M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Masak Kilat Rasa Nikmat, Coba Resep Sate Goreng Kambing Spesial saat Idul Adha

Masak Kilat Rasa Nikmat, Coba Resep Sate Goreng Kambing Spesial saat Idul Adha
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Nyate jadi salah satu aktivitas favorit yang tak pernah absen saat Idul Adha tiba. Namun, untuk menikmati sate yang nikmat tidak harus dengan bakar-bakaran menggunakan arang. Moms bisa membuat resep sate goreng kambing berikut ini.

Membuat sate sangat membutuhkan beberapa persiapan. Mulai dari peralatan bakaran, tempat yang tepat hingga cuaca yang mendukung agar aktivitas membakar sate lebih nyaman. Sebagai alternatif yang tak kalah lezat, resep sate goreng kambing bisa menjadi pilihan Moms yang lebih praktis.

Baca Juga: Resep Sate Maranggi Idul Adha, Tips Empuk dan Berbumbu Nikmat Ala Devina Hermawan

Menu merayakan Idul Adha yang satu ini tetap kaya akan bumbu, tekstur dagingnya empuk dan proses memasaknya jauh lebih praktis. Siap-siap untuk nambah nasi ya, Moms. 

Dengan resep sederhana ini, sate goreng kambing bisa jadi menu favorit keluarga dalam merayakan Idul Adha. Berikut ini resep sate goreng kambing yang enak dan praktis, yang dikutip dari channel YouTube Simple Rudy, yang bisa Anda simak. 

Baca Juga: Bosan Santan? Saatnya Masak Resep Bakso Sapi Rumahan Kenyal dan Nagih untuk Idul Adha

Resep sate goreng kambing

Bahan marinasi:

  • 300 gram daging kambing, potong dadu
  • 3 sdm kecap manis

Bahan bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 1 butir kemiri goreng
  • 1 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdm gula merah
  • 1 sdt garam

Bahan lain:

  • 4 sdm minyak goreng, untuk menumis
  • 100 gram kol, rajang halus
  • 5 buah bawang merah, rajang
  • 6 buah cabai rawit, rajang
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 sdm bawang goreng

Baca Juga: Ingin Makan Daging Kurban tapi Takut Kolesterol? Coba Resep Tongseng Tanpa Santan Ini

Cara membuat:

  1. Haluskan bawang putih, kemiri, gula merah, garam, merica bubuk dan ketumbar bubuk. Ulek sampai benar-benar halus.
  2. Masukkan daging kambing yang sudah dipotong-potong. Campur dan tekan-tekan daging.
  3. Tambahkan kecap manis dan aduk sampai rata.
  4. Panaskan minyak goreng dan masukkan daging. Masak sampai bumbu meresap sambil sesekali diaduk. Jangan terlalu lama dimasak, karena bisa membuat daging menjadi alot.
  5. Besarkan api agar kecap menempel sempurna pada daging.
  6. Siapkan piring yang sudah diberi potongan kol. Letakkan sate goreng kambing di atasnya.
  7. Beri irisan bawang merah, cabai rawit, kecap manis, merica bubuk dan bawang merah goreng.
  8. Sate goreng kambing siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

MainStory Ajak Orangtua Tetap Produktif Lewat Pengasuhan Anak yang Tepat

MainStory menghadirkan pengasuhan anak yang aman, berkualitas, dan memahami kebutuhan keluarga bekerja.

Daftar Drakor Februari 2026: Shin Hye Sun Comeback di The Art od Sarah

Risiko ketinggalan drakor seru? Pearl in Red & The Art of Sarah akan rilis. Temukan semua judul & tanggal tayang agar tak menyesal!

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 30 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Jumat 30 Januari 2026, peluang kerja tim dan arah finansial kamu sedang diuji.

Layanan Indodana PayLater Makin Luas, Bisa Dipakai di 180 Kota

Layanan Indodana PayLater semakin luas dimanfaatkan masyarakat seiring jangkauannya yang kini telah tersedia di hampir 180 kota dan kabupaten.

Daftar Lengkap HP Samsung Paling Tipis 2026, Ada Pilihanmu?

Membeli HP Samsung paling tipis di pekan ini? Ketahui daftar model tertipis 2026 yang tawarkan performa gahar. Klik untuk tahu lebih lanjut!

6 Drakor Dewasa Ini Jamin Sensasi Tontonan 18+, Berani Coba?

Drakor 18+ ini tak hanya romantis, tapi juga penuh konflik. Intip risiko terjebak kisah kompleks sebelum mulai menonton.

Ingin Wajah Mulus? Hentikan 7 Kebiasaan Ini, Jerawat Auto Minggat!

Ingin wajah bebas jerawat? Ternyata 7 kebiasaan sepele ini bisa jadi penyebab utama jerawat muncul. Kenali dan hentikan sekarang juga

Promo JSM Hypermart 30 Januari-2 Februari 2026, Aneka Jeruk Segar Harga Spesial

Promo JSM Hypermart Weekend cuma sampai 2 Februari 2026. Ketahui barang apa saja yang turun harga agar tidak ketinggalan hematnya!

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 30-31 Januari 2026, Rexona-Nuvo Diskon Besar!

Jangan sampai rugi karena melewatkan diskon besar Alfamart Paling Murah Sejagat. Lihat produk apa saja yang harganya dipangkas drastis sekarang!

Terbaru! Promo PSM Alfamart 30-31 Januari 2026, Dancow UHT Isi 4 Cuma Rp 9.900

Hemat hingga gratis ongkir! Promo PSM Alfamart berlaku nasional, kecuali NTT. Dapatkan diskon spesial dengan belanja langsung atau via Alfagift.