Keluarga

Jadwal Imsak 13 Maret 2024 di Wilayah Provinsi D.I Yogyakarta dan Sekitarnya

Jadwal Imsak 13 Maret 2024 di Wilayah Provinsi D.I Yogyakarta dan Sekitarnya

MOMSMONEY.ID - Khusus wilayah Provinsi D.I Yogyakarta, inilah jadwal imsakiyah hari ke 2 Ramadhan 1445 H tepat di tanggal 13 Maret 2024.

Perbedaan terbit & tenggelamnya fajar berdampak pada berbedanya waktu imsak hingga waktu berbuka puasa di seluruh daerah di Indonesia.

Namun tak perlu khawatir, Anda tetap bisa melakukan ibadah puasa tepat waktu tanpa khawatir terlewat waktu beberapa menit. Sebab semuanya telah dihitung dengan teknologi yang disediakan oleh Lembaga resmi Kemenag

Baca Juga: 4 Resep Takjil Minuman Semangka Simple untuk Segarkan Dahaga Puasa

Mengutip dari laman resmi Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kemenag, ini dia jadwal imsak di wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, yang meliputi Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Kabupaten Kulon Progo, Kabupaten Gunung Kidul, dan Kabupaten Bantul.

Kota Yogyakarta

  • Imsak: 04.18
  • Subuh: 04.28
  • Zuhur: 11.51
  • Ashar: 15.00
  • Maghrib: 17.56
  • Isya: 19.05

Kabupaten Sleman

  • Imsak: 04.18
  • Subuh: 04.28
  • Zuhur: 11.51
  • Ashar: 15.00
  • Maghrib: 17.56
  • Isya: 19.05

Baca Juga: Simak 8 Tips Puasa Ramadan Sehat bagi Penderita Diabetes Ini, Anjuran & Larangan

Kabupaten Kulon Progo

  • Imsak: 04.19
  • Subuh: 04.29
  • Zuhur: 11.52
  • Ashar: 15.01
  • Maghrib: 17.57
  • Isya: 19.06

Kabupaten Gunung Kidul

  • Imsak: 04.17
  • Subuh: 04.27
  • Zuhur: 11.50
  • Ashar: 14.59
  • Maghrib: 17.55
  • Isya: 19.04

Kabupaten Bantul

  • Imsak: 04.18
  • Subuh: 04.28
  • Zuhur: 11.52
  • Ashar: 15.00
  • Maghrib: 17.56
  • Isya: 19.05

Baca Juga: 6 Tips Menjaga Berat Badan selama Bulan Puasa, Hati-hati Lapar Mata!

Melansir dari MUI Digital, tradisi imsak (berhenti makan & minum 10 menit sebelum adzan subuh berkumandang) terinspirasi dari sebuah hadist riwayat Imam Bukhari

Dari Anas bin Malik, bahwa Nabi SAW dan Zaid bin Tsabit makan sahur bersama. Setelah keduanya selesai makan sahur, beliau lalu bangkit melaksanakan shalat.

Kami bertanya kepada Anas, “Berapa rentang waktu antara selesainya makan sahur hingga keduanya melaksanakan salat?” Anas bin Malik menjawab, “Kira-kira waktu seseorang membaca lima puluh ayat.” (HR Bukhari no 542)

Berdasarkan hadits tersebut, waktu antara selesainya sahur dan shalat subuh ialah 50 ayat. Oleh sebab itu, ulama di Indonesia bersepakat memperkirakan pembacaan 50 ayat dapat dilakukan sekitar 10 menit.

Baca Juga: Sering Melewatkan Makan Sahur? Intip 6 Fungsi Sahur dalam Puasa Ramadan

Namun, Imam Al-Mawardi dalam al-Iqna halaman 74 berpendapat bahwa waktu berpuasa adalah dari terbitnya fajar, yakni azan Subuh berkumandang. Namun Ia menambahkan, akan lebih baik bila orang puasa menahan diri sedikit lebih awal sebelum terbitnya fajar, yakni di waktu imsak.

Dari sanalah tradisi imsak dimulai. Namun pada intinya, waktu dimulainya puasa bukan dari waktu imsak (sekitar 10 menit sebelum adzan subuh), melainkan saat terbitnya fajar yang bertepatan dengan adzan subuh berkumandang.

Nah, bagi warga di wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, itulah jadwal imsakiyah yang berlangsung di hari kedua bulan puasa pada 13 Maret 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News