M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Simak Cara Jitu Jual Rumah supaya Cepat Laku

Simak Cara Jitu Jual Rumah supaya Cepat Laku
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Menjual rumah saat ini terlihat sebagai salah satu opsi yang menguntungkan. Tapi, bagaimana cara jual rumah supaya cepat laku ya?

Saat ini, harga rumah terus meningkat. Jika Anda memiliki rumah yang sudah tak terpakai dan sedang membutuhkan biaya besar, maka menjualnya adalah pilihan yang cukup realistis. 

Namun, menjual rumah tak seperti menjual kacang. Dengan kenaikan harga properti yang sangat tinggi, sulit juga untuk menjual rumah dengan cepat.

Mengutip Real Simple, begini cara jual rumah supaya cepat laku:

Baca Juga: Ini lo Jadwal Makan Diet Pemula yang Efektif untuk Turunkan BB, Cek yuk

Pahami konsumen atau pasar

Di waktu dan lokasi yang berbeda ada perbedaan konsumen atau pasar yang perlu Anda pahami saat akan menjual rumah. Misalnya, orang yang mencari rumah di pedesaan lebih suka dengan rumah yang halamannya luas. Sementara yang mencari di kota maka mencari rumah semurah mungkin. 

Supaya jual rumah cepat laku, penting untuk memahami apa yang terjadi di lingkungan rumah yang akan Anda jual. Lakukan riset Anda dan gunakan agen properti berpengalaman untuk memberi wawasan kepada Anda.

Buat kesan pertama online yang baik

Tak hanya membeli skincare, saat ini banyak orang mencari rumah secara online. Sehingga, cara jual rumah supaya cepat laku adalah untuk membuat kesan pertama yang baik di situs jual beli rumah. 

Pembeli menginginkan foto rumah yang lengkap dan informatif. Pastikan foto utama adalah foto terbaik dai rumah Anda. Jika ada, gunakan fitur tur virtual rumah. 

Utamakan fitur yang tepat

Cara jual rumah supaya cepat laku selanjutnya, gunakan fitur utama yang ingin Anda tonjolkan dalam judul listing rumah secara online. Misalkan, Anda menjual rumah dengan keunggulan dua dapur maka tulis “Rumah berukuran 35 m2 dengan dua dapur” atau semacamnya. 

Pembeli rumah kemungkinan akan menggunakan kata kunci tertentu untuk mencari fitur yang mereka inginkan. Sehingga, menggunakan cara ini akan mempermudah rumah Anda menemukan calon pembelinya. 

Baca Juga: Usung Era Baru Pengembangan AI, iCoachChannel Hadirkan Komunitas Pusatnya

Jual pada waktu yang tepat

Jika ingin jual rumah cepat laku, Anda bisa mencari bulan-bulan yang tak banyak libur panjang atau tak ada perayaan besar.

Melansir berbagai sumber, calon pembeli tidak akan memiliki waktu untuk membeli rumah saat hari raya lebaran maupun natal serta saat libur semester. Kondisi ini terjadi karena banyak dari mereka lebih fokus pada belanja konsumtif di hari raya. Selain itu banyak agen properti yang libur di waktu ini.

Jual rumah dengan harga yang tepat

Jika Anda ingin menjual rumah dengan cepat maka pasang harga yang tepat. Memang ini bukan hal yang mudah. 84% orang Amerika saja menjual rumah dengan harga yang terlalu rendah atau terlalu tinggi. 

Sementara itu rumah yang diberi harga dengan benar bisa menemukan pembelinya dalam 13 hari secara nasional. Sehingga Anda bisa mencoba menghubungi agen properti untuk bisa menetapkan harga yang tepat. 

Buat peningkatan return on investment yang tiinggi

Banyak penjual percaya berinvestasi pada renovasi rumah dapat membantu meningkatkan harga jual. Hal ini memang bisa dilakukan namun Anda harus bisa merenovasi dengan tepat. Salah satunya memilih cat dinding abu-abu yang biasanya membuat rumah lebih menarik. 

Itu tadi beberapa cara jual rumah supaya cepat laku. Semoga informasi ini bermanfaat, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.