M O M S M O N E Y I D
AturUang

Lebih Hemat Sewa atau Beli Rumah, Simak Hitungan dari Perencana Keuangan Berikut

Lebih Hemat Sewa atau Beli Rumah, Simak Hitungan dari Perencana Keuangan Berikut
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Berikut ini hitungan lebih hemat sewa atau beli rumah dari perencana keuangan.

Jika belum memiliki dana khusus, menyewa rumah memang bisa jadi pilihan. Akan tetapi, tetap harus jeli menghitung perbandingan biayanya. 

Erlina Juwita, Perencana Keuangan Oneshildt, mengajak untuk berhitung, apakah pilihan menyewa rumah jauh lebih hemat dibanding membeli rumah yang harganya terus naik.

"Pertimbangan yang harus diketahui saat ingin beli properti adalah biaya yang tidak tercover saat sudah memiliki properti," katanya. 

Erlina menjelaskan tidak semua unsur dalam cicilan KPR yang kita bayarkan itu akan menjadi ekuitas.

Baca Juga: Ini Kelebihan Ngontrak Rumah Dibanding Membeli Rumah Baru

Paling tidak Anda harus membayar pajak bumi bangunan yang diasumsikan sekitar 1% setiap tahun. Sementara, jika Anda memutuskan menyewa maka pajak ini menjadi beban pemilik rumah.

Kemudian biaya perawatan. Hitung saja dalam setahun biaya perawatan sekitar 1% dari harga properti. "Kalau sewa, anggaran ini tidak jadi beban penyewa," kata Erlina.

Selanjutnya bunga KPR. Erlina mencontohkan bunga floating 9,75% setiap tahun dari hutangnya. Rumusnya yaitu 1-a% x bunga floating, aadalah uang muka.

Apabila uang muka 20% maka beban bunganya jadi (1-20%) dikalikan 9,75% atau sekitar 7,8% beban bunga yang harus ditanggung.

Lantas dari opportunity cost yang tidak terlihat jelas. Apabila dana tunai yang dimiliki dijadikan uang muka, ada kemungkinan kehilangan kesempatan Anda untuk mendapatkan return, kalau uang itu diinvestasikan.

Baca Juga: 6 Tips Siapkan Anggaran Renovasi Rumah Agar Keuangan Tetap Aman

Erlina menjabarkan cara menghitungnya adalah prosentase uang muka dikalikan selisih antara return dari kenaikan harga rumah dan return dari kenaikan harga saham di pasar modal.

Misalnya saja, return dari kenaikan rumah adalah 6% setiap tahun, sementara return kenaikan harga saham 8,75% setiap tahun. Maka opportunity cost-nya adalah 20% dari uang muka dikalikan dengan 8,75% dikurangi 6% atau sekitar 0,55%.

Nah, setelah coba hitung keseluruhan biaya yaitu pajak ditambah biaya perawatan, bunga KPR dan juga opportunity cost, perhitungan Erlina adalah 10,35% dan itu merupakan total biaya yang tidak dicover saat Anda membeli rumah, dalam setahun.

"Akan lebih menguntungkan untuk sewa apabila biaya sewa di bawah 10,35% dari harga jual rumah tersebut dan dana untuk uang muka diinvestasikan ke produk investasi lain seperti SBN, deposito, atau reksadana," jelas Erlina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.