M O M S M O N E Y I D
Santai

Perempuan Tetap Boleh Donor Darah saat Sedang Menstruasi, Asalkan...

Perempuan Tetap Boleh Donor Darah saat Sedang Menstruasi, Asalkan...
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Apakah benar para perempuan sebaiknya tidak melakukan donor darah saat sedang menstruasi ya? Yuk, cari tahu jawabannya di artikel ini.

Donor darah merupakan kegiatan yang ingin dilakukan oleh kebanyakan orang. Kegiatan ini memiliki manfaat yang banyak bagi tubuh pendonornya.

Namun, para perempuan merasa terhalangi saat ingin mendonorkan darah karena sedang menstruasi.

Faktanya, melansir dari laman Australian Red Cross Life Blood, menstruasi sama sekali tidak menghalangi proses donor darah.

Baca Juga: 25 Ucapan Hari Donor Darah Sedunia 2025 Penuh Semangat Ajak Donor Darah

Para perempuan dapat tetap bisa mendonorkan darahnya walaupun sedang dalam masa menstruasi.

Asalkan, kadar hemoglobin dalam tubuh dalam kondisi layak, maka proses donor darah tetap dapat dilakukan.

Tentu saja, proses pengecekan di awal sebelum dilakukannya proses donor darah juga harus dilakukan terlebih dahulu.

Hal lain yang perlu diperiksa selain kadar hemoglobin adalah berat badan, umur, suhu tubuh, dan riwayat penyakit tertentu.

Jika tak ada halangan dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, maka proses donor darah dapat dilakukan.

Laman Cosmopolitan menyebutkan, yang perlu diingat kembali adalah sebaiknya tidak melakukan proses donor darah di saat hari-hari awal menstruasi.

Baca Juga: 5 Alasan Anda Wajib Mulai Olahraga Kardio yang Bantu Turunkan Tekanan Darah

Sebab, proses donor darah akan mempengaruhi pengurangan jumlah zat besi dan hemoglobin dalam tubuh.

Sehingga, saat proses menstruasi sedang banyak-banyaknya akan membuat tubuh merasa tidak nyaman saat melakukan proses donor darah. Terutama, karena berkurangnya zat besi dan hemoglobin dalam tubuh.

Bagi yang memiliki siklus menstruasi tidak teratur pun juga masih dapat memiliki kesempatan untuk mendonorkan darahnya. Hanya perlu memastikan bahwa sedang tidak dalam masa kehamilan saat melakukan proses donor darah.

Setelah melakukan proses donor darah, sebaiknya gunakan waktu untuk istirahat. Banyaklah mengonsumsi cairan yang bisa menambah kadar zat besi dalam tubuh. Serta, jangan lupakan untuk makan setelah melakukan proses donor darah.

Jika setelah melakukan proses donor darah kemudian mulai menyadari adanya efek samping, maka sebaiknya untuk berkonsultasi dengan dokter.

Demikianlah penjelasan dan jawaban tentang apakah perempan boleh donor darah ketika menstruasi. Semoga membantu!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Jogja Solo Akhir Pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026, Catat Jamnya

Cek jadwal KRL Jogja Solo dari Yogyakarta ke Palur di tanggal 31 Januari dan 1 Februari 2026. Jangan lupa catat jadwalnya, ya.

Jadwal KRL Solo-Jogja Akhir Pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026, Cek Waktunya

Ini jadwal KRL Solo-Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur ke Yogyakarta akhir pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026. Jangan lupa jamnya, ya.

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.