InvesYuk

Pasar Saham AS bakal Ambruk, Robert Kiyosaki Minta Beli 3 Aset Investasi Ini

Pasar Saham AS bakal Ambruk, Robert Kiyosaki Minta Beli 3 Aset Investasi Ini

MOMSMONEY.ID - Investor kawakan Robert Kiyosaki mengungkapkan, pasar saham Amerika Serikat atau AS bakal ambruk. Ia pun meminta untuk membeli tiga aset investasi berikut ini.

"Kehancuran baby boomer. Tragisnya, gelembung terbesar dalam sejarah akan melenyapkan generasi baby boomer," kata Kiyosaki di akun X-nya, Senin (11/3).

Soalnya, Kiyosaki bilang, generasi baby boomer adalah generasi pertama dengan 401K (program dana pensiun) yang lemah. 

"Pasar saham (AS) bakal ambruk. Saatnya untuk menjadi nyata adalah sekarang," ujar penulis buku populer Rich Dad, Poor Dad ini.

Baca Juga: Terus Ukir Rekor Tertinggi Baru, Robert Kiyosaki Proyeksi Harga Bitcoin US$ 300.000

"Beli aset nyata: emas, perak, Bitcoin, sebelum gelembung terbesar dalam sejarah hancur," tegasnya.

Informasi saja, baby boomer merupakan sebutan bagi mereka yang lahir di antara tahun 1946-1964.

Selain pasar saham negeri Paman Sam yang akan ambruk, Kiyosaki menyebutkan, AS sedang sakit.

Tapi, "Jangan takut, bersiaplah: utang AS US$ 34 triliun. Utang meningkat sebesar US$ 1 triliun setiap 90 hari," sebut dia.

Baca Juga: Dekati Level Tertinggi, Robert Kiyosaki Ucapkan Terima Kasih ke Bitcoin

"Amerika Serikat sedang sakit. Persiapkan sekarang. Beli lebih banyak emas, perak, Bitcoin," imbuh Kiyosaki.

Khusus Bitcoin, Kiyosaki memproyeksikan, harga mata uang kripto ini bisa terbang ke US$ 300.000 pada 2024.

"Bitcoin berkobar. Kesalahan terbesar yang bisa Anda lakukan adalah menunda-nunda," kata Kiyosaki di akun X-nya, 7 Maret lalu. 

"Penting untuk memulai, meskipun hanya dengan US$ 500. Pemberhentian (harga Bitcoin) berikutnya US$ 300.000 pada 2024," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News