wisatawan Mancanegara yang Gunakan Layanan KA Jarak Jauh Sepanjang 2025 Naik 3,7%

KAI mencatat terdapat 694.123 wisatawan mancanegara tercatat bepergian menggunakan kereta api KAI sepanjang 2025.

5 Ciri-Ciri Akun Instagram Diblokir Seseorang, Ini Cara Mudah Mengetahuinya

Merasa akun seseorang hilang tiba-tiba? 5 ciri ini membuktikan Anda diblokir, bukan dinonaktifkan.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1), Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 13 Januari 2026 dan Rabu 14 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hujan Lebat di Daerah Ini, Simak Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (13/1) dan Rabu (13/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat.

Harga Emas Hari Ini Rekor All Time High, Nyaris Mencapai US$ 4.600 per troi ons

Harga emas hari ini di pasar global melonjak 1,9% ke level tertinggi sepanjang masa.