Keluarga

Resep Sup Kimlo yang Gurih dan Segar, Sajian Buka Puasa Hangat yang Bikin Nambah

Resep Sup Kimlo yang Gurih dan Segar, Sajian Buka Puasa Hangat yang Bikin Nambah

MOMSMONEY.ID - Masih bingung ingin masak apa untuk buka puasa nanti? Menu buka puasa paling nikmat adalah hidangan segar dan hangat. Resep sup kimlo bisa menjadi pilihan tepat untuk sajian lezat berbuka puasa.

Kuahnya yang gurih dan isian yang melimpah benar-benar sempurna untuk disantap saat buka puasa. Selain itu, sup legendaris ini juga mudah dibuat dan ekonomis. Sehingga, cocok untuk siapa saja yang ingin menyajikan hidangan spesial tanpa ribet.

Baca Juga: 5 Resep Tumis Sayuran yang Simpel dan Nikmat, Ide Buka Puasa dan Sahur Menyehatkan

Berikut ini resep sup kimlo yang gurih dan segar, yang dikutip dari channel YouTube Indonesian Simple.

Resep sup kimlo

Bahan 1:

  • 1,5 liter kaldu ayam
  • 200 gram ayam suwir
  • 15 buah bakso ikan dipotong bagi 2
  • 2 buah wortel dipotong-potong
  • 75 gram jamur kuping diiris
  • 30 gram bunga sedap malam
  • 50 gram soun direbus
  • 2 batang daun bawang diiris
  • 1 batang seledri diiris
  • 2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 1/2 sdt bawang putih bubuk
  • 3 sdm minyak

Baca Juga: Resep Cap Cay Kampung Simpel dan Ekonomis, Jadi Menu Harian yang Sehat

Bahan 2:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 sdm air
  • 3 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Haluskan bawang merah dan air, lalu sisihkan.
  2. Panaskan minyak di wajan, tumis bawang merah halus sampai layu dan berwarna kecokelatan.
  3. Tambahkan kaldu ayam dan tunggu sampai mendidih.
  4. Masukkan wortel, bakso ikan, daun bawang, dan seledri.
  5. Tambahkan garam, gula pasir, merica bubuk, dan bawang putih bubuk. Aduk sampai rata dan matang.
  6. Masukkan jamur kuping, ayam suwir, dan bunga sedap malam. Masak kembali sampai matang.
  7. Masukkan soun rebus dan aduk rata.
  8. Sup kimlo siap dinikmati.

Selanjutnya: Simak Panduan Penukaran Valas dan Kurs Dollar-Rupiah di BCA pada Selasa (4/3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News