M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Simak Cara Mengaktifkan Lagi Kartu ATM BCA yang Expired

Simak Cara Mengaktifkan Lagi Kartu ATM BCA yang Expired
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Tahu kah Moms bahwa kartu ATM atau kartu debit BCA Anda bisa expired alias kadaluarsa? Simak cara mengaktifkan lagi.

Setiap kartu ATM BCA memiliki keterangan tanggal kadaluarsa yang terdiri dari bulan dan tahun kadaluarsa. Keterangan ini tercantum pada bagian depan kartu dengan keterangan Valid Thru. 

Nah, dampak yang akan Moms rasakan jika kartu ATM BCA Anda expired maka transaksi menggunakan kartu tidak bisa dilakukan. Namun, transaksi lain menggunakan aplikasi seperti BCA Mobile atau MyBCA masih bisa dilakukan. 

Jadi transaksi seperti tarik tunai dan transfer melalui ATM BCA tidak bisa dilakukan jika kartu ATM BCA kadaluarsa. Selain itu transaksi melalui mesin EDC BCA juga tidak bisa dilakukan.  

Baca Juga: Waspada Penularan Flu Burung pada Manusia, Ini Upaya Antisipasinya!

Cara urus kartu ATM BCA yang expired

  1. Mengurus kartu ATM BCA yang kadaluarsa melalui CS Digital
  2. Datang ke cabang BCA terdekat yang memiliki mesin CS Digital
  3. Pilih menu Kartu
  4. Pilih Ganti Kartu
  5. Scan data yang dibutuhkan seperti KTP dan buku tabungan BCA
  6. Scan sidik jari
  7. Kartu ATM BCA Anda yang baru segera diterbitkan

Cara mengurus kartu ATM BCA yang kadaluarsa melalui BCA Mobile

  1. Masuk ke akun BCA Mobile Andalan
  2. Pilih Akun Saya
  3. Pilih Ganti Kartu
  4. Pilih Jenis Kartu yang diinginkan
  5. Isi alamat lengkap untuk pengiriman kartu baru
  6. Pastikan data Anda sudah benar kemudian klik Lanjut
  7. Masukkan PIN m-BCA

Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Tasikmalaya yang Menarik Dikunjungi Saat Liburan

Syarat ganti kartu ATM BCA expired via BCA Mobile

Moms bisa mengganti varian kartu GPN/Mastercard ataupun tipe kartu Blu/Gold/Platinum. Namun pilihan kartu Platinum hanya diperbolehkan untuk nasabah dengan Kartu Debit lama tipe platinum. 

Anda akan dikenakan biaya pengiriman kartu ATM BCA sebesar Rp 20.000. Proses pengiriman membutuhkan waktu 3 hari kerja di Jabodetabek dan 5 hari kerja untuk alamat pengiriman di luar wilayah Jabodetabek. 

Pengiriman kartu ATM BCA akan dilakukan dalam kondisi non-aktif. Sehingga Moms perlu melakukan aktivasi kartu melalui ATM BCA maksimal 60 hari sejak pengajuan penggantian kartu. 

Penggantian kartu ATM BCA Chip yang sudah expired tidak dikenakan biaya apabila dilakukan kurang dari atau sama dengan 3 bulan sebelum kartu kadaluarsa.

Baca Juga: 10 Bunga yang Berubah Warna, Unik dan Ada Manfaatnya

Apakah uang di ATM akan hilang?

Dampak dari tidak digantinya kartu ATM BCA yang kadaluarsa hanyalah transaksi menggunakan kartu tidak bisa dilakukan. Namun tenang saja, nasabah tidak pelru khawatir uang Anda akan hilang jika kartu ATM BCA kadaluarsa. 

Jadi Moms tetap bisa bertransaksi tanpa menggunakan kartu ATM BCA yang kadaluarsa. Saat ini, Moms bisa melakukan transaksi cashless menggunakan BCA Mobile ataupun MyBCA. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.