M O M S M O N E Y I D
Bugar

Manfaat Timun untuk Darah Tinggi yang Tidak Banyak Diketahui

Manfaat Timun untuk Darah Tinggi yang Tidak Banyak Diketahui
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Mari mengulik manfaat timun untuk darah tinggi yang tidak banyak orang tahu.

Pernahkah Anda mendengar bahwa timun bisa menjadi senjata ampuh untuk mengontrol tekanan darah tinggi? Banyak orang mungkin hanya mengenal timun sebagai sayuran yang menyegarkan untuk lalapan atau campuran salad.

Namun, timun ternyata menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan, khususnya bagi penderita darah tinggi.

Tidak hanya sekadar menyegarkan, timun juga memiliki sifat-sifat yang dapat membantu menurunkan tekanan darah, menjaga keseimbangan cairan tubuh, dan mendukung kesehatan jantung secara keseluruhan.

Baca Juga: Darah Tinggi Tidak Boleh Makan Apa Saja? Ini 9 Pantangannya

Manfaat Timun untuk Darah Tinggi

Melansir dari laman Live Strong, timun memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk membantu menjaga tekanan darah tetap sehat, terutama jika dikonsumsi secara teratur sebagai bagian dari pola makan yang seimbang.

Menurut USDA, timun ukuran sedang mengandung 273 miligram kalium dan hanya 4 miligram natrium. Hal ini penting untuk tekanan darah karena, menurut CDC, mengurangi asupan natrium dan meningkatkan kalium dalam makanan dapat membantu mengontrol tekanan darah tinggi dan menurunkan risiko penyakit jantung.

Meskipun banyak sayuran segar yang menyehatkan jantung dengan kandungan kalium tinggi dan natrium rendah, timun memiliki kelebihan karena sangat rendah kalori, yakni hanya sekitar 24 kalori untuk timun ukuran sedang.

Baca Juga: 12 Buah Penurun Darah Tinggi Alami Paling Cepat

"Makan banyak buah dan sayuran rendah kalori seperti timun dapat membuat Anda kenyang, yang memudahkan Anda untuk mengontrol berat badan," kata Vandana Sheth, ahli gizi dari Torrance, California.

"Penurunan berat badan, bahkan hanya 5-10 kilogram, dapat membantu menurunkan tekanan darah." Oleh karena itu, timun bisa menjadi pilihan tepat untuk makanan yang mendukung pengelolaan berat badan, yang juga berkontribusi pada penurunan tekanan darah.

Namun, untuk mendapatkan manfaat maksimal bagi jantung, sebaiknya pilih timun segar, bukan yang sudah diawetkan menjadi acar.

Proses pengawetan biasanya melibatkan penambahan garam, yang dapat meningkatkan kadar natrium. Misalnya, satu timun acar ukuran sedang bisa mengandung hingga 785 miligram natrium.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan yang Bisa Menurunkan Gula Darah yang Tinggi

Tips Lain untuk Menurunkan Tekanan Darah

Selain menjaga berat badan dan makan lebih banyak sayuran dan buah, mengurangi konsumsi alkohol juga dapat membantu menurunkan tekanan darah.

Mengutip dari Mayo Clinic, mengonsumsi satu minuman per hari untuk wanita atau dua untuk pria bisa menurunkan tekanan darah sedikit. Namun, jika konsumsi alkohol berlebihan, efek positif ini akan hilang, bahkan alkohol yang dikonsumsi secara berlebihan bisa meningkatkan tekanan darah.

Selain itu, penting untuk mengurangi konsumsi makanan olahan, karena sebagian besar natrium ditambahkan selama proses pengolahan. Stres dan kurangnya aktivitas fisik juga dapat memperburuk tekanan darah tinggi, jadi penting untuk tetap aktif.

Mayo Clinic menyarankan agar kita berusaha untuk berolahraga minimal 150 menit setiap minggu, atau sekitar 30 menit hampir setiap hari.

Dengan memperhatikan kebiasaan makan yang sehat, mengelola stres, dan tetap aktif, Anda bisa menjaga tekanan darah tetap stabil dan sehat.

Nah, itulah ulasan tentang manfaat timun untuk darah tinggi yang tidak banyak orang tahu. Semoga bermanfaat, ya.

Baca Juga: Manfaat Biji Labu untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.

Pencinta Ketenangan? Ini 7 Negara Paling Cocok untuk Introvert Traveling

Mencari tempat liburan sepi, aman, dan penuh keindahan? Dari Sisilia hingga New Zealand, inilah daftar negara impian introvert untuk traveling.