M O M S M O N E Y I D
Hemat

Sajian Kudapan Cokelat di Paris Baguette Siap Manjakan Lidah Pelanggan

Sajian Kudapan Cokelat di Paris Baguette Siap Manjakan Lidah Pelanggan
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Paris Baguette Indonesia menyajikan varian menu cokelat baru untuk para penikmat camilan manis. Tertarik coba?

Siapa yang tak suka cokelat. Beragam camilan atau kudapan manis cokelat ini memiliki tempat istimewa di hati banyak orang.

Dengan rasa yang kaya dan berbagai cara untuk menikmatinya, cokelat memiliki kekuatan untuk membawa kebahagiaan dalam setiap gigitan. Namun, hanya beberapa kreasi yang meninggalkan kesan yang benar-benar tak terlupakan.

Untuk memanjakan para pecinta cokelat, Paris Baguette mempersembahkan Chocolat de Luxe koleksi mewah yang dirancang untuk para pencinta cokelat yang mencari rasa premium dan pengalaman menikmati cokelat yang lebih istimewa.

Setiap kreasi menggabungkan cokelat Belgia berkualitas tinggi, tekstur yang menyenangkan, dan lapisan krim lembut, memberikan kenikmatan dalam setiap gigitan.

Baik dinikmati bersama keluarga dan teman, maupun saat menikmati momen pribadi yang tenang, Chocolat de Luxe dirancang untuk mengubah momen biasa menjadi sesuatu yang istimewa.

Baca Juga: Paris Baguette Tawarkan 3 Sandwich Penuh Variasi yang Bisa Anda Coba

Dengan rasa cokelat yang kaya dan tampilan yang menggoda, setiap potongan menjadi teman sempurna untuk setiap perayaan atau momen yang spesial. Koleksi Chocolat de Luxe menyajikan:

Belgian Choco Feuilletine Shortcake

Kue cokelat lezat yang dibalut Belgian dark choco mousse dan salted bown butter white choco mousse, lalu disempurnakan dengan krim cokelat Belgia segar dan kukis feuilletine yang renyah.

Triple Belgian Choco Bliss Tart 

Belgian dark chocolate mousse dengan ganache, tersaji dalam lapisan tart cokelat dan ditutup dengan krim cokelat Belgia serta taburan cacao nibs sebagai sentuhan akhir.

Crunchy Belgian Choco Bun 

Roti dengan tektur ringan dan lembut yang dilapisi 55% Belgian dark chocolate dan ditaburi cacao nibs yang renyah.

Belgian Choco Pistachio Cake

Kue utuh yang memadukan 90% dan 55% Belgian dark chocolate dalam adonan mousse, diperkaya dengan custard pistachio yang lembut dan krim cokelat segar.

Belgian Choco Pistachio Shortcake

Versi mini dari kue utuh yang tetap menyajikan harmoni rasa cokelat Belgia dan custard pistachio yang memanjakan lidah.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Menu Kopi dan Teh di Paris Baguette

Jeremy Sim, CEO Erajaya Food & Nourishment, bangga mempersembahkan Chocolat de Luxe, koleksi cokelat premium dengan cita rasa autentik Belgia yang mampu mengubah setiap momen sederhana menjadi istimewa.

Setiap kreasi dirancang untuk memberikan pengalaman tak terlupakan, memadukan kualitas dengan sensasi rasa yang unik.

"Koleksi ini sekaligus menunjukkan komitmen Paris Baguette dalam menghadirkan produk yang tidak hanya memanjakan indera, tetapi juga menciptakan standar baru dalam menikmati cokelat," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Selasa (29/4). 

Untuk meramaikan peluncuran kreasi spesial ini, Paris Baguette juga menyiapkan penawaran menarik, seperti:

  • Promo add-on minuman hanya dengan +Rp 11.000 untuk setiap pembelian shortcake atau tart.
  • Potongan 20% untuk pembelian Belgian Choco Pistachio Cake selama periode ulang tahun pelanggan.

Chocolat De Luxe kini tersedia di 17 gerai Paris Baguette yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Surabaya, dan Medan, serta layanan pemesanan makanan online mulai 20 April 2025 dengan kisaran harga Rp 38.000 hingga Rp 490.000.

Di Indonesia, Paris Baguette dioperasikan oleh PT Era Boga Patiserindo (EBP), hasil joint venture antara PT Era Boga Nusantara anak usaha Erajaya Group di bawah vertikal Erajaya Food & Nourishment, dan Paris Baguette Singapura.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Puskas Award 2025: Rizky Ridho Menang? Klik Link Live Streaming di Sini

Simak jadwal dan link siaran langsung Puskas Award 2025, gol Rizky Ridho jadi harapan baru Indonesia di ajang penghargaan FIFA dunia.  

Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini, Simak Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (17/12)

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Rabu 17 Desember 2025 dan Kamis 18 Desember 2025 status Siaga hujan sangat lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (17/12) di Jabodetabek, Hujan Lebat & Angin Kencang

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (17/12) dan Kamis (18/12) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang.

Tayang 22 Januari, Film Esok Tanpa Ibu Rilis Official Trailer & Poster

Film Esok Tanpa Ibu (Mothernet) merilis official trailer & posternya, tayang di bioskop pada 22 Januari 2026.  

Kulit Leher Hitam? Ini 4 Cara Memutihkan Leher Secara Alami yang Bisa Dicoba

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 cara memutihkan leher secara alami. Cocok untuk pemilik leher hitam.

Rapikan Rumah Jelang Akhir Tahun Untuk Sambut Tamu

Tips menjadikan rumah sebagai tempat yang nyaman untuk menerima tamu, sekaligus menciptakan pengalaman akhir tahun yang penuh kesan.  

Pasar Kripto Ambles, Token Ini Melejit 25% ke Puncak Top Gainers

Di pasar yang melemah tajam, sejumlah token dan koin menempati kripto top gainers 24 jam. PIPPIN salah satunya!         

Jadwal Copa del Rey Rabu 17 Desember 2025, Waktunya Barcelona Bangkit

Simak jadwal Copa del Rey pada Rabu 17 Desember 2025, cek deretan laga babak 32 besar yang siap menyuguhkan drama Liga Spanyol.

5 Penyebab Wajah Terlihat Lebih Tua, Jangan Sering Begadang!

Kenapa wajah terlihat lebih tua dari seharusnya? Simak sampai akhir, berikut penyebabnya yang harus Anda tahu.

8 Cara Merapikan Rumah sebelum Awal 2026 agar Hidup Lebih Santai dan Tenang

Ini adalah waktu tepat beres-beres rumah sebelum 2026. Simak panduan ini yuk, agar resolusi lebih mudah tercapai.