M O M S M O N E Y I D
Santai

Nasi dan 3 Jenis Makanan Ini Sebaiknya Tidak Dipanaskan Berulang, Moms

Nasi dan 3 Jenis Makanan Ini Sebaiknya Tidak Dipanaskan Berulang, Moms
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Moms, catat beberapa jenis makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan kembali setelah keluar dari kulkas.

Menyimpan makanan sisa untuk dikonsumsi kembali keesokan harinya merupakan salah satu cara untuk menghemat pengeluaran belanja makanan.

Namun ada beberapa makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan kembali setelah disimpan terlalu lama dalam suhu ruangan.

Berikut ini adalah daftar beberapa makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan kembali setelah disimpan dalam kulkas atau suhu ruangan.

Baca Juga: Jenis Makanan untuk Menambah Massa Otot Ini Wajib Dibeli

Ayam

Ayam adalah makanan yang juga sebaiknya tidak dipanaskan kembali setelah dimasak. Makanan hasil peternakan seperti ayam dan telur memiliki protein yang tinggi.

Sehingga, laman Independent menyampaikan, untuk tidak memanaskan kembali ayam agar tidak kehilangan proteinnya yang rusak karena suhu panas.

Jamur

Jamur mengandung banyak protein dan enzim yang baik untuk dikonsumsi. Sehingga, memanaskan kembali jamur yang telah berada pada suhu ruangan bisa merusak protein dan enzim yang ada pada jamur dan menyebabkan sakit perut.

Jika terpaksa untuk menghangatkan jamur pastikan untuk menghangatkan hanya pada sampai suhu 70 derajat celcius agar tidak terlalu panas dan merusak kandungan baik pada jamur.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Anda Sering Merasa Ngantuk setelah Makan, Normal Enggak ya?

Kentang

Kentang masuk dalam daftar makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan. Laman Insider menjelaskan, penyebab kentang tidak boleh dipanaskan adalah tergantung dari cara penyimpanannya.

Jika kentang dibiarkan terlalu lama pada suhu ruangan, bakteri yang menyebabkan penyakit botulisme mungkin akan terbentuk.

Sehingga, memanaskan kembali kentang yang sudah terekspos suhu ruangan terlalu lama tidak akan membunuh bakteri ini. Sebaiknya langsung simpan kentang di dalam kulkas ketika sudah tidak dikonsumsi lagi.

Nasi

Nasi yang disimpan terlalu lama pada suhu ruangan akan memicu pembentukan bakteri beracun yang menyebabkan sakit perut dan diare.

Sementara memanaskan kembali nasi tidak akan membuat bakteri tersebut mati. Maka dari itu, ada baiknya untuk menyimpan kembali nasi pada kulkas dengan wadah yang rapat agar tidak terkontaminasi dengan suhu ruangan.

Demikianlah beberapa jenis makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan terus-menerus setelah keluar dari kulkas, ya, Moms.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.