M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Alasan Anda Wajib Mulai Olahraga Kardio yang Bantu Turunkan Tekanan Darah

5 Alasan Anda Wajib Mulai Olahraga Kardio yang Bantu Turunkan Tekanan Darah
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Tak hanya bisa bakar lemak, berikut ini beberapa manfaat kardio yang ternyata baik bagi kesehatan.

Olahraga kardio merupakan olahraga yang terkenal karena bisa membantu membakar lemak dan mempercepat program diet.

Melakukan olahraga kardio seperti lari, berenang, senam, zumba, dan bahkan menari ternyata juga disarankan para ahli untuk menjaga tubuh tetap sehat.

Berikut adalah alasan dan manfaat dari rutin melakukan olahraga kardio bagi kesehatan dan kebugaran tubuh.

Baca Juga: Alasan Mengapa Pemanasan Penting Dilakukan Sebelum Mulai Olahraga

Meningkatkan kesehatan kardiovaskular

Seperti namanya, olahraga kardio tentu memiliki manfaat yang berkaitan dengan kesehatan kardiovaskular. Laman Health Line menyebutkan, American Heart Association dan banyak dokter menyarankan untuk melakukan olahraga kardio agar terhindar dari risiko munculnya penyakit jantung.

Hal tersebut disebabkan karena latihan kardio bisa menguatkan kerja jantung dan membuatnya lebih aktif untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Menurunkan tekanan darah

Selain bagus untuk jantung, olahraga kardio juga bisa membantu menurunkan tekanan darah dalam tubuh. Dengan melakukan latihan kardio, tubuh akan lebih mudah untuk menurunkan kadar tekanan darah.

Selain itu juga bisa membantu membersihkan arteri dengan meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh. Jika berniat untuk menurunkan tekanan darah, coba lakukan olahraga kardio dengan intensitas medium hingga tinggi selama 3-4 kali dalam seminggu.

Baca Juga: 5 Manfaat Olahraga Voli untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Kurangi Risiko Osteoporosis

Meningkatkan kualitas tidur

Sering mengalami insomnia dan gangguan tidur lainnya? Cobalah melakukan olahraga kardio secara rutin. Laman Greatist menyebutkan bahwa olahraga kardio bisa membantu meningkatkan kualitas tidur seseorang.

Olahraga kardio adalah salah satu jenis olahraga yang intens dan banyak menguras tenaga. Sehingga, akhirnya bisa membantu seseorang jadi mudah mengantuk dengan cara yang sehat untuk mengistirahatkan tubuh yang lelah karena berolah raga.

Meningkatkan imun tubuh

Manfaat lain dari rutin melakukan olahraga kardio adalah membantu meningkatkan imun tubuh. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan Pennsylvania State University, latihan kardio secara umum bisa membantu meningkatkan antibodi tubuh yang penting dalam sistem imun tubuh.

Sehingga tubuh akan menjadi lebih kuat dan tidak rentan terserang penyakit. Serta tentu saja tidak mudah terserang stres karena kadar kortisol ikut turun.

Baik bagi otak

Tak hanya bagi tubuh dan kebugaran, olahraga kardio juga bagus bagi otak. Latihan kardio bisa membantu merawat kesehatan otak, menajamkan ingatan, dan meningkatkan performa kerja otak.

Dengan rutin melakukan olahraga kardio bisa membantu mengurangi risiko menjadi pikun yang rawan terjadi mulai usia 45 tahun.

Serta, olahraga kardio bisa membantu produksi hippocampus yang baik dan penting untuk meningkatkan sistem ingatan, belajar, berpikir, dan membuat keputusan.

Tak hanya efektif buat menurunkan berat badan, kan? Itulah tadi manfaat olahraga kardio bagi kesehatan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

GENTLY Baby Hadirkan Multipurpose Balm untuk Bantu Atasi Masalah Kulit Anak

Telah teruji dermatologi, GENTLY Baby Multipurpose Balm diklaim aman untuk kulit bayi. Ketahui manfaat lengkapnya sekarang!

Peringatan Dini Cuaca Besok (30/1), Hujan Amat Deras Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 30 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini, Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (30/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (30/1) dan Sabtu (31/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 30 Januari 2026, Waktunya Bergerak

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 30 Januari 2026 mulai dari peluang kerja, strategi tim, dan arah karier terbaru.

6 Risiko Konsumsi Minuman Elektrolit Terlalu Banyak, Bikin Tekanan Darah Tinggi!

Ada beberapa risiko konsumsi minuman elektrolit terlalu banyak, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Ganda Putri Indonesia Tembus Babak 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), tiga ganda putri Indonesia susul tiga tunggal putra ke perempatfinal.

Promo Es Krim Indomaret sampai 4 Februari 2026, Haku Almond Beli 2 Hemat Banyak!

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Naik Fantastis, Harga Emas Hari Ini Rekor Tertinggi di atas US$ 5.500

Harga emas memperpanjang reli sembilan hari, yang dipicu pelemahan dollar dan pelarian investor dari obligasi pemerintah dan mata uang.

Kebutuhan Ramadan Aman! Indomaret Banjir Diskon Sirup dan Biskuit sampai 4 Februari

Promo Indomaret Sambut Ramadan tawarkan biskuit dan sirup diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat hingga 4 Februari 2026!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 3 tunggal putra Indonesia melaju ke perempatfinal.