M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Perhatikan! Pahami Jenis-Jenis Acid Sesuai dengan Jenis Kulit

Perhatikan! Pahami Jenis-Jenis Acid Sesuai dengan Jenis Kulit
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Kini, sebanyak banyak pilihan produk skincare yang menarik untuk dicoba. Namun, setiap jenis kulit membutuhkan perawatan yang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhannya. Misalnya, pada kulit kering membutuhkan kelembapan dan pada kulit berminyak dapat membantu mengontrol produksi minyak di wajah.

Sebelum Anda memilih produk skincare, ada baiknya Anda memahami jenis-jenis acid berdasarkan jenis kulit wajah. Melansir dari harpersbazaar.co.id, inilah jenis-jenis acid yang sesuai dengan jenis kulit, yaitu: 

Kulit Berminyak dan Berjerawat

1. Salicylic Acid

Jenis acid yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat adalah salicylic acid. Jenis acid ini termasuk ke dalam Beta-Hydroxy Acid (BHA) yang dipercaya efektif untuk mengatasi masalah jerawat. Salicylic Acid berasal dari kulit pohon willow, yang dapat mengurangi dan mencegah jerawat dengan menjaga pori-pori tetap bersih dan mengontrol produksi minyak di wajah. 

2. Glycolic Acid

Jenis acid yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat selanjutnya yaitu glycolic acid. Glycolic acid termasuk Alpha Hydroxy Acid (AHA) yang berasal dari tebu, dan bisa Anda temukan di banyak produk pembersih, serum, masker, dan pelembap. 

Menurut sebuah penelitian tahun 2019 yang diterbitkan dalam Brazilian journal ABD, jenis acid ini adalah pilihan yang tepat untuk mengatasi masalah jerawat besar atau jerawat kecil, dan hiperpigmentasi.

Jenis acid ini dapat membantu memperbaiki dan menghaluskan kulit setelah jerawat (post-inflammatory hyperpigmentation). Dengan kata lain, Anda dapat mengatasi dua masalah kulit sekaligus dengan satu kandungan skincare, yakni glycolic acid. 

Kulit Kering

1. Ascorbic Acid

Jenis acid untuk kulit kering pertama adalah ascorbic acid atau vitamin C. Jenis acid ini merupakan salah satu asam terbaik untuk membantu memperbaiki kulit kering dan patchy, serta membuat kulit Anda lebih cerah dan merata.

Seperti yang ditunjukan dalam sebuah studi tahun 2014 di Journal of Drugs in Dermatology, asam askorbat adalah antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan sel akibat radikal bebas, menghambat produksi pigmen, merangsang kolagen, dan juga efektif sebagai anti-aging. 

2. Lactic Acid

Selanjutnya, jenis acid untuk kulit kering yaitu lactic acid. Lactic acid termasuk Alpha Hydroxy Acid (AHA) yang juga sangat baik untuk kulit kering. Menurut sebuah penelitian tahun 2018 di jurnal Molecules, asam laktat adalah jenis acid yang dapat melembapkan dan mengeksfoliasi kulit. Dibandingkan dengan glycolic acid, lactic acid dinilai lebih ringan sehingga bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda pemilik kulit kering dan sensitif. 

Baca Juga: 3 Cara Memaksimalkan Penggunaan Serum Wajah

Kulit Sensitif

1. Hyaluronic Acid

Jenis acid yang cocok untuk kulit sensitif yaitu hyaluronic acid. Jenis acid ini dikenal sangat lembut di kulit, dapat menjaga kelembapan kulit, kulit terasa lebih kenyal dan kulit menjadi sehat dan glowing. Pilihlah produk skincare yang mengandung bahan hyaluronic acid untuk perawatan sehari-hari Anda. 

2. PHA

Jenis acid yang cocok untuk kulit sensitif lainnya adalah PHA. PHA (Polyhydroxy Acids) adalah jenis acid yang benar-benar luar biasa untuk kulit sensitif. Hal ini karena molekul PHA jauh lebih besar, membuatnya lebih lembut dibandingkan exfoliating acid lainnya. PHA dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan kulit secara gentle sehingga memiliki risiko iritasi yang lebih sedikit

Anti Aging

1. Fatty Acid

Jenis acid untuk perawatan anti aging yang bisa Anda gunakan yaitu fatty acid. Sebagai anti-penuaan, asam lemak seperti omega 3 adalah power ingredients. Jenis acid ini mengandung banyak antioksidan kuat yang dapat melindungi kulit Anda dari paparan sinar UV dan radikal bebas, membuat kulit Anda tampak lebih bercahaya, awet muda, dan tampak lebih halus.

2. Citric Acid

Jenis acid untuk perawatan anti aging lainnya adalah citric acid. Citric acid atau asam sitrat sangat bagus untuk memerangi tanda-tanda penuaan, karena jenis acid ini dapat mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang pembentukan sel baru. Sehingga membantu kulit Anda terlihat lebih muda dan lebih kencang. Asam sitrat juga menyimpan banyak antioksidan untuk melindungi dan membantu melawan penuaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.