Keluarga

Resep Menbosha Ala Korea, si Roti Goreng Udang yang Lembut dan Juicy

Resep Menbosha Ala Korea, si Roti Goreng Udang yang Lembut dan Juicy

MOMSMONEY.ID - Menbosha adalah salah satu kudapan nikmat yang asalnya dari Korea.

Menbosha sendiri merupakan roti tawar yang menyerupai sandwich berukuran mini yang diisi oleh udang cincang. Agar udang tak tumpah kemana-mana, maka Menbosha akan dilapisi tepung serbaguna instan sebelum digoreng.

Kudapan Menbosha ini memberikan tekstur garing di luar. Sementara bagian dalamnya yang berisi udang sangat juicy dan bikin lidah tak mau berhenti menyantapnya.

Mari intip resep Menbosha ala Korea yang dilansir dari MamaSuka berikut ini.

Baca Juga: Salted Butter vs Unsalted Butter, Perbedaan 2 Tipe Mentega untuk Segala Jenis Masakan

Bahan:

  • 8 buah roti tawar
  • 600 gram udang
  • 2 sdm tepung maizena
  • ½ buah lemon
  • 1 putih telur
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica
  • 1 sdt bumbu ayam serbaguna instan

Saus:

  • Saus mayones
  • Saus tomat

Baca Juga: Resep Omelette Sandwich Super Tebal, Bekal Mengenyangkan ala Jepang

Cara Masak Menbosha:

  1. Haluskan udang dengan food processor atau dicincang sampai halus pakai pisau jika tak punya food processor
  2. Buat adonan udang. Campurkan udang giling dengan garam, merica, tepung maizena, putih telur, dan perasan buah lemon.
  3. Tambahkan juga bumbu serbaguna instan sebanyak 1 sendok teh.
  4. Aduk merata adonan udang hingga berbentuk bulat, kurang lebih seukuran bakso
  5. Potong roti tawar kupas menjadi 4 bagian
  6. Taruh adonan udang di atas potongan roti. Lapisi kembai dengan roti. Usahakan udang tdak mencuat keluar dari roti.
  7. Goreng Menbosha: panaskan minyak dengan suhu 30 derajat Celcius. Goreng Menbosha hinga 2 sisinya berwarna kecoklatan.
  8. Goreng kembali Menbosha dengan suhu 180 derajat Celcius selama 2 menit.
  9. Sajikan satu per satu Menbosha ala Korea dengan saus mayones & saus tomat sekarang juga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News