M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Robert Kiyosaki Minta Tabung 3 Aset Ini Sekarang Sebelum Terlambat, Ada Apa?

Robert Kiyosaki Minta Tabung 3 Aset Ini Sekarang Sebelum Terlambat, Ada Apa?
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Lagi-lagi, investor kawakan Robert Kiyosaki menyarankan untuk menabung tiga aset investasi ini sekarang juga sebelum terlambat.

Menurut Kiyosaki, Central Bank Digital Currency (CBDC) The Fed, bank sentral Amerika Serikat (AS), akan datang.

"Privasi hilang. Penguasa akan mengawasi," kata Kiyosaki di akun X-nya, Sabtu (30/9) pekan lalu.

"Ketika CBDC memasuki pasar, emas, perak, Bitcoin, dan uang tunai akan menjadi tak ternilai harganya," ungkapnya.

"Mulailah menabung emas, perak, Bitcoin, dan uang tunai sekarang, sebelum terlambat," tegasnya.

Baca Juga: Robert Kiyosaki Kasih Saran: Beli 3 Aset Investasi Ini Sekarang, Sebelum Saham Ambruk

Kiyosaki juga menyebutkan, banyak orang mengira, hiperinflasi artinya harga sedang naik. Justru, artinya sebaliknya. 

"Hiperinflasi berarti daya beli uang Anda menurun," sebut penulis buku populer Rich Dad Poor Dad ini di akun X-nya, Minggu (1/10).

"Jangan menjadi pecundang. Beli emas, perak, dan Bitcoin, dan jadilah pemenang bukan pecundang," imbuh dia.

Sebelumnya, Kiyosaki juga menyarankan untuk membeli emas, perak, dan Bitcoin sekarang. 

Baca Juga: Robert Kiyosaki Ramal Harga 3 Aset Melesat Tinggi jika Kabar Lebih Buruk Ini Terjadi

"Saya terus-menerus ditanya, berapa harga emas, perak, atau Bitcoin pada 2025," kata Kiyosaki di akun X-nya, 20 September lalu.

"Jawaban saya adalah (itu) pertanyaan konyol," ujar dia.

Menurut Kiyosaki, pertanyaan yang lebih penting adalah berapa banyak emas, perak, dan Bitcoin yang Anda miliki hari ini. 

Dia mengungkapkan, emas, perak, dan Bitcoin bisa ditawar saat ini, tapi tidak di masa depan. 

"Amerika Serikat bangkrut. Beli emas, perak, dan Bitcoin hari ini sebelum saham, obligasi, real estate ambruk dan orang-orang memburu emas, perak, dan Bitcoin," tegas Kiyosaki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kumpulan Ucapan Hari Ayah Nasional 2025 Penuh Makna Menyentuh dan Hangat

Berikut adalah beberapa ucapan Hari Ayah Nasional menyentuh dan hangat yang bisa digunakan untuk pesan atau caption sosmed.

20 Link Twibbon Hari Ayah Nasional 2025 Gratis Download dan Pakai

Anda bisa menggunakan twibbon Hari Ayah Nasional 2025 berikut ini di media sosial dan membagikan kebersamaan bersama ayah.​

5 Rahasia Berhasil Pensiun Dini Ala Robert Kiyosaki, Bukan Soal Uang Tapi Pola Pikir

Yuk, simak rahasia orang bisa pensiun dini tanpa harus menunggu kaya raya. Kuncinya ada pada pola pikir dan kebiasaan keuangan cerdas, lo.  

4 Langkah Sederhana Warren Buffett Menuju Keamanan Finansial yang Bisa Kamu Tiru

Yuk simak empat langkah sederhana ala Warren Buffett yang bisa bantu kamu mencapai keamanan finansial jangka panjang dan hidup tanpa beban.  

5 Strategi Positioning Cerdas untuk Bisnis Kecil agar Mampu Bersaing Pesat

Yuk, simak dan catat 5 strategi positioning cerdas agar bisnis kecilmu makin kuat bersaing dan mudah diingat pelanggan. Berikut ulasannya.  

5 Kandungan Eye Cream Terbaik untuk Menghilangkan Mata Panda

Ada 5 kandungan eye cream terbaik untuk menghilangkan mata panda. Cari tahu informasi selengkapnya di sini.

3 Warna Cat Kamar Tidur Ini yang Bisa Bikin Anda Menyesal Menurut Desainer

Simak warna cat kamar tidur yang sebaiknya kamu hindari agar tidak menyesal dan tetap bisa tidur nyenyak setiap malam. Berikut panduannya.

Intip Gaji PPPK 2025 yang Resmi Naik: Ini Daftar Tunjangan dan Fasilitas Terbarunya

Simak rincian gaji PPPK 2025, tunjangan, hingga fasilitas terbarunya. Cek hak, bonus, dan peluang karier yang kian menjanjikan tahun ini.  

Hujan Amat Lebat Turun di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Rabu 12 November 2025 dan Kamis 13 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/11), Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (12/11) dan Kamis (13/11) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.