M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Udang Krispi Asam Manis Super Lezat, Sajian Spesial Keluarga Tercinta

Resep Udang Krispi Asam Manis Super Lezat, Sajian Spesial Keluarga Tercinta
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Makan udang goreng krispi sih sudah biasa. Tapi, bagaimana jika udang krispinya disiram dengan saus asam manis? Wah, pasti lezat sekali. Yuk Moms, kita membuat resep udang krispi asam manis untuk dinikmati bersama keluarga tercinta.

Bahan utamanya tentu saja udang segar yang sudah dibuang bagian kepalanya, lalu dilumuri dengan tepung sampai merata dan digoreng. Untuk saus asam manisnya juga simpel banget dengan potongan sayuran segar.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Kentang Ati Simpel yang Jadi Juara Dunia Versi Taste Atlas

Perpaduan udang krispi yang disiram saus asam manis menghadirkan cita rasa istimewa yang nagih banget. Cocok jadi menu makan siang atau makan malam dengan keluarga di rumah.

Berikut ini resep udang krispi asam manis yang super lezat, yang dikutip dari channel YouTube Ika Mardatillah, yang bisa Anda simak.

Baca Juga: Resep Ayam Geprek Diet Friendly: Renyah Tanpa Digoreng, Nikmat Tanpa Minyak Lebih

Resep udang krispi asam manis

Bahan:

  • 250 gram udang, buang kepalanya
  • 1 butir telur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt penyedap
  • 1 sdt lada bubuk
  • 3 sdm maizena
  • 3 sdm tepung terigu

Bahan saus asam manis:

  • 1/2 butir bawang bombai, iris memanjang
  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 2 buah cabai besar, iris serong (bisa diganti paprika)
  • Wortel, potong korek api
  • Timun, potong korek api
  • 1 sdt lada
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm gula pasir
  • 4-5 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak wijen
  • Minyak goreng
  • Sedikit air
  • 1 sdt sagu/kanji/maizena untuk pengental

Baca Juga: Resep Fu Yung Hai Ayam Tergampang dan Enak, Tak Kalah dengan Resto

Cara membuat:

  1. Siapkan mangkuk, campurkan saus tomat, saus tiram, minyak wijen, gula, garam, penyedap, lada bubuk, maizena, dan air. Aduk sampai rata. Sisihkan terlebih dahulu.
  2. Siapkan wadah, masukkan udang, garam, penyedap, lada bubuk, dan telur. Aduk sampai rata.
  3. Untuk bahan kering, siapkan wadah, masukkan tepung maizena dan tepung terigu. Aduk rata.
  4. Masukkan udang dan balurkan dengan tepung sambil ditekan-tekan.
  5. Goreng dengan minyak panas sampai garing dan kecokelatan. Lalu angkat dan tiriskan.
  6. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih cincang dan bawang bombai sampai layu dan harum.
  7. Masukkan wortel dan air. Masak sampai matang.
  8. Tambahkan daun bawang dan cabai. Aduk sampai rata.
  9. Masukkan timun dan tumis kembali.
  10. Tuangkan campuran saus dan aduk sampai rata.
  11. Susun udang di piring dan siramkan dengan saus asam manis.
  12. Udang krispi asam manis siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.