M O M S M O N E Y I D
Santai

Simak 4 Penyebab Utama Munculnya Ketombe di Kulit Kepala di Sini

Simak 4 Penyebab Utama Munculnya Ketombe di Kulit Kepala di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bukan cuma karena kotor, ada beberapa hal lain yang menyebabkan munculnya ketombe di kulit kepala.

Ketombe adalah salah satu permasalahan yang umum terjadi pada kulit kepala. Masalah ini bisa terjadi pada semua usia baik pria maupun wanita.

Permasalahan kulit kepala ini bukanlah merupakan sebuah permasalahan yang berat dan berbahaya. Hanya saja ketombe akan menyebabkan rasa gatal dan mengganggu penampilan.  

Ketombe diakibatkan oleh kulit kepala yang gatal dan membuatnya mengelupas hingga muncullah serpihan-serpihan berwarna putih.

Bukan cuma itu, masih ada hal lain yang menjadi penyebab rambut Anda berketombe. Ini beberapa di antaranya.

Baca Juga: 4 Manfaat Petroleum Jelly yang Tak Cuma Bisa Melembabkan Kulit

Jarang membersihkan rambut

Kebiasaan membersihkan rambut dengan sampo harus dibiasakan paling tidak dua kali seminggu. Agar kulit kepala tetap bersih dan terhindar dari ketombe.

Kondisi kulit kepala yang kurang bersih bisa menyebabkan gatal dan kemudian muncullah ketombe. Namun perlu diingat pula untuk tidak terlalu sering mencuci rambut.

Agar minyak alami pada kulit kepala tidak hilang dan membuat kulit kepala menjadi kering. Yang tentunya akan memperparah munculnya ketombe di kulit kepala.

Jamur

Kulit kepala ternyata juga bisa memiliki jamur. Biasanya akan muncul pada kulit kepala yang terlalu banyak memproduksi minyak. Karena jamur pada kulit kepala dapat mudah berkembang biak karena minyak.

Biasanya orang-orang dengan kulit berminyak lebih rentan untuk memiliki ketombe. Minyak pada rambut akan dimakan oleh jamur yang menyebabkan tubuh memproduksi minyak secara alami untuk kelembapan kulit kepala.

Hingga membuat munculnnya ketombe dari sisa kulit kepala yang telah mati.

Baca Juga: Manfaat Rutin Pakai Hand Cream untuk Kulit, Bukan Cuma Bikin Lembab Kulit

Produk perawatan rambut

Menggunakan produk perawatan rambut yang salah juga menjadi penyebab munculnya ketombe. Kulit kepala akan merespons beberapa zat yang terlalu keras atau tidak cocok dengan munculnya ketombe.

Terlalu banyak menggunakan produk perawatan rambut dan alat alat untuk menata rambut juga menjadi faktor munculnya ketombe. Karena kulit biasanya akan menjadi kering dan membuat kulit kepala gatal dan muncul ketombe.

Kulit kepala kering

Penyebab ini adalah penyebab utama munculnya ketombe. Kurangnya nutrisi kelembapan pada kulit kepala membuat kulit kepala menjadi kering.

Laman Everyday Health menjelaskan bahwa cuaca yang dingin bisa menjadi faktor juga. Biasanya bentuk dari ketombe ini kering dan kecil-kecil. Ketika dipegang pun tidak akan terasa berminyak. Karena kulit kepala kekurangan kelembapannya.

Nah, itulah tadi beberapa hal yang membuat ketombe muncul di kulit kepala Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Kebiasaan yang Bikin Rumah Anda Bau dan Ini Cara Mudah Mengatasinya

Simak kebiasaan sehari hari yang ternyata bikin rumah bau dan temukan cara praktis agar udara di rumah makin segar dan nyaman.

8 Cara Membuat Tamu Terkesima saat Lihat Perubahan Teras Depan Rumah Anda

Berikut cara membuat teras depan rumah Anda jadi lebih rapi dan lebih berkesan, agar tamu merasa disambut sejak langkah pertama datang.

Chelsea vs Barcelona (26/11): Prediksi Duel Raksasa Eropa Menuju Babak 16 Besar

Prediksi Chelsea vs Barcelona padaRabu 26 November 2025 pukul 03.00 WIB, dalam ketatnya persaingan fase liga Liga Champions musim ini.  

Manchester City vs Bayer Leverkusen (26/11): Prediksi Skor dan Berita Terbaru

Prediksi Manchester City vs Bayer Leverkusen pada Rabu 26 November 2025 pukul 03.00 WIB yang jadi ajang gengsi di Liga Champions.   

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (26/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Rabu 26 November 2025 dan Kamis 27 November 2025 hujan lebat hingga ekstrem di provinsi berikut ini.

4 Manfaat Rosemary Oil untuk Wajah, Jerawat Jadi Cepat Sembuh!

Selain bagus untuk rambut, rosemary oil juga bermanfaat untuk wajah. Berikut 4 manfaat rosemary oil untuk wajah.  

Promo Indomaret Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1, Berlaku sampai 26 November 2025

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 13-26 November 2025 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.  

Buah Mangga Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, buah mangga bagus untuk diet atau tidak, ya? Intip jawabannya di sini, yuk!                

Promo The Body Shop Payday 25-27 November 2025, Eyeliner-Body Mist Diskon 50%

Promo The Body Shop November Payday Diskon s/d 50% Periode 25-27 November 2025, cek di sini sebelum belanja.

12 Warna Lipstik yang Cocok Berdasarkan Zodiak, Lipstik Nude Cocok untuk Siapa?

Warna lipstik bisa mencerminkan zodiak Anda, lo. Berikut 12 warna lipstik yang cocok berdasarkan zodiak.