MOMSMONEY.ID - Pasar aset kripto lanjut rebound, dengan sentimen risiko investor sedikit menguat. Apa saja kripto yang masuk top gainers maupun top losers dalam 24 jam terakhir?
Mengutip coinmarketcap.com, nilai kapitalisasi pasar atau market cap kripto global dalam 24 jam terakhir hingga Rabu (26/11) pukul 10.45 WIB naik 2,38% menjadi US$ 3,03 triliun.
Sementara, CMC Crypto Fear & Greed Index, yang mengindikasikan sentimen investor merangkak naik ke level 15 dari sebelumnya level 12. Meski begitu, ini masih mengindikasikan ketakutan ekstrem alias extreme fear.
Coinmarketcap.com merangking kripto top gainers dan top losers dari antara aset kripto yang volume transaksinya di atas US$ 50.000 selama 24 jam. Top gainers merujuk pada aset kripto yang naik paling tinggi. Sebaliknya, top losers yaitu koin dan token yang turun paling dalam.
Di pasar yang memantul naik, Monad (MON) menduduki puncak kripto top gainers.
Monad adalah blockchain Layer 1 yang dibangun agar kompatibel dan meningkatkan Ethereum Virtual Machine (EVM). Berbeda dengan blockchain tradisional yang memproses transaksi secara berurutan, Monad memanfaatkan teknologi canggih untuk memproses beberapa transaksi secara bersamaan. Kripto MON berada di peringkat ke-96 dari sisi market cap terbesar.
Baca Juga: 5 Penghuni Kripto Top Gainers 24 Jam, Kaspa yang Melejit 15% Salah Satunya
Berikut ini daftar kripto top gainers dan top losers dalam 24 jam terakhir:
Kripto top gainers
- Monad (MON) naik 52,78% menjadi US$ 0,04644.
- Story (IP) naik 19,62% menjadi US$ 2,94.
- SPX6900 (SPX) naik 12,65% menjadi US$ 0,6292.
- Ethena (ENA) naik 10,56% menjadi US$ 0,2902.
- Quant (QNT) naik 10,32% menjadi US$ 88,12.
5 kripto top losers
- BONK turun 4,51% ke US$ 0,059711.
- Virtuals Protocol turun 2,99% ke US$ 0,9051.
- XRP turun 2,84% ke US$ 2,18.
- Cosmos (ATOM) turun 2,81% ke US$ 2,45.
- Bitcoin Cash (BCH) turun 2,68% ke US$ 528,33.
Pergerakan harga aset kripto sangat volatil. Maka, aset kripto top gainers, ada risiko berbalik arah turun. Sebaliknya, tak menutup peluang kripto top losers, memantul naik.
Selanjutnya: China Borong 10 Kargo Kedelai AS, Sinyal Perdamaian Makin Kencang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News