M O M S M O N E Y I D
Bugar

Lihat Tulisan di Ponsel Mulai Buram? Hati-hati Tanda Pre-Presbiopia

Lihat Tulisan di Ponsel Mulai Buram? Hati-hati Tanda Pre-Presbiopia
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Tidak sedikit bagi seseorang yang usianya produktif mulai merasakan perubahan kecil pada penglihatannya. Sebut saja tulisan di ponsel yang tampak buram, mata cepat lelah, atau sulit menjaga fokus setelah berjam-jam menatap layar. Gejala ini sering dianggap sepele, padahal bisa jadi tanda pre-presbiopia, yakni kondisi alami yang akan dialami semua orang, dimana mata mulai kehilangan kemampuan untuk beradaptasi maupun fokus dari jarak jauh ke dekat.

Melihat hal itu, HOYA Vision Care, perusahaan teknologi medis spesialisasi lensa kacamata asal Jepang memperkenalkan Lensa Fokus VisuPro. Inovasi ini dirancang untuk generasi profesional produktif usia 35–45 tahun agar tetap fokus, nyaman, dan percaya diri di tengah gaya hidup digital modern.

Dodi Rukminto, Managing Director HOYA Lens Indonesia menyebut HOYA tidak hanya ingin memperkenalkan produk baru, tetapi juga mengubah cara masyarakat memandang pentingnya kesehatan mata.

“Peluncuran Lensa Fokus VisuPro di Indonesia menjadi langkah penting bagi kami untuk menghadirkan solusi penglihatan yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat usia produktif," ujar Dodi dalam keterangan resmi, Senin (3/10).

Baca Juga: Fokus Mata Menurun, Cek Kondisi Kesehatan Mata Anda

Berbeda dari lensa minus, kacamata baca, maupun lensa progresif, Lensa Fokus VisuPro menjadi alat sebagai penglihatan yang nyaman untuk penglihatan jarak menengah hingga dekat, area yang paling sering digunakan dalam aktivitas seperti membaca, bekerja di depan laptop, hingga menggunakan ponsel.

Lensa ini membantu mengurangi kelelahan mata akibat aktivitas digital dan membuat peralihan fokus serta adaptasi menjadi lebih mudah, sehingga pengguna dapat bekerja lebih lama di depan layar gadget dengan penglihatan yang tetap jernih dan nyaman.

Menariknya, saat ini hanya HOYA yang memiliki solusi optis khusus bagi kelompok pre-presbiopia, menjadikannya pelopor dalam menghadirkan kategori lensa baru yang menjawab kebutuhan penglihatan generasi produktif yang belum sepenuhnya terlayani oleh pilihan lensa yang ada di pasaran.

Sebagai bagian dari peluncuran ini, HOYA juga memperkenalkan kampanye #NaikLevelPakaiVisuPro, yang terinspirasi dari semangat untuk terus berkembang dalam hidup. Kampanye ini mengajak masyarakat untuk menyadari bahwa presbiopia bukan sekadar tanda bertambah usia, tetapi bagian alami dari proses naik level dalam kehidupan.

“Melalui kampanye #NaikLevelPakaiVisuPro, kami ingin mengubah cara pandang masyarakat terhadap presbiopia. Kondisi ini bukan sesuatu yang perlu ditakuti atau disembunyikan, melainkan momen alami saat seseorang naik level dalam hidupnya,” kata Nihla Azkiya, Marketing Lead HOYA Lens Indonesia.

HOYA mengajak masyarakat Indonesia untuk mulai mengenali perubahan kecil pada penglihatan, memeriksakan mata secara rutin, dan berkonsultasi di Optik rekanan HOYA guna menemukan solusi penglihatan yang paling sesuai dengan kebutuhannya. Kini, melihat dengan nyaman di usia produktif bukan lagi tantangan.

Baca Juga: Pahami Gejala dan Cara Atasi Mata Minus Pada Anak

Selanjutnya: Program Magang Bergaji UMP Berlanjut 2026, Purbaya Siapkan Anggaran Rp 1,06 Triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Ulang Tahun Indomaret 24-26 November 2025, Aneka Camilan Diskon hingga 70%

Promo HUT Indomaret Periode 13-26 November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat. Ada diskon hingga 70% dan double cashback. 

5 Manfaat Air Kelapa Jika Diminum Setiap Hari, Bantu Cegah Batu Ginjal!

Air kelapa tidak hanya menyegarkan, tapi juga kaya manfaat. Berikut 5 manfaat air kelapa jika diminum setiap hari.

11 Alasan Konsumsi Real Food Bisa Turunkan Berat Badan, Apa Saja ya?

Ternyata ini, lho, beberapa alasan konsumsi real food bisa turunkan berat badan. Apa sajakah itu?        

Gelaran Pesta Sehat Kurangi Terjangkit Obesitas dan Diabetes

Jumlah orang yang hidup dengan obesitas kian meningkat, Pesta Jakarta Sehat edukasi untuk menghindarinya

11 Rekomendasi Makanan Diet Alami untuk Turunkan Berat Badan Anda

Ada beberapa rekomendasi makanan diet alami untuk turunkan berat badan Anda. Yuk, intip daftarnya di sini!

Rekomendasi Sepatu Futsal Terbaik yang Akan Jadi Tren di 2026, Cek Selengkapnya!

Lagi mencari sepatu futsal terbaik di tahun 2026? Ada beberapa brand yang punya sepatu terbaik, mulai dari Nike, Adidas, Puma hingga New Balance.

13 Daftar Merek Susu yang Cocok untuk Diet Turunkan Berat Badan, Rendah Lemak!

Ini dia daftar merek susu yang cocok untuk diet turunkan berat badan. Mau coba konsumsi?               

Cara Kerja Makin Fleksibel, Virtual Office Jadi Tren Baru Pelaku Usaha

​Minat terhadap layanan virtual office menunjukan peningkatan seiring dengan biaya kantor yang terus naik

Dua Pizza Tetap Irit Pakai Promo PHD Double Box dengan 14 Pilihan Topping Favorit

Pizza Hut hadirkan promo Double Box spesial. Nikmati 2 Pizza lebih irit mulai Rp 80.000 saja dengan 14 topping favorit.  

Segarkan Hari dengan Promo Chatime Hujan Pearl Cuma Rp 25.000, Spesial 24-27 November

Chatime hadirkan promo Hujan Pearl untuk temani momen hujan Anda. Nikmati 2 pilihan minuman hanya Rp 25.000 yang berlaku 24-27 November saja.