M O M S M O N E Y I D
Santai

Kolaborasi Fashion Terbaru, Havaianas dan Gentlewoman Rilis Sandal Flip-Flop

Kolaborasi Fashion Terbaru, Havaianas dan Gentlewoman Rilis Sandal Flip-Flop
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Merek sandal asal Brasil, Havaianas mengumumkan kolaborasi dengan Gentlewoman, merek fashion dari Bangkok, untuk meluncurkan koleksi sandal flip-flop terbaru.

Kolaborasi ini menghadirkan desain yang menggabungkan semangat ceria dari Gentlewoman dan kebebasan khas Havaianas.

Koleksi ini diperkenalkan di beberapa negara Asia, termasuk Indonesia, dengan dua model yang terinspirasi dari Havaianas Flash Urban.

Setiap sandal dilengkapi dengan pin logo Gentlewoman di strap, serta tersedia dalam warna pink dan off white. Logo Gentlewoman juga terlihat jelas di bagian sol, menambah daya tarik visual.

Sandal ini dirancang untuk kenyamanan musim panas, menjadikannya pilihan untuk berbagai aktivitas, dari bersantai di pantai, hingga berkumpul dengan teman.

Baca Juga: Havaianas Warehouse Big Sale 2024, Ini Saatnya Bersantai di Bali dan Nikmati Diskon

Kristy Chiu, Brand Director Havaianas APAC, mengatakan, kolaborasi dengan Gentlewoman mewujudkan esensi merek, yang mengedepankan kebebasan dan pencapaian diri.

"Havaianas bukan sekadar merek sandal flip-flop saja, merek ini menjunjung gaya hidup bebas dan ekspresi diri tanpa batas. Kami berharap, konsumen dapat memancarkan kecantikan dan kepercayaan diri mereka dalam berbagai aktivitas," ungkapnya. 

Raya Wannapinyo, Co-Founder Gentlewoman, menambahkan, jika kolaborasi dengan Havaianas menawarkan peluang yang menjanjikan, mengingat pengakuan mereknya secara mendunia dan daya tariknya bagi beragam audiens.

"Kami berharap, dapat memperluas eksposur merek kami serta menjangkau target demografis yang lebih luas," ujar Raya. 

Koleksi Havaianas x Gentlewoman sudah tersedia di toko Havaianas tertentu dan secara online di www.havaianas.co.id. Setiap pembelian dilengkapi dengan pin enamel dan tote bag eksklusif, dengan harga Rp 749.000 per set.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.