M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Tak Sekadar Menjaga Anak, Inilah Peran Ibu di Rumah

Tak Sekadar Menjaga Anak, Inilah Peran Ibu di Rumah
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Peran ibu tidak hanya jadi sosok yang menjaga anak saja. Di balik rutinitas harian keluarga Indonesia, peran ibu kerap hadir dalam bentuk yang paling sunyi namun paling menentukan.

Dari mengurus rumah tangga, mendampingi tumbuh kembang anak, hingga tetap menjalankan pekerjaan di luar rumah, ibu menjalani berbagai peran secara bersamaan, bahkan sering kali tanpa jeda dan tanpa sorotan.

Meski kontribusinya menjadi fondasi kesejahteraan keluarga, perhatian dan dukungan emosional yang ibu berikan dalam keseharian masih kerap dianggap sebagai hal yang “sudah seharusnya”.

Berangkat dari realitas tersebut, dalam rangka memperingati Hari Ibu 2025, My Baby menghadirkan kampanye nasional bertajuk #HanyaIbuYangBisa.

Kampanye ini mengajak masyarakat untuk kembali melihat, memahami, dan mengapresiasi peran ibu sebagai fondasi keluarga, baik di rumah maupun di dunia kerja, serta memberikan pengakuan yang lebih setara atas kontribusi yang selama ini kerap luput dari perhatian.

Peran ganda ibu menjadi semakin relevan di tengah kondisi sosial saat ini. Data Badan Pusat Statistik (BPS) berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2024 menunjukkan, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) perempuan di Indonesia mencapai 55,42%.

Yang berarti, lebih dari separuh perempuan usia produktif berpartisipasi aktif dalam dunia kerja, baik di sektor formal maupun informal.

Baca Juga: Lebih dari Sekadar Ucapan, Ini 7 Ide Merayakan Hari Ibu agar Hubungan Makin Hangat

Survei Sakernas menunjukkan, peran ibu tidak hanya hadir di ranah domestik, tetapi juga berdampak luas dalam kehidupan sosial dan profesional.

Di tengah berbagai peran yang dijalani secara bersamaan, ibu membangun lingkungan pengasuhan yang penuh perhatian dan kasih, yang membantu anak tumbuh dengan rasa aman dan dicintai.

Saat yang sama, kehadiran ibu di dunia kerja turut menghadirkan sosok yang tangguh, adaptif, dan memiliki empati tinggi, nilai-nilai yang terbentuk dari pengalaman pengasuhan sehari-hari dan sering kali luput disadari sebagai kekuatan.

Melalui kampanye #HanyaIbuYangBisa, My Baby menghadirkan ruang sekaligus mengajak masyarakat untuk merayakan dan mengapresiasi peran ibu yang kerap berlangsung di balik layar.

Karena, hanya ibu yang mampu menjalani berbagai peran secara bersamaan, dengan konsistensi, ketulusan, dan kasih tanpa syarat yang dampaknya terasa besar bagi keluarga.

Winny Yunitawati, Deputy Managing Director Cosmetic, Consumer & Health Care Tempo Scan Group, menjelaskan, kampanye #HanyaIbuYangBisa merupakan upaya My Baby mendampingi ibu menghadirkan produk perawatan seperti My Baby Minyak Telon Plus. 

Baca Juga: Rekomendasi 7 Film Bertema Ibu dari Luar Negeri yang Ceritanya Menyentuh

"Kami melihat bagaimana peran ibu hari ini semakin berlapis, mulai dari menjalani tanggung jawab keluarga sekaligus berkontribusi di luar rumah," ujar Winny dalam keterangan resmi Selasa (23/12).

"Melalui #HanyaIbuYangBisa, My Baby ingin mengajak masyarakat berhenti sejenak dan memberi pengakuan yang tulus atas peran ibu yang sering kali dianggap sebagai hal yang sudah seharusnya," kata dia. 

Kampanye Hari Ibu 2025 My Baby dijalankan melalui rangkaian aktivasi online dan offline,mulai dari digital video, kolaborasi dengan figur inspiratif, hingga aktivasi di ruang publik.

Sebagai momen puncak pada 22 Desember 2025, My Baby menghadirkan penyanyi Rizky Febian untuk merayakan Hari Ibu bersama, sekaligus merepresentasikan peran anggota keluarga yang mengapresiasi sosok ibu dan berbagai peran yang dijalaninya setiap hari.

"Dulu saya menganggap kenyamanan di rumah sebagai hal yang sudah seharusnya, namun kini saya sadar itu adalah hasil pengorbanan ibu yang sering kali tidak terlihat," sebutnya.

"Kini, melihat istri saya menjalani perannya sebagai ibu, saya makin paham bahwa #HanyaIbuYangBisa hadir setiap saat untuk merawat dan menjaga dengan ketulusan," imbuh suami penyanyi Mahalini ini.

Moms, ketahuilah peran perempuan pada dasarnya membentuk rasa aman, mendukung tumbuh kembang, serta memperkuat ikatan keluarga, fondasi yang memang #HanyaIbuYangBisa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Gaya Hidup Urban Bikin Jasa Bersih-Bersih Lewat Aplikasi Kian Populer

​bTaskee mencatat tren masyarakat Indonesia yang makin mengandalkan aplikasi untuk urusan bersih-bersih rumah.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.

Promo Subway Chicken Slice Tebus Murah Rp 20 Ribu, Nikmati Hematnya Hari Ini Saja

Promo Subway Double Date Deals hadir hari ini saja, 22 Januari 2026. Tebus murah Chicken Slice 6-inch cuma Rp 20 ribu. Cek syaratnya sekarang!

40 Tahun ParagonCorp, Intip Keseruan Beauty Science Tech 2026

​Memasuki usia 40 tahun, ParagonCorp mengajak publik melihat lebih dekat transformasi industri kecantikan lewat ajang Beauty Science Tech 2026.

Hasil Indonesia Masters 2026 Sementara: 6 Ganda Indonesia Tembus Babak Perempat Final

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), enam ganda Indonesia menembus babak perempat final.

Properti Premium Masih Dilirik, Ini Catatan Penting bagi Investor

​Minimnya pengembangan hunian baru di kawasan Dharmawangsa menempatkan proyek seperti Savyavasa dalam perhatian pembeli jangka panjang.

Kesempatan Terakhir Promo Chatime Serba Rp 26 Ribu & Snowy Cheese Cupbop Favorit

Promo Gebyar Chatime Rp 26 ribu untuk minuman favorit berakhir hari ini. Segera kunjungi outlet terdekat dan manfaatkan kesempatan terakhirnya!

Begini Cara Buka Konten Sensitif yang Tersembunyi di X

Ingin tahu cara melihat konten sensitif di X? Pengaturan privasi X memungkinkan untuk mengaksesnya. Ikuti panduan lengkapnya!

Drakor Medis Ini Bikin Anda Ikut Merasakan Tekanan Ruang Operasi

Pilihan drakor ini menyingkap sisi gelap rumah sakit dan tantangan para medis. Temukan kisah tentang kedokteran yang menguras emosi di sini.