M O M S M O N E Y I D
Bugar

Menjual Hasil, Bukan Barang: Rahasia Sukses Gaya Hidup Sehat ala Herbalife

Menjual Hasil, Bukan Barang: Rahasia Sukses Gaya Hidup Sehat ala Herbalife
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Menjaga kesehatan bukan sekadar soal konsumsi produk nutrisi, tapi juga membangun kebiasaan sehat dalam komunitas yang mendukung. Itulah prinsip yang dipegang pasangan Pengky Irawan dan istrinya, pelaku usaha Herbalife asal Surabaya.

Dari perjalanan mereka merintis ratusan Nutrition Club sejak 2003, tersimpan berbagai pelajaran berharga soal pentingnya pendekatan menyeluruh untuk hidup sehat.

Salah satu tips utama yang mereka terapkan adalah mengenali kebutuhan spesifik tubuh masing-masing individu.

“Saya tidak pernah langsung menjual. Saya mulai dengan pertanyaan, Apakah Anda ingin memperbaiki kesejahteraan Anda atau tetap seperti ini?" ujar Pengky dalam keterangan resminya yang dikutip Selasa (17/6). Ia menekankan bahwa keberhasilan produk nutrisi bergantung pada pemahaman kebutuhan pelanggan, bukan sekadar promosi.

Komunitas menjadi peran penting dalam keberhasilan menjaga pola hidup sehat. Melalui Nutrition Club, pelanggan tak hanya membeli produk, tapi juga mendapatkan edukasi, motivasi, dan lingkungan suportif.

Baca Juga: Dukung Kemenkes, Si Paling Megang Gelar Roadshow Gaya Hidup Sehat Remaja di Samarinda

Banyak anggota klub yang berbagi kisah soal peningkatan energi, keberhasilan menurunkan berat badan, hingga membangun rutinitas sehat harian bersama sesama anggota.

Komunikasi juga menjadi pilar utama dalam pendekatan gaya hidup sehat mereka. Selain memanfaatkan pelatihan dari para ahli Herbalife, Pengky juga mempelajari teknik komunikasi yang efektif untuk menjelaskan manfaat nutrisi secara jelas.

“Konsumen harus mengerti manfaat apa yang mereka rasakan, bukan hanya kandungan produknya,” katanya.

Tips lainnya adalah menjaga keterlibatan melalui kegiatan rutin, seperti pelatihan mingguan dan pertemuan bulanan.

"Agenda rutin ini menjaga semangat anggota, sekaligus mengedukasi terus-menerus soal kebugaran dan pola makan," jelas istri Pengky.Kebiasaan positif ini membentuk gaya hidup sehat yang berkelanjutan, bukan sekadar tren sesaat.

Keberhasilan pasangan ini juga dipengaruhi oleh sistem kerja yang terstruktur, termasuk pembagian peran yang jelas dan program pelatihan bertingkat bagi anggota baru.

Dengan sistem ini, pola hidup sehat menjadi lebih mudah diakses dan dijalani siapa saja. Mereka menekankan pentingnya sistem yang bisa direplikasi agar edukasi kesehatan bisa menjangkau lebih banyak orang.

Bagi masyarakat yang ingin memulai hidup sehat, prinsip-prinsip dasar seperti percaya pada produk yang digunakan, fokus pada solusi kesehatan, dan membangun komunitas yang solid sangat penting.

Baca Juga: Dorong Gaya Hidup Sehat di Keluarga, Herbalife Luncurkan Kampanye Home Consumption

“Pelanggan membeli hasil, bukan hanya barang,” ujar Pengky. Artinya, edukasi soal manfaat nyata bagi tubuh lebih penting ketimbang deskripsi teknis semata.

Meski berangkat dari latar belakang non-medis, pasangan ini menunjukkan bahwa siapa pun bisa berkontribusi dalam membangun pola hidup sehat di masyarakat, selama ada komitmen dan pendekatan yang tepat.

Dengan kombinasi ilmu, komunitas, dan konsistensi, gaya hidup sehat bisa dimulai dari hal-hal sederhana dan terus berkembang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.