M O M S M O N E Y I D
Santai

Rekomendasi 7 Drama Korea Fantasi Tentang Kutukan Beragam Genre

Rekomendasi 7 Drama Korea Fantasi Tentang Kutukan Beragam Genre
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia beberapa rekomendasi drama Korea fantasi yang punya tema cerita tentang kutukan.

Drama Korea fantasi kerap kali menyajikan beragam judul drama dengan tema beragam. Salah satu yang populer adalah tema kutukan.

Selain penuh cerita fantasi, drama Korea dengan tema kutukan kerap disajikan dengan beragam genre dari romantis hingga horor.

Punya tema cerita yang unik, beberapa drama Korea ini bertema tentang kutukan, lo.

Baca Juga: Dynamite Kiss dan 5 Drakor Ini Punya Karakter CEO Kaya dan Tampan

Goblin

Goblin merupakan drakor legendaris yang tak miliki kisah cinta segitiga di dalam ceritanya. Drakor ini menampilkan kisah makhluk legendaris dalam legenda Korea yang telah dikutuk untuk hidup beratus tahun bersama dengan malaikat pencabut nyawa.

Kedua makhluk tersebut tak disangka malah jatuh cinta dengan manusia biasa, yang membuat keadaan makin rumit. Tapi, kisah cinta yang manis tentu bisa disaksikan saat menonton drakor ini.

My Roommate Is a Gumiho

Dibintangi oleh Jang Ki Young dan Lee Hye Ri, drama dari tahun 2021 ini menceritakan tentang seorang mahasiswi yang terpaksa harus tinggal bersama dengan Gumiho.

Ia dikutuk menjadi manusia setengah siluman rubah yang menjadi legenda dalam dongeng Korea. Drama ini memiliki total 16 episode yang semua episodenya bisa ditonton dengan lengkap di Netflix.

Bulgasal: Immortal Souls

Dikutuk sejak lahir untuk hidup abadi, seorang pria harus terikat dalam sebuah hubungan hidup, mati, dan reinkarnasi dengan seorang wanita. Drama Korea ini dibintangi oleh Lee Jin Uk dan juga Kwon Na Ra.

Bulgasal sendiri punya total 16 episode yang ditayangkan di Netflix. Bagi penggemar drakor yang penuh cerita legenda dan horor, drakor ini wajib ditonton, ya.

Baca Juga: 7 Drakor Bertema Keluarga Beragam Genre, Ada yang Dibintangi Jang Ki Young

Hotel Del Luna

Jang Man Wol adalah pemilik Hotel Del Luna, yang merupakan hotel tempat arwah beristirahat sebelum dikirim ke alam baka. Jang Man Wol dikutuk dan terperangkap di hotel ini untuk menebus kesalahan yang dulu pernah ia buat beribu tahun lalu.

Ia kemudian bertemu dengan Koo Chan Sung, manusia biasa yang bisa membantunya untuk bisa terlepas dari perangkap di hotel ini. Mereka berdua kemudian bekerja sama mengelola hotel yang penuh dengan arwah dan hantu.

A Good Day to Be a Dog

Dibintangi oleh Cha Eun Woo dan Park Gyu Young, drakor adaptasi webtoon ini tayang pada 2023 kemarin. Drakor fantasi romantis adaptasi webtoon ini mengikuti kehidupan seorang perempuan muda bernama Han Hae Na.

Ia mengidap kutukan penyakit aneh yang membuatnya berubah menjadi anjing saat ia berciuman. Salah satu penawarnya ada pada pria bernama Jin Seo Won yang takut pada anjing.

Baca Juga: Daftar 7 Drakor Slow Burn Romantis yang Bikin Kesengsem

My Demon

Tayang di Netflix pada tahun 2023, drakor ini dibintangi oleh Kim You Jung dan Song Kang. Do Do-Hee memiliki kepribadian arogan, berkepala dingin, dan tidak percaya pada siapa pun termasuk cinta.

Jung Gu-Won adalah iblis yang dikutuk menjadi manusia. Dia memandang rendah manusia dan dia telah berkeliaran di dunia ini selama 200 tahun. Dia terlibat dengan Do Do-Hee dan entah bagaimana tiba-tiba kehilangan kekuatannya. 

Dia kemudian mengadakan pernikahan kontrak dengannya untuk mencegah kepunahannya sendiri.

Head Over Heels

Head Over Heels diadaptasi dari webtoon populer di tahun 2020-an yang dibintangi Cho Yi Hyun dan Choo Yeong Woo. Park Seong A adalah seorang siswi SMA gen Z yang juga dukun muda.

Ia memiliki kemampuan untuk melihat masa depan dan menggunakan keterampilannya untuk membantu orang lain. Ia juga berusaha menyelamatkan cinta pertamanya, Gyeon U, dari berbagai kutukan yang mengancamnya sembari menjalani kehidupan ganda yang penuh tantangan.

Nah, itulah tadi beberapa pilihan drama Korea fantasi yang bertema kutukan. Jangan lupa tonton semua, ya.

Selanjutnya: HP Xiaomi 17 Andalkan Chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, Cek Fitur Lengkapnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cara Cermat Melirik Properti Investasi Lewat Proyek-Proyek Peraih Penghargaan

​Ajang 11th PropertyGuru Indonesia Property Awards merangkum proyek-proyek unggulan yang dapat menjadi acuan awal investor dalam memilih properti 

Promo Superindo Weekday 24-27 November 2025, Attack-Sunlight Botol Diskon hingga 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 24-27 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

7 Rekomendasi Film Thriller Indonesia Terbaik di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya

Bagi yang suka dengan cerita film thriller, berikut ada rekomendasi film thriller Indonesia yang bisa ditonton di Netflix.​

Rekomendasi 7 Drama Korea Fantasi Tentang Kutukan Beragam Genre

Ini dia beberapa rekomendasi drama Korea fantasi yang punya tema cerita tentang kutukan dari beragam genre.

HP Xiaomi 17 Andalkan Chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, Cek Fitur Lengkapnya

HP Xiaomi 17 & Xiaomi 17 Pro semarakkan pasar flagship. Tapi, ada penambahan ukuran di layar belakangnya yakni seluas dua inci di model Pro.

7 Rekomendasi Makanan Hangat Cocok Dimakan Saat Musim Hujan

Didominasi oleh makanan berkuah, rekomendasi makanan hangat berikut ini cocok sekali, lo, untuk dinikmati di musim hujan seperti sekarang.​

Pesan Tiket KAI Sekarang! Diskon 30% untuk Nataru 2025-2026

Liburan Natal dan Tahun Baru 2025-2026 lebih hemat dengan KAI. Dapatkan diskon 30% tiket kereta api. Informasi lengkap promo di sini.

Tips Minum Obat Asam Urat Kolkisin, Simak Efek Samping & Cara Kerjanya

Kolkisin adalah obat asam urat. Untuk asam urat akut biasanya dokter akan meresepkan 2 tablet diikuti 1 tablet setelah satu jam kemudian. ​

15 Cara Memperbaiki Ponsel yang Tidak Bisa Terhubung ke WiFi

Cara memperbaiki ponsel yang tidak dapat terhubung ke WiFi terdiri dari beberapa langkah. Ponsel tidak bisa terhubung ke Wifi karena beberapa hal.

Robert Kiyosaki Sebut Kehancuran Terbesar Dimulai, Beli 4 Aset Investasi Ini

Robert Kiyosaki mengungkapkan, kehancuran terbesar dalam sejarah dimulai, dan meminta untuk membeli lebih banyak empat aset berikut ini.