M O M S M O N E Y I D
Bugar

4 Cara Memilih Wewangian Sesuai Penggunaan, Tidak Sulit!

4 Cara Memilih Wewangian Sesuai Penggunaan, Tidak Sulit!
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Memilih wewangian atau parfum tidak sembarangan, loh. Tentunya sesuai dengan kecocokan Anda. Cobain beberapa cara memilih wewangian sesuai penggunaan di sini. 

Ada banyak sekali aroma wewangian yang terjual di pasaran, terkadang Anda sampai bingung memilih wewangian yang tepat untuk diri sendiri. 

Namun tidak perlu khawatir, masih ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Melansir dari cnfstore.com, simak penjelasannya di bawah ini :

Baca Juga: Pahami 4 Cara Membuat Komposisi Parfum Lebih Tahan Lama Ini

1. Melakukan Riset Aroma

Cara memilih wewangian sesuai penggunaan pertama adalah melakukan riset. Lakukan riset sederhana tentang aroma apa yang Anda sukai. Coba perhatikan sekeliling Anda, wangi atau aroma apa yang paling dominan di rumah.

Bisa jadi, aroma tersebut adalah aroma yang disukai. Nyatanya, memilih parfum yang tepat tidak harus dengan mengikuti tren atau teman, karena setiap orang punya ciri khas masing-masing.

Dengan menemukan aroma yang disukai bisa menjadi titik awal Anda untuk menemukan parfum yang tepat nantinya.

2. Mencoba Terlebih Dahulu

Berikutnya, Anda mencoba terlebih dahulu agar tidak salah pilih aroma atau jenis parfum. Jika Anda membeli parfum di toko offline, Anda bisa mencoba langsung di tokonya.

Namun, apabila Anda membeli parfum online, tidak ada salahnya untuk membeli parfum dalam ukuran travel size atau parfum trial kit terlebih dahulu.

Cara mencobanya, semprotkan pada titik-titik denyut nadi, biarkan agar aromanya benar-benar memanas dan muncul dengan sendirinya seiring waktu.

Jangan membeli parfum hanya dari kesan pertama, hanya dalam hitungan detik. Sebab, esensi dari aroma membutuhkan waktu, paling tidak tunggu 15-30 menit.

Baca Juga: 6 Jenis Beras Termahal di Dunia yang Bikin Anda Langsung Mau Pingsan

3. Sesuaikan dengan Kondisi Kulit

Anda juga harus sesuaikan dengan kondisi kulit. Pastikan Anda memilih parfum yang tepat sesuai dengan jenis kulit.

Meski tidak berbahaya, parfum tetap memiliki kemungkinan untuk membuat alergi atau iritasi kulit, terutama bagi Anda yang memiliki kulit sensitif. Itulah sebabnya Anda perlu mencobanya terlebih dahulu.

4. Pilih Jenis Parfum

Terakhir, pilih jenis parfum Anda. Sesuaikan dengan aroma yang disukai, kondisi kulit Anda, dan ketahanan aroma yang Anda inginkan.

Pastikan juga harga parfum yang Anda pilih sesuai dengan budget. Misalnya, Anda bisa memilih wewangian jenis EDP, jika Anda menginginkan wewangian yang tahan lama, cocok digunakan sehari-hari, dan harganya jauh lebih murah dibandingkan parfum (extrait de parfum).

Jadi, itulah beberapa cara memilih wewangian sesuai penggunaan. Menarik dicoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo PSM Alfamart 23 Januari 2026, Sunlight-SilverQueen Hemat Banyak!

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Awas! TikTok Kini Hapus Akun di Bawah Umur Pakai AI

TikTok kini pakai AI untuk deteksi usia, jutaan akun anak di bawah umur bisa langsung lenyap. Simak cara kerja sistem verifikasi berlapisnya.

Promo JSM Hypermart 23-26 Januari 2026, Aneka Ikan Diskon 50% & Beli 1 Gratis 1

Promo Hypermart Hyper Diskon Weekend hadir 23-26 Januari 2026. Cek promo lengkapnya agar tidak ketinggalan! 

Promo JSM Superindo Periode 23-25 Januari 2026, Buah Naga-Kecap ABC Diskon hingga 60%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret Periode 23-25 Januari 2026, Cokelat-Susu UHT Diskon hingga 45%

Jangan sampai terlewat promo JSM Indomaret yang berakhir 25 Januari 2026! Potongan harga dan cashback menanti. Temukan produk incaran Anda.

Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Kunci 1 Tiket Semifinal

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), sembilan wakil Indonesia menembus babak perempat final.

Tren Cat Rumah 2026 Ini yang Akan Jadi Tempat Pemulihan, Bukan Sekadar Pamer Lo

Simak tren warna cat rumah 2026 yang lebih hangat dan menenangkan, ini pilihan desainer untuk hunian yang lebih nyaman dan sesuai selera.  

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 23 Januari 2026, Diskon Downy-Frisian Flag

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.  

Bukan Putih Biasa! Desainer Ungkap Warna Cat Rumah Paling Unik 2026

Simak inspirasi warna cat rumah 2026 yang nyaman, hangat, dan relevan untuk model hunian modern Anda di Indonesia.  

Masih Status Awas Hujan Ekstrem, Ini Peringatan Dini Cuaca Besok (23/1) Jabodetabek

Masih status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di sejumlah daerah, simak peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (23/1).