M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Jangan Jadi Pecundang, Robert Kiyosaki Minta Beli 3 Aset Investasi Ini

Jangan Jadi Pecundang, Robert Kiyosaki Minta Beli 3 Aset Investasi Ini
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Investor kawakan Robert Kiyosaki meminta, jangan menjadi pecundang. Untuk itu, beli tiga aset investasi berikut ini.

Menurut Kiyosaki, banyak orang mengira, hiperinflasi artinya harga sedang naik. Justru, artinya sebaliknya. 

"Hiperinflasi berarti daya beli uang Anda menurun," sebut penulis buku populer Rich Dad Poor Dad ini di akun X-nya, 1 Oktober lalu.

"Jangan menjadi pecundang. Beli emas, perak, dan Bitcoin, dan jadilah pemenang bukan pecundang," imbuh dia.

Baca Juga: Robert Kiyosaki Minta Tabung 3 Aset Ini Sekarang Sebelum Terlambat, Ada Apa?

Sebelumnya, Kiyosaki menyarankan untuk menabung emas, perak, dan Bitcoin sekarang juga sebelum terlambat.

Menurut Kiyosaki, Central Bank Digital Currency (CBDC) The Fed, bank sentral Amerika Serikat (AS), akan datang.

"Privasi hilang. Penguasa akan mengawasi," kata Kiyosaki di akun X-nya pada 30 September lalu.

"Ketika CBDC memasuki pasar, emas, perak, Bitcoin, dan uang tunai akan menjadi tak ternilai harganya," ungkapnya.

"Mulailah menabung emas, perak, Bitcoin, dan uang tunai sekarang, sebelum terlambat," tegasnya.

Baca Juga: Robert Kiyosaki Kasih Saran: Beli 3 Aset Investasi Ini Sekarang, Sebelum Saham Ambruk

Sebelumnya, Kiyosaki juga menyarankan untuk membeli emas, perak, dan Bitcoin sekarang. 

"Saya terus-menerus ditanya, berapa harga emas, perak, atau Bitcoin pada 2025," kata Kiyosaki di akun X-nya, 20 September lalu.

"Jawaban saya adalah (itu) pertanyaan konyol," ujar dia.

Menurut Kiyosaki, pertanyaan yang lebih penting adalah berapa banyak emas, perak, dan Bitcoin yang Anda miliki hari ini. 

Dia mengungkapkan, emas, perak, dan Bitcoin bisa ditawar saat ini, tapi tidak di masa depan. 

"Amerika Serikat bangkrut. Beli emas, perak, dan Bitcoin hari ini sebelum saham, obligasi, real estate ambruk dan orang-orang memburu emas, perak, dan Bitcoin," tegas Kiyosaki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Gila! Harga Mata Uang Kripto Ini Melesat 70% dalam Sehari saat Bitcoin Memerah

Di saat harga Bitcoin dan mata uang kripto lainnya memerah dalam 24 jam terakhir, sejumlah aset kripto menghijau bahkan terbang tinggi.

Begini Cara Mencegah dan Mengatasi Mata Kering yang Sering Disepelekan

​Kampanye “Bebas Mata SePeLe” dari Insto mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan mata.

Jadwal Korea Masters 2025, Dua Wakil Indonesia Menuju Partai Puncak

Jadwal Korea Masters 2025 Babak Semifinal yang berlangsung Sabtu (8/11), dua wakil Indonesia menatap partai puncak.

Hujan Sangat Lebat di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (8/11) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 8 November dan Minggu 9 November dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

601.960 Turis Asing Naik KA Hingga Oktober, Ini 10 Stasiun Keberangkatan Tertinggi

KAI mencatat turis asing yang menggunakan layanan KA pada periode Januari hingga Oktober 2025 sebanyak 601.960 orang.

Prakiraan Cuaca Wilayah Yogyakarta Besok Sabtu 8 November 2025, Daerah Ini Hujan

BMKG Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) merilis prakiraan cuaca wilayah Jogja dan sekitarnya untuk besok Sabtu (8/11) hingga Minggu (9/11) pagi.<

Ini Jadwal KRL Commuter Line Jogja-Solo ke Palur Akhir Pekan 8-9 November 2025

Cek jadwal KRL Jogja-Solo akhir pekan 8-9 November 2025 dari Tugu, Lempuyangan, Maguwo hingga Palur. Info tarif & cara bayar mudah.

11 Tanda Kolesterol Naik yang Sering Terabaikan

Apa saja tanda kolesterol naik yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!          

12 Buah yang Paling Cepat Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi

Intip beberapa buah yang paling cepat menurunkan kadar kolesterol tinggi berikut, yuk! Ada apa saja, ya?

8 Makanan Tinggi Serat yang Bantu Stabilkan Gula Darah secara Alami

Ada beberapa makanan tinggi serat yang bantu stabilkan gula darah secara alami. Cek daftarnya di sini!