M O M S M O N E Y I D
Santai

Tunasdigital.id Jadi Panduan Praktis buat Moms Melindungi Anak dari Konten Berbahaya

Tunasdigital.id Jadi Panduan Praktis buat Moms Melindungi Anak dari Konten Berbahaya
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Pemerintah meluncurkan situs Tunasdigital.id yang menjadi panduan praktis para orangtua Indonesia untuk menjaga anak di dunia maya.

Lewat Tunasdigital.id, pemerintah mengajak para moms berbagi cara melindungi si kecil dari konten berbahaya.

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) meluncurkan Tunasdigital.id dalam acara bertajuk "Aman dan Sehat Digital Sejak Dini" yang berlangsung di Jakarta pada Sabtu (1/11).

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid menyatakan, kehadiran Tunasdigital.id untuk memastikan ruang digital yang aman dan sehat bagi anak-anak Indonesia.

Baca Juga: Era Digital Berkembang, Anak Perlu Diajak Bijak Berinternet

Inisiatif ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 17 Tahun 2025 tentang Tata Kelola Penyelenggaraan Sistem Elektronik Dalam Pelindungan Anak, yang dikenal sebagai PP Tunas.

Karena itu, Tunasdigital.id hadir untuk mencegah anak-anak terpapar konten negatif, eksploitasi dan pelecehan, mengantisipasi penggunaan gawai secara berlebihan yang dapat mengganggu kesehatan psikologis anak serta melindungi data pribadi.

“Tunasdigital.id bisa menjadi kanal pengetahuan bagi bunda-bunda untuk kemudian mengerti bagaimana membawa anaknya di era digital,” ujar Meutya Hafid dalam siaran pers, dikutip Selasa (4/11).

Menkomdigi menjelaskan, platform tersebut tidak hanya berisi materi teoritis, tetapi juga akan diisi dengan beragam sharing pengalaman dari para bunda, tips menjaga anak saat berselancar di ruang digital, hingga konten edukatif dari para pakar.

Baca Juga: Waspadai Anak yang Menggunakan Chatbot AI dan Teman Virtual di Era Digital

“Konten dari para pakar sangat penting, misalnya, terkait mana sih aplikasi yang aman untuk anak, mana aplikasi yang untuk umur dewasa, mana games yang bisa dimainkan untuk anak-anak usia sekian dan mana games yang belum boleh,” tambah Meutya.

Pada dasarnya, Tunasdigital.id merupakan panduan konkret untuk menerapkan atau mengimplementasikan PP Tunas No 17 Tahun 2025.

Direktur Jenderal Komunikasi Publik dan Media (Dirjen KPM) Kemkomdigi Fifi Aleyda Yahya menegaskan, melalui PP Tunas dan Tunasdigital.id, Kemkomdigi ingin menemani para keluarga Indonesia belajar bersama tentang hal-hal kecil yang dapat menjadi sarana menjaga anak di era digital.

“Ini adalah sebuah gerakan literasi digital yang membekali orang tua agar anak-anak bisa memilah informasi, menjaga etika online, serta menjelajahi dunia maya dengan aman. Sehingga anak tumbuh cerdas secara digital dan membawa sikap bijaknya ke dunia nyata,” jelas Fifi.

Selanjutnya: Laba Avia Avian (AVIA) Sembilan Bulan Penuhi Target Analis, Berikut Rekomendasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Terkait

TERBARU

Tayang 8 Januari, Film Suka Duka Tawa Rilis Official Trailer & Poster

BION Studios dan Spasi Moving Image merilis official trailer dan poster Suka Duka Tawa, debut film panjang dari Aco Tenriyagelli.

Promo Alfamart Carnaval Ice Cream 26-30 November 2025, Glico Mochi Beli 4 Rp 10.000

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-30 November 2025. Ada Harga Spesial dan Beli Banyak Lebih Hemat.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 26 November-2 Desember 2025

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 26 November-2 Desember 2025 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.

5 Alasan Mengapa Membersihkan Rumah Bagus Untuk Kesehatan Mental

Bagi yang ingin tahu, ini dia beberapa manfaat membersihkan rumah yang ternyata bagus buat kesehatan mental.​

Mahasiswa Perlu Punya Perlindungan Finansial, Ini Penjelasan Avrist

​Di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu, mahasiswa perlu memahami alasan pentingnya memiliki perlindungan finansial sejak muda.

Promo Weekday Superindo-Hypermart 26-27 November 2025, Produk Segar Diskon hingga 50%

Promo Weekday hadir di Superindo dan Hypermart. Cek promo selengkapnya di sini sebelum belanja, Moms.

Baru Mau Coba Impor untuk Bisnis? Ini Alur Dasarnya Biar Tidak Bingung

Fasdeli Group di China Homelife 2025 tawarkan solusi logistik terintegrasi yakni freight forwarding, bea cukai, gudang, hingga pembiayaan impor

Promo Payday Bakmi GM sampai 30 November, Paket Bakmi Sultan & Minum Harga Spesial

Bakmi GM hadirkan promo Payday sampai 30 November 2025. Nikmati paket Bakmi Sultan dan minuman segar dengan harga spesial khusus dine-in.

Asetra Community Hadir, Begini Manfaatnya untuk Kelola Aset Keuangan Digital

Asetra Community menjadi komunitas yang dirancang untuk membantu masyarakat memahami cara mengatur keuangan lewat aset keuangan digital.

Berikut Manfaat Menanam Pohon yang Jarang Dibahas, Ini Penjelasannya

Tren menanam pohon muncul karena manfaat menanam pohon yang luas bagi lingkungan, sosial, hingga ekonomi masyarakat.