M O M S M O N E Y I D
Santai

Inilah Gaya Putri Marino di Film Kabut Berduri

Inilah Gaya Putri Marino di Film Kabut Berduri
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Netflix kembali menghadirkan foto-foto eksklusif dari Kabut Berduri, film Original Indonesia terbaru karya sutradara ternama Edwin yang akan tayang mulai 1 Agustus 2024. Tayangan yang diproduksi bersama Palari Films ini menghadirkan karya film crime-investigative thriller yang mempertemukan sang sutradara dengan aktris utama Putri Marino (The Big 4) setelah keduanya berkolaborasi di film Posesif.

Bagi anda yang penasaran dengan film ini, Kabut Berduri berkisah mengenai seorang detektif yang terpaksa menghadapi masa lalunya saat ia menyelidiki kasus pembunuhan berantai misterius di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia.

Film ini memadukan elemen investigasi kejahatan yang intens dengan eksplorasi mendalam akan isu-isu sosial, menghadirkan pengalaman menonton yang menarik dan mendebarkan.

“Untuk mempersiapkan film ini, saya setiap hari berdiskusi dengan Edwin serta produser Meiske Taurisia untuk membedah karakter Sanja yang saya perankan,” ujar Putri Marino dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Simak, 3 Tayangan Drama di Netflix Bulan Juli Ini

Selain sesi reading yang panjang, istri dari Chicco Jerikho itu mengaku melalui sejumlah latihan fisik, belajar memegang pistol, dan mengadakan kunjungan ke polisi untuk lebih mendalami profesi Sanja sebagai detektif.

Kabut Berduri juga diperkuat oleh sederet aktor ternama, yaitu Yoga Pratama, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin, Yusuf Mahardika, Iedil Dzuhrie Alaudin, Kiki Narendra, Siti Fauziah, dan Sita Nursanti.

Edwin merupakan peraih sejumlah penghargaan internasional, seperti Golden Leopard di Festival Film Locarno 2021 serta Sutradara Terbaik dan Penulis Skenario Adaptasi Terbaik di Festival Film Indonesia 2022 untuk film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas.

Baca Juga: Film Putri Marino Bakal Tayang di Netflix, Penasaran?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.