Keluarga

Review Ai Milovat Fine Eau de Parfum: Parfum Pria dengan Aroma Menyegarkan

Review Ai Milovat Fine Eau de Parfum: Parfum Pria dengan Aroma Menyegarkan

MOMSMONEY.ID - Ini dia review produk parfum pria Ai Milovat Fine Eau de Parfum yang beraroma original dan memikat.

Siapa bilang parfum hanya dibutuhkan oleh para wanita saja? Parfum juga sangat dibutuhkan oleh pria, sebab aroma parfum dapat mencerminkan kepribadian, suasana hati, dan nilai-nilai yang dianutnya.

Parfum yang bagus ialah parfum yang memiliki harum memikat & meninggalkan jejak wewangian yang unik.

Salah satu produk parfum yang bisa Anda coba ialah merek Ai Milovat - Fine Eau de Parfum yang khusus didesain untuk para pria yang ingin menampilkan kesan memikat di depan para wanita.

Jika Anda penasaran ingin mencobanya, berikut MomsMoney hadirkan sederet review dari parfum Ai Milovat - Fine Eau de Parfum dari mulai desain kemasan hingga aroma yang dihasilkan.

Baca Juga: Mau Parfum Awet? Ini 8 Cara Menyimpan Parfum yang Benar

Review parfum pria Ai Milovat Fine Eau de Parfum

Desain elegan

Ai Milovat - Fine Eau de Parfum hadir dengan desain yang memancarkan kesan elegan dan modern. Botol parfum ini dirancang dengan bentuk yang kecil dan minimalis, membuatnya nyaman digenggam dan mudah dimasukkan ke dalam tas maupun saku.

Kemasan yang didominasi warna-warna soft memberikan sentuhan yang lembut. Ada pula botol kaca yang kokoh membuat isi parfum jadi tak mudah tumpah saat dibawa bepergian.

Baca Juga: Simak 4 Cara Memilih Wewangian Sesuai Penggunaan, Gimana?

Aroma unik parfum pria

Salah satu fitur paling menarik dari Ai Milovat Fine Eau de Parfum adalah transisi aromanya yang unik dan bikin orang-orang penasaran.

Parfum ini meninggalkan kesan mendalam yang sulit dilupakan. Setiap semprotan dari parfum ini menghadirkan perpaduan aroma yang elegan dan memikat, sangat cocok dengan kharisma seorang pria.

Baca Juga: Apa Itu Top Notes, Middle Notes, dan Base Notes pada Parfum? Cari Tahu di Sini

Top notes citrus

Ai Milovat menyisipkan aroma citrus dalam top notes-nya yang dapat membangkitkan mood positif sehingga para pemakainya bisa tampil lebih percaya diri sepanjang hari.

Mengutip artikel MomsMoney lainnya, Top Notes adalah tingkatan pertama dalam piramida parfum, yakni aroma yang pertama kali tercium setelah disemprotkan ke kulit. biasanya aroma ini akan tercium selama 15 menit awal dan sifatnya paling ringan.

Keunikan top notes citrus ini tidak hanya sampai disitu. Ada pula sensasi kehangatan dari cloves dan pink pepper yang memberikan sensasi pedas dan hangat kedalam salah satu notes-nya.

Baca Juga: 4 Istilah Populer dalam Dunia Parfum, Cari Tahu Yuk!

Middle notes chestnut, guaiac wood, dan juniper berry

Middle Notes Ai Milovat Fine Eau de Parfum beraroma Chestnut, Guaiac Wood dan Juniper Berry yang menciptakan aroma parfum original dengan rasa yang harmonis dan memikat, jarang ditemukan pada jenis parfum lainnya, dikutip dari Ai Milovat.com.

Kombinasi aroma yang tidak pasaran ini akan membuat para pria jadi lebih menonjol di keramaian, memberikan kesan yang kuat dan autentik.

Baca Juga: Inilah 5 Cara Memakai Parfum Agar Tahan Lama, Wajib Coba!

Base notes vanilla, balsam peru, dan cashmeran

Terakhir ada base notes atau aroma parfum yang biasanya akan bertahan hingga 6 jam lamanya, menjadi sebuah identitas atas suatu parfum.

Nah, Ai Milovat Fine Eau de Parfum menghadirkan base notes vanilla yang manis, hangatnya balsam peru yang eksotis, dan nuansa lembut dari cashmeran yang pancarkan sensualitas serta kehangatan.

Perpaduan aroma parfum ini tidak hanya memberikan keharuman yang memanjakan indera, tetapi juga meninggalkan kesan mendalam yang elegan dan menggugah gairah.

Keharuman yang dihasilkan dari base notes ini akan menyatu dengan aroma tubuh Anda, menciptakan sebuah signature scent yang unik dan tak terlupakan.

Review parfum pria Ai Milovat Fine Eau de Parfum

Baca Juga: 4 Cara Memilih Wewangian Sesuai Penggunaan, Tidak Sulit!

Ketahanan aroma & harga

Termasuk ke dalam jenis Eau de Parfum (EDP) yang terkenal memiliki konsentrasi aroma yang lebih tinggi dibanding jenis parfum yang lain, parfum pria yang satu ini memiliki ketahanan yang mengesankan.

Dalam kondisi normal, parfum Ai Milovat Fine Eau de Parfum dapat bertahan antara 8 hingga 12 jam.

Dengan daya tahan tersebut, Ai Milovat Fine Eau de Parfum dapat dijadikan pilihan ideal untuk para pria di berbagai kegiatan dari pagi hingga malam.

Hadir dengan ukuran 30 ml, Ai Milovat Fine Eau de Parfum dibanderol dengan harga normal Rp 170.000.

Lebih menariknya lagi, kini tersedia diskon menjadi Rp 125.000 sehingga lebih terjangkau oleh pria semua kalangan.

Parfum ini telah mendapatkan sertifikasi BPOM dengan nomor NA18240602816, menjamin kualitas dan keamanannya.

Itu dia review produk parfum pria Ai Milovat Fine Eau de Parfum yang bisa MomsMoney sajikan untuk Anda. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News