M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Hampers Sagu Keju si Kue Kering Klasik Suguhan Lebaran ala Ny. Liem

Resep Hampers Sagu Keju si Kue Kering Klasik Suguhan Lebaran ala Ny. Liem
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Ini dia resep kue sagu keju ala Ny Liem untuk suguhan Lebaran nanti.

Kue sagu keju kerap disuguhkan sebagai salah satu menu kue kering Lebaran yang sangat disukai sebagian besar masyarakat Indonesia.

Kue Sagu Keju adalah salah satu menu kue kering Lebaran yang wajib hadir dan tersedia di meja ruang tamu selama momen Idul Fitri tiba.

Kue Sagu Keju memiliki rasa yang khas dan pastinya lumer di mulut. Inilah salah satu alasan mengapa banyak orang menyukai Kue Sagu Keju.

Melansir dari buku Resep Andalan Ny. Liem: Kue Kering Klasik terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, simak resep lembutnya Kue Sagu Keju berikut ini

Baca Juga: Resep Kue Nastar Isi 450 gram untuk Ide Jualan Jelang Hari Raya Lebaran

Bahan 1:

  • 50 gram mentega
  • 25 gram margarin
  • 150 gram gula bubuk
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt vanili bubuk
  • ½ sdt esens susu

Bahan 2:

  • 1 butir telur

Bahan 3:

  • 50 gram keju parmesan, parut
  • 50 gram keju cheddar, parut
  • 170 ml santan kental matang, dinginkan

Baca Juga: Resep Pitmopen si Kue Kacang Mede yang Garing untuk Hari Lebaran

Kue Sagu Keju
Kue Sagu Keju

Bahan 4 (campur dan ayak):

  • 1 sdt baking powder
  • ½ sdt soda kue
  • 340 gram tepung tapioka kualitas baik, sangrai

Cara bikin kue sagu keju:

1. Campur dan kocok bahan 1 menjadi satu hingga mengembang dan putih.

2. Masukkan bahan 2, kocok kembali hingga rata.

3. Tambahkan bahan 3, aduk lagi.

4. Masukkan bahan 4 sedikit demi sedikit, aduk perlahan dengan spatula sampai rata.

Baca Juga: Resep Kue Lebaran Thumbprint Cookies Isi Cokelat Ovomaltine Khas Swedia

5. Masukkan adonan ke dalam kantung plastik segitiga yang tekah diberi mata spuit berbentuk bintang, semprotkan di dalam loyang yang telah diolesi dengan sedikit margarin hingga rata berbentuk lingkaran.

6. Panggang ke dalam oven 150 derajat Celcius selama 15 menit

7. Kecilkan suhu oven menjadi 100 derajat Celcius lalu panggang lagi selama 15 menit hingga matang dan kering. Angkat dan dinginkan.

8. Simpan Kue Sagu Keju ke dalam toples kedap udara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kumpulan Link Twibbon Hari Cinta Puspa Satwa Nasional 2025 Terbaru

Cari twibbon Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025? Temukan desain terbaru dan gratis di sini.   

Terjebak Riba? Ini Langkah Lepas dari Jeratnya dan Kembali ke Keuangan yang Berkah

Sudah terlanjur terjebak riba? Yuk, simak langkah-langkah nyata agar bisa lepas dan mulai atur keuanganmu lebih berkah tanpa bunga.  

5 Strategi Orang Kaya yang Bisa Ditiru untuk Melipatgandakan Kekayaan dari Nol

Simak lima strategi cerdas orang kaya dalam membangun dan melipatgandakan kekayaan dari nol. Yuk, terapkan langkah realistisnya!

Cara Praktis Bayar Biaya Pendidikan Lewat BCA: Cepat, Aman, dan Bebas Ribet!

Berikut cara bayar biaya pendidikan lewat BCA yang kini makin mudah dan cepat, bisa langsung dari myBCA maupun ATM tanpa antre!

8 Warna Cat Penenang Ruang Tamu untuk Ciptakan Suasana Hangat dan Nyaman

Yuk, simak inspirasi warna cat menenangkan pilihan desainer untuk ubah ruang tamu jadi tempat paling hangat dan damai di rumah!

Prediksi Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Piala Dunia U-17 2025: Ujian Perdana di Doha

Simak persiapan Timnas Indonesia U-17 jelang laga perdana kontra Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Berikut prediksi pertandingannya.

5 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong, Salah Satunya Kompres Hangat

Muncul jerawat di bokong? Jangan khawatir, berikut MomsMoney bagikan 5 cara mengatasi jerawat di bokong.  

Berkolaborasi, Toko Merchandise Duolingo Hadir Lewat Tokopedia

Duolingo dan Tokopedia melakukan kolaborasi, selain meramaikan media sosial, toko merchandise Duolingo akan hadir di Tokopedia.

Bisa Serang Siapa Saja, Begini Cara Mencegah RSV

Begini cara mencegah RSV yang bisa menyerang siapa saja tapi berisiko tinggi antara lain terhadap bayi prematur dan di bawah usia dua tahun.

Provinsi Ini Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (4/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Selasa 4 November 2025 dan Rabu 5 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.