InvesYuk

Proyeksi IHSG di Hari Pertama Semester II, Senin (1/7), Berpotensi Menguat Terbatas

Proyeksi IHSG di Hari Pertama Semester II, Senin (1/7), Berpotensi Menguat Terbatas

MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memiliki peluang untuk menguat pada perdagangan pertama di semester kedua tahun 2024 ini, Senin (1/7). Namun, penguatan mungkin terbatas. 

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, rilis data inflasi hari ini akan memberikan warna pada pergerakan IHSG. Ini pun dapat menjadi penopang kenaikan bagi IHSG hingga beberapa waktu mendatang.

Namun, masih cukup besarnya arus dana asing keluar yang tercatat selama tahun berjalan ini turut memberikan sentimen tersendiri bagi pergerakan IHSG.

Selain itu, fluktuasi nilai tukar Rupiah dan harga komoditas masih menjadi faktor utama yang mempengaruhi pola gerak IHSG hingga saat ini.

"Hari ini IHSG berpotensi menguat terbatas," tulis William dalam risetnya. Rentang pergerakan 6.903 - 7.123.

Beberapa saham yang bisa dilirik oleh investor antara lain: 

- ITMG

- BBNI

- ASII

- BBCA

- INDF

- TLKM

- AALI

- CTRA

Selanjutnya: Bunga Deposito BNI di Bulan Juli 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News