M O M S M O N E Y I D
Santai

Mau Hilangkan Rambut Kemaluan Sendiri? Coba 4 Cara Ini Saja di Rumah

Mau Hilangkan Rambut Kemaluan Sendiri? Coba 4 Cara Ini Saja di Rumah
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bagi yang ingin menghilangkan rambut kemaluan, berikut ada beberapa cara yang bisa dicoba sendiri di rumah.

Beberapa perempuan banyak yang peduli dengan kecantikan dan perawatan tubuh, termasuk melakukan perawatan untuk menghilangkan rambut kemaluan juga.

Walau tak semua perempuan ingin menghilangkan rambut kemaluannya, ada juga yang dengan rutin melakukan perawatan untuk memangkas rambut halus pada area kemaluan.

Agar tak perlu pusing ke salon, simak beberapa cara untuk menghilangkan rambut kemaluan yang bisa dilakukan di rumah berikut:

Baca Juga: Bukan Cuma Roll-on Saja, Kenali 5 Jenis Deodoran Lainnya di Sini

Mencukur

Mencukur atau shaving merupakan salah satu cara populer yang banyak digunakan perempuan untuk merapikan area rambut kemaluannya. Mencukur juga merupakan perawatan yang memiliki risiko sakit rendah.

Walau begitu, tetap saja mencukur bisa membuat iritasi, kemerahan, dan gatal karena terjadinya kontak langsung dengan kulit di area kemaluan.

Maka dari itu perhatikan dengan benar agar tidak melukai area kemaluan dan coba gunakan krim cukur untuk mengurangi risiko terjadinya luka.

Menggunakan krim perontok rambut

Dengan kemajuan zaman ini, produk kecantikan pun juga banyak yang mulai bermunculan. Salah satunya adalah krim perontok rambut yang bisa digunakan untuk menghilangkan rambut di area kemaluan tanpa rasa sakit.

Krim ini akan membuat protein di rambut menjadi berkurang dan melemahkan rambut yang membuatnya kemudian mudah untuk dihilangkan.

Perlu diperhatikan juga untuk memilih produk krim yang aman untuk digunakan di area kemaluan dan tidak mengandung bahan yang menyebabkan alergi.

Baca Juga: 4 Manfaat Setting Spray, Biasa Dipakai Setelah Make Up

Waxing

Melansir dari laman Health Line, melakukan perawatan waxing untuk menghilangkan rambut di area kemaluan bisa memberikan durasi hasil yang cenderung awet dan lama. Namun, tentunya waxing merupakan perawatan dengan risiko toleransi sakit yang tinggi.

Waxing pun juga bisa dilakukan dengan rumah namun untuk hasil yang lebih maksimal, ada baiknya menggunakan perawatan profesional di salon yang menyediakan pilihan brazilian waxing.

Trimming

Trimming adalah perawatan untuk merapikan rambut pada area kemaluan tanpa menghilangkannya. Bisa memberikan tampilan rapi pada area kemaluan dan memiliki risiko iritasi yang rendah karena tidak menyentuh kulit area kemaluan.

Laman Medical News Today menyarankan, agar selalu menggunakan gunting yang bersih dan tidak tumpul. Untuk membuatnya lebih nyaman dan rendah risiko terluka, lakukan trimming dengan posisi duduk dan menggunakan kaca.

Serta lakukan trimming secara rutin karena rambut area kemaluan masih akan tetap tumbuh.

Mau pilih yang mana, nih? Itulah tadi beberapa cara mudah yang bisa dilakukan sendiri di rumah untuk merapikan atau menghilangkan rambut kemaluan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tablet Murah dengan SIM Card: Bebas Internet Tanpa WiFi, Performa Mantap

Fitur tablet murah ini bikin kaget! Ada fast charging, RAM 8GB, hingga kolaborasi ChatGPT. Lihat daftarnya segera! 

Pecinta Anime Romantis? 5 Judul Ini Dijamin Bikin Hati Meleleh

Penggemar anime romantis wajib tahu! Ada 5 judul dengan cerita manis dan berkesan yang siap menghibur, intip rekomendasi lengkapnya di sini.  

12 Camilan Sehat untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Ada beberapa camilan sehat untuk menurunkan kolesterol tinggi, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk.       

Jerawat Minggat: Bedak Wardah Terbaik Acnederm jadi Rahasia Kulit Bersih

Mencari bedak Wardah terbaik yang pas untuk kulit kering atau berminyak? Ada pilihan terbaik yang bikin tampilanmu matte seharian tanpa kusam.

Mau Pernikahan Harmonis? 5 Kunci Ini Ubah Rumah Tangga Lebih Bahagia

Pasangan baru sering hadapi tantangan, temukan 5 kunci utama untuk rumah tangga harmonis dan bahagia di sini.

Rumah Tak Kunjung Laku? Perabot Ini Biang Keroknya, Segera Buang!

Rumah Anda penuh barang? Hati-hati, ini bisa jadi penyebab rumah tak laku. Cek daftar barang yang harus dibuang sekarang!

Real Madrid vs AS Monaco (21/1), Laga Penentuan Nasib Los Blancos di Liga Champions

Simak laga Real Madrid vs AS Monaco pada Selasa, 21 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Santiago Bernabeu, penentu nasib Liga Champions.

Ternyata Ini yang Bikin Backsplash Ubin Bikin Dapur Moms Cepat Usang, Cek Solusinya

Ini alasan desain dapur terus berevolusi mengikuti gaya hidup Moms yang makin praktis dan visual. Simak ulasannya sampai selesai, ya.

Ruang Tamu Dingin & Kaku? Ini 5 Warna Cat Pemicu Stres Visual!

Ruang tamu seharusnya menenangkan, bukan melelahkan mata. Warna cat ini terbukti secara psikologis bikin ruangan kaku. 

Strategi Pinjaman: Ini Rahasia biar Moms Bisa Menghemat Total Pembayaran Kredit

Catat panduan ini ya, Moms agar memahami cara menghitung bunga pinjaman bank agar cicilan tidak membebani keuangan di masa depan.