M O M S M O N E Y I D
Santai

Jadi Pemenang di The Devil's Plan, Tonton 5 Drakor Ha Seok Jin Ini ya

Jadi Pemenang di The Devil's Plan, Tonton 5 Drakor Ha Seok Jin Ini ya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Menarik perhatian penonton lewat acara The Devil’s Plan di Netflix, ini sederet drama Korea atawa drakor yang dibintangi aktor Ha Seok Jin.

Bagi penonton reality game show The Devil’s Plan di Netflix, tentu sudah tak asing dengan pria jenius yang berprofesi sebagai aktor, Ha Seok Jin.

Selain dikenal sebagai pria jenius, Ha Seok Jin juga banyak membintangi drama Korea karena pekerjaannya adalah sebagai aktor.

Nah, berikut ini ada beberapa daftar drama Korea yang dibintangi Ha Seok Jin dan wajib ditonton para penggemarnya.

Baca Juga: Suka Drakor Horor? Tonton 6 Drama Korea Horor Ini di Netflix yuk

Something About 1%

Merupakan drakor romantis, Ha Seok Jin menjadi pemeran utama di drama ini bersama dengan Jeon So Min. Cerita drama ini mengikuti seorang pria kaya yang arogan yang bertemu dengan seorang guru biasa.

Ia meminta bantuan guru tersebut untuk berpura-pura menjadi tunangannya agar bisa mewarisi kekayaan keluarganya. Tanpa disangka, perlahan-lahan ia mulai jatuh cinta dengan sang guru tersebut.

Blind

Bersama dengan Jung Eun Ji, Ok Taec Yeon, dan Park Ji Bin, Ha Seok Jin membintangi drakor misteri ini. Drakor ini sendiri tayang di tahun 2022 kemarin dengan total 16 episode.

Drama ini mengikuti kisah para korban kejahatan yang tidak mendapatkan keadilan atas nasib mereka. Dengan genre thriller, seorang detektif juga berusaha untuk membersihkan namanya setelah dituduh menjadi pembunuh berantai.

Baca Juga: 4 Drakor Kriminal Bertema Pemberantasan Narkoba, Bukan Cuma The Worst of Evil Saja

When I Was The Most Beautiful

Cerita dari drakor romantis ini mengikuti kisah cinta segi empat dari karakter utamanya. Seorang gadis yang berprofesi sebagai pembuat keramik jatuh cinta pada dua bersaudara.

Ia tak bisa menentukan hatinya yang membuat dua saudara tersebut akhirnya jatuh cinta padanya. Di sisi lain, mantan kekasih dari sang kakak masih tak bisa move on darinya. Drakor ini dibintangi oleh Ha Seok Jin, Im Soo Hyang, Ji Soo, dan juga Hwang Seung Un.

4 Legendary Witches

Drama dari tahun 2014 ini juga menampilkan Ha Seok Jin sebagai pemeran utama pria. Drakor 4 Legendary Witches menceritakan tentang kisah persahabatan empat wanita tak bersalah yang membalaskan dendam mereka pada konglomerat yang membuat mereka mendekam di penjara.

Mereka juga merancang rencana mengalahkan konglomerat tersebut dengan membangun toko kue untuk mengalahkan perusahaan roti besar.

Radiant Office

Radiant Office adalah salah satu drama Korea tentang perkantoran yang dibintangi Ha Seok Jin bersama Go Ah Sung.

Menceritakan tentang segala konflik pekerjaan seperti susahnya mencari kerja, bertahan sebagai karyawan kontrak dalam lingkungan kerja yang toxic, hingga KKN yang kerap terjadi secara nyata dalam dunia kerja.

Drama ini menampilkan sisi positif dari pemeran utamanya. Sehingga tentu saja dapat membuat penontonnya merasa memperoleh semangat dalam menyelesaikan segala permasalahan yang terjadi di kantor.

Itulah tadi daftar drama Korea yang dibintangi oleh Ha Seok Jin, bintang di reality show The Devil’s Plan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Telur hingga Sayuran: 7 Superfood Sederhana Ini Ampuh Jaga Kesehatan Tubuh

Ingin hidup sehat tanpa mahal? Telur hingga sayur adalah superfood yang baik. Cek daftar lengkap 7 bahan sederhana yang harus Anda konsumsi rutin!

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.