M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Mie Bulat Telor Panggang, Ide Sarapan Anak yang Menggugah Selera

Resep Mie Bulat Telor Panggang, Ide Sarapan Anak yang Menggugah Selera
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Tak perlu takut kehabisan ide mengkreasikan beragam makanan lucu dan mengenyangkan untuk anak. MomsMoney sediakan referensi resep mie telor panggang yang cocok disantap anak-anak.

Mie telor panggang adalah bekal yang berbahan dasar mie & telur rebus. Mie ini dicetak ke dalam panggangan bulat. Selagi mie dimasak, ditambahkan juga telur rebus yang diiris tipis pada bagian atasnya.

Mie telor panggang memiliki bentuk bulat yang lucu serta warna yang cantik. Menu Mie Telor Panggang ini super simpel dan praktis, sehingga cocok jadi ide sarapan ataupun bekal anak mengisi libur sekolahnya.

Intip cara masak mie telor panggang ala Chef Rudy Choirudin, yang dilansir dair kanal YouTube Simple Rudy TV, selengkapnya.

Baca Juga: Resep Perkedel Padang Jumbo, Kulitnya Super Garing dan Berbumbu

Resep Mie Telor Panggang
Resep Mie Telor Panggang

Baca Juga: Resep Camilan Manis Pisang Goreng Saus Cokelat yang Legit 

Bahan 1:

  • 6 butir telur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 siung bawang putih (dihaluskan)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm bawang goreng
  • 1 sdm keripik bawang putih goreng, diremat

Bahan 2:

  • 200 gram mie telur, seduh lalu gunting-gunting
  • 3 buah sosis, potong dadu
  • 50 gram kol, rajang halus & potong kembali agar tak terlalu panjang
  • 50 gram wortel serut
  • 3 sdm daun bawang bagian hijaunya saja, dirajang

Bahan 3:

  • 2 butir telur rebus, iris melintang

Baca Juga: Resep Dadar Kentang Sayur, Kreasi Masakan Telur yang Tebal dan Mengenyangkan

Resep Mie Telor Panggang
Resep Mie Telor Panggang

Baca Juga: Resep Camilan Ubi Ungu Cokelat Meleleh yang Lumer di Mulut

Cara memasak mie telor panggang:

1. Kocok lepas telur. Tambahkan garam, merica bubuk, gula, bawang goreng, keripik bawang putih goreng yang sudah diremat, kecap asin, dan bawang putih halus. Kocok lepas hingga merata.

2. Masukan semua bahan 2 (mie, wortel, kol, daun bawang, dan sosis), aduk rata kembali.

3. Panaskan cetakan kue lumpur hingga cukup panas, lalu olesi dengan minyak.

4. Masukkan adonan mie hingga ¾ penuh.

5. Letakkan kepingan telur (bahan 3) di atasnya. Tutup cetakan dan masak Mie Telor Panggang hingga matang.

6. Angkat mie telor panggang dan sajikan di atas wadah bekal anak. Mie telor panggang siap disantap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Ganda Putri Indonesia Tembus Babak 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), tiga ganda putri Indonesia susul tiga tunggal putra ke perempatfinal.

Promo Es Krim Indomaret sampai 4 Februari 2026, Haku Almond Beli 2 Hemat Banyak!

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Naik Fantastis, Harga Emas Hari Ini Rekor Tertinggi di atas US$ 5.500

Harga emas memperpanjang reli sembilan hari, yang dipicu pelemahan dollar dan pelarian investor dari obligasi pemerintah dan mata uang.

Kebutuhan Ramadan Aman! Indomaret Banjir Diskon Sirup dan Biskuit sampai 4 Februari

Promo Indomaret Sambut Ramadan tawarkan biskuit dan sirup diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat hingga 4 Februari 2026!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 3 tunggal putra Indonesia melaju ke perempatfinal. 

Promo Indomaret Super Hemat Terbaru: Detergen Diskon 30% dan Beli 1 Gratis 1

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Katalog Promo JSM Alfamidi Spesial Gajian Periode 29 Januari-1 Februari 2026

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi Spesial Gajian periode 29 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

iOS 26.2.1 Rilis: Perbaikan Bug dan Fitur Darurat Krusial

Jangan lewatkan update iOS 26.2.1! Ada perbaikan bug mendesak dan fitur panggilan darurat vital. Amankan iPhone Anda sekarang juga. 

Chatime Terbaru: Banjir Promo Gajian, Ini Daftar Diskon yang Wajib Anda Tahu!

Gajian tiba, saatnya hemat! Chatime tawarkan diskon besar dan bundling spesial. Nikmati kesegaran maksimal dengan harga terbaik.

Tak Perlu Catat Manual, Aplikasi Kumo Siap Bantu Simpan Data Kesehatan

​Kumo menjadi salah satu platform yang menyediakan sistem pencatatan kesehatan digital terintegrasi.