M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Es Kacang Merah Khas Palembang, Minuman Menyegarkan untuk Lebaran

Resep Es Kacang Merah Khas Palembang, Minuman Menyegarkan untuk Lebaran
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Bosan dengan sajian bersantan khas Lebaran? Agar anda tidak merasa enek, mari bikin es kacang merah khas Palembang saja dengan resep berikut ini, yuk.

Es kacang merah adalah sajian dessert yang manis, empuk, dan menyegarkan. Seporsi es kacang merah akan bikin siapapun yang mengonsumsinya jadi ketagihan.

Tapi tak usah khawatir, bagi Anda penggemar berat hidangan yang satu ini, MomsMoney akan berikan sebuah resep yang sudah terjamin rasanya, karena menu es kacang merah pada resep kali ini dikreasikan langsung oleh Chef Yongki Gunawan.

Pada resep es kacang merah yang satu ini, Anda dapat menyajikan 2 porsi sekaligus.

Langsung intip resep es kacang merah yang dilansir dari kanal YouTube Yongki Gunawan, selengkapnya.

Baca Juga: 2 Resep Es Kuwut Khas Bali, Minuman Kelapa Bercampur Jeruk Nipis yang Segarkan Dahaga

Bahan A:

  • 1.500 gram air
  • 500 gram kacang merah basah
  • 3 lembar daun pandan
  • Sedikit pewarna merah

Bahan B:

  • 500 gram gula aren
  • 500 gram air
  • 3 lembar daun pandan
  • 5 gram garam

Bahan C:

  • 70 gram air
  • 30 gram tepung beras

Baca Juga: Resep Seblak Mie Kuah Pedas Khas Bandung, Mudah Ditiru oleh Pemula

Resep Es Kacang Merah Asli Palembang
Resep Es Kacang Merah Asli Palembang

Baca Juga: Resep Oseng Bakso Pedas Manis, Ngemil Nikmat untuk Para Pecinta Pedas

Pelengkap isian kacang merah

Bahan A:

  • Cincau hitam
  • Selasih
  • Nata de coco

Bahan b:

  • Es batu serut
  • Susu UHT
  • Susu kental manis

Baca Juga: Resep Rujak Serut Asam Pedas, Cocok Dikonsumsi Saat Kumpul Bareng Teman!

Cara bikin es kacang merah:

  1. Dalam panci 1: rebus daun pandan, kacang merah segar, dan sedikit pewarna merah. Biarkan hingga mendidih selama 30 menit sambil diaduk.
  2. Dalam panci 2: masukkan daun pandan, gula aren, air, dan garam. Rebus sampai mendidih.
  3. Sementara sambil merebus panci 2, siapkan tepung beras dan beri air, aduk-aduk sampai rata.
  4. Apabila bahan-bahan yang ada dalam panci 2 sudah mendidih, baru masukkan larutan tepung beras tadi. Aduk adonan hingga menjadi kental. Setelah itu, matikan kompor sejenak.
  5. Masukkan kacang merah yang sudah empuk (sudah di rebus di dalam panci 1) dan pindahkan ke dalam panci 2. Nyalakan kompor kembali sampai isi panci 2 mendidih kembali.
  6. Jika sudah mendidih, angkat dan dinginkan es kacang merah yang ada pada panci 2 tadi.

Cara penyajian es kacang merah:

  1. Siapkan gelas saji, lalu masukkan es serut, susu UHT, beri es serut kembali di bagian atasnya hingga gelas cukup penuh.
  2. Tata kacang merah ke dalam gelas saji agak banyak. Tata nata de coco di bagian pinggir kaacng merah. Tata juga cincau hitam di pinggir-pingirnya.
  3. Beri sedikit selasih pada bagian atas es kacang merah.
  4. Tuangkan susu kental manis ke bagian atas es kacang merah.
  5. Es kacang merah asli Palembang siap dinikmati.

Itu dia resep es kacang merah khas Palembang yang bisa Anda jadikan sebagai minuman selingan selama hari-hari Lebaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.