M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Rekomendasi Drama Korea yang Ceritakan Kisah Ibu Rumah Tangga Beragam Genre

6 Rekomendasi Drama Korea yang Ceritakan Kisah Ibu Rumah Tangga Beragam Genre
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini deretan drama Korea yang memiliki tema tentang ibu-ibu rumah tangga dalam ceritanya.

Kisah kehidupan ibu rumah tangga dijadikan tema dalam drama Korea, karena bukan merupakan pekerjaan yang mudah. 

Apalagi, ibu rumah tangga yang masih harus bekerja mencari nafkah demi anak-anaknya. Sudah barang tentu, ia harus bisa membagi waktu untuk anak dan bekerja agar semuanya bisa berjalan baik. 

Berikut beberapa drama Korea yang berkisah tentang kehidupan ibu rumah tangga dengan beragam tema cerita.

Baca Juga: 6 Drama Korea Dewasa Panas dan Menggoda dengan Beragam Tema Cerita

Salon de Holmes

Salon de Holmes dibintangi oleh Lee Si Young, Jung Young Joo, Kim Dasom, dan Nam Gi-ae. Drakor ini mengisahkan empat wanita yang tinggal di Apartemen Gwangsun Jugong.

Meskipun memiliki latar belakang yang berbeda, mereka bersatu untuk menjadi detektif dan memecahkan berbagai kasus misterius di lingkungan mereka dengan menggabungkan elemen aksi, misteri, dan komedi. 

Birthcare Center

Dalam cerita yang menarik dan penuh komedi, drakor ini mengisahkan tentang kisah para perempuan yang bertemu di sebuah fasilitas kesehatan khusus ibu-ibu pasca melahirkan.

Di sini, kebutuhan para ibu-ibu yang baru saja melahirkan dapat terpenuhi dengan baik. Namun, beberapa kepribadian berbeda bertemu dan saling membagikan perasaannya setelah mereka melahirkan dan menjadi ibu.

Baca Juga: 6 Soundtrack Drakor Legendaris dan Populer Hingga Saat Ini

Not Others  

Hadir dengan genre komedi keluarga, drama Korea ini dibintangi oleh Choi Sooyoung SNSD, Jeon Hye Jin, dan Ahn Jae Wook. Cerita dari drama Korea ini mengikuti perjalanan sebuah keluarga dari ibu tunggal. 

Ia yang memiliki kepribadian cerewet ini bekerja sebagai terapis fisik dan tinggal bersama satu anak perempuannya. Anak perempuannya tersebut bekerja sebagai polisi. Kehidupan mereka berubah ketika seorang dokter misterius muncul.

Doctor Cha

Drama Korea di Netflix ini dibintangi Uhm Jung Hwa dan berjudul Doctor Cha. Mengangkat tema medis, drakor ini menceritakan tentang seorang ibu rumah tangga yang sudah lama meninggalkan karirnya sebagai dokter. 

Setelah mengalami kejadian yang tak terduga, ia kemudian memutuskan untuk kembali mengejar kariernya sebagai dokter. Pertama-tama, ia harus kembali menjadi dokter magang terlebih dahulu.

Baca Juga: 7 Drakor Moon Ga Young, Perankan Pengacara di Law and the City

Crash Course in Romance

Drama misteri romantis Jung Kyung Ho dan Jeon Do Yeon ini bercerita tentang seorang mantan atlet nasional wanita kini menjalankan toko kudapan. Karena satu dan lain hal, ia mendaftarkan anaknya ke sebuah lembaga pendidikan privat. 

Lembaga tersebut adalah tempat para murid untuk belajar dan mempersiapkan ujian masuk universitas. Di sana, ia kemudian bertemu dengan seorang pengajar populer yang sensitif dan menyebalkan.

When The Camelia Bloom

Seorang ibu tunggal, Dong Baek, menjalankan sebuah restoran bernama Camelia untuk tetap bisa merawat putra tunggalnya yang bernama Pil Gu.

Kedatangan Dong Baek di Desa Ongsan mendapat cibiran lantaran ia merupakan seorang janda sekaligus ibu tunggal.

Di sisi lain, seorang polisi bernama Hwang Yong Sik malah menaruh perhatian dan menyukai Dong Baek walaupun ia telah memiliki seorang putra. Ia juga bahkan tak menyerah walau banyak yang menentang hubungannya dengan Dong Baek.

Jangan lupa tonton rekomendasi drakor bertema ibu rumah tangga itu tadi, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.                  

Promo Es Krim Alfamart 16-31 Januari 2026, Cornetto dan Hula-Hula Beli 2 Gratis 1

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-31 Januari 2026 untuk borong es krim favorit.

Marak Penipuan Berkedok Pengiriman, Ini Imbauan dari J&T Cargo

​J&T Cargo mengedukasi pelanggan agar selalu melakukan verifikasi sebelum menanggapi pesan pengiriman.

Hindari Peretasan, Amankan WhatsApp dengan Fitur Rahasia Ini

Nomor HP terhubung ke rekening bank? Pastikan WhatsApp Anda aman dari peretas, ini cara melindungi semua aset digital Anda.

Rekor Tertinggi Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.700 per troi ons

Kekhawatiran potensi perang dagang antara AS dan Eropa, mendorong harga emas hari ini memperbarui rekor tertinggi sepanjang.

Ingin Rambut Lembap Saat Musim Hujan, Ellips Hadirkan Hair Mask 1 Menit

​Ellips memperluas pilihan perawatan rambut dengan menghadirkan hair mask dalam kemasan jar 200 gram dirancang bekerja hanya dalam satu menit

HP Infinix Rp 4 Jutaan Pilih yang Mana? Cek Performa Gaming & Kamera

Pilih HP Infinix paling kencang untuk gaming dan multitasking. Prosesor gahar, RAM besar, cek spesifikasi lengkapnya di sini!

Fitur iOS 26: AI Saring Spam, Ponsel Lama Makin Canggih

Lupakan cara lama menggunakan iPhone. iOS 26 memperkenalkan fitur revolusioner yang wajib Anda coba.  

Promo Hypermart Weekday Periode 20-22 Januari 2026, Fiesta Crispy Bubble Diskon Besar

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 20-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di hari kerja.

HP Murah Rp 2 Jutaan: Kamera Zoom 10x Rekam 4K, Konten Auto Cuan

Mencari HP murah dengan kamera zoom canggih? Poco M7 hingga Galaxy A15 tawarkan zoom 10x dan rekam 4K.