CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

UMKM Tak Lagi Cukup Promosi, Saatnya Bangun Branding yang Bermakna

UMKM Tak Lagi Cukup Promosi, Saatnya Bangun Branding yang Bermakna
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - UMKM Indonesia kini dituntut lebih dari sekadar bisa berjualan. Dalam era digital yang cepat berubah, branding menjadi kunci keberlangsungan bisnis.

Branding bukan hanya soal logo menarik atau desain media sosial yang seragam. Lebih dari itu, branding adalah bagaimana produk UMKM diingat, dirasakan, dan dipercaya konsumen.

Contohnya, bisa dilihat dari The Hallway Space di Bandung, yang menyulap lantai dua pasar tradisional menjadi destinasi gaya hidup.

"Dulu orang ke pasar untuk belanja, sekarang mereka datang untuk nongkrong," kata Rilly Robi, Co-Founder The Hallway Space, dalam keterangan tertulis, Rabu (4/6).

Konsep "Nongkrong di Pasar" menjadi identitas yang kuat, membuat tempat ini bukan sekadar lokasi bisnis. Ini membuktikan bahwa konsistensi branding bisa mengubah perilaku konsumen.

Baca Juga: Kolaborasi Kementerian UMKM dan Lazada: UMKM Harus Siap Hadapi Ekonomi Digital

Sementara Photoplace Indonesia juga menunjukkan pentingnya pengalaman dalam branding. Usaha photobox ini berkembang dari pojok kafe di Bogor menjadi jaringan 43 outlet di Jawa dan Bali.

"Buat kami, photobox bukan cuma tempat ambil gambar, tapi ruang kecil yang bisa jadi kenangan," ujar Isni Suci Nuranisa, Marketing Manager Photoplace Indonesia.

Mereka menang bukan dengan promosi besar-besaran, tapi dengan membangun pengalaman otentik yang dikenang pelanggan.

"Riset pasar dan konsistensi menjadi pilar penting strategi branding UKM. “Kalau kita tahu siapa target pasarnya, semua langkah setelahnya jadi lebih jelas," tambah Isni.

Untuk mempercepat transformasi ini, Kementerian Koordinatoor Pemberdayaan Masyarakat akan menggelar program Perintis Berdaya di Bandung, 18-20 Juni 2025.

Pelatihan ini fokus pada penguatan identitas UMKM agar bisa bersaing bukan dengan harga, tetapi dengan makna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!      

5 Manfaat Minum Jus Apel secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum jus apel secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Ulasan lengkapnya ada di sini!