MOMSMONEY.ID - Lebaran identik dengan beragam menu lezat yang tersaji di meja makan. Selain ada ketupat, rendang dan opor, tak ketinggalan ada sambal goreng kentang. Moms wajib tahu resep sambal goreng kentang pete yang super nikmat ini.
Kentang berpadu dengan pete yang tercampur dalam bumbu sambal yang meresep sempurna membuat setiap suapannya benar-benar istimewa. Apalagi jika dipadukan dengan ketupat dan opor. Dijamin bikin nambah lagi.
Baca Juga: Resep Kentang Mustofa Manis Gurih, Ini Rahasianya agar Tidak Gampang Melempem
Berikut ini resep sambal goreng kentang pete, yang dikutip dari channel YouTube Cr Cook.
Resep sambal goreng kentang pete
Bahan:
- 1 kg kentang, potong kotak kecil
- 10 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 150 gram cabai merah besar
- 2 papan pete
- Daun salam
- Serai
- Lengkuas
- 1 1/4 sdt garam
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
- Sedikit pala
Baca Juga: Resep Lontong Ricecooker Lembut dan Praktis, Andalan Anak Kos di Perantauan
Cara membuat:
- Goreng kentang sampai matang dan tiriskan.
- Haluskan, bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, dan minyak dengan blender.
- Tumis bumbu halus, tamabahkan serai, lengkuas, dan daun salam. Gunakan api kecil.
- Jika sudah matang, tambahkan air, garam, kaldu ayam bubuk, gula pasir, merica bubuk, dan pala diparut. Aduk sampai rata dan airnya menyusut.
- Tambahkan pete dan aduk sampai rata.
- Jika air sudah menyusut, masukkan kentang goreng. Aduk sampai tercampur rata.
- Angkat dan letakkan di piring saji.
- Sambal goreng kentang pete siap dinikmati.
Selanjutnya: Resmi Baznas! Uang Zakat Fitrah 2025 Rp 47.000, Catat Niat Zakat Fitrah Berikut
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News