M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ini Alasan Kenapa Anda Wajib Pakai Spons Khusus Untuk Cuci Piring

Ini Alasan Kenapa Anda Wajib Pakai Spons Khusus Untuk Cuci Piring
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Banyak dari kita memiliki spons di rumah untuk mencuci piring, yang kemudian kita gunakan untuk membersihkan kompor atau meja dapur.

Menggunakan satu spons untuk membersihkan semua benda kotor di dapur terdengar sebagai ide yang hemat dan mudah, namun melansir House Digest ternyata cara ini bisa membawa masalah lo Moms!

Baca Juga: Alat TeleCTG Bisa Ketahui Risiko Dini Pada Ibu Hamil

Sudah umum bahwa kita sering kali menggunakan spons untuk mencuci piring dan peralatan masak yang tadinya digunakan sebagai wadah daging segar. Tak hanya itu, sekotor apapun peralatan masak dan makan spons adalah pahlawan untuk membersihkannya. 

Melihat kebiasaan ini seharusnya Moms tidak menggunakan spons yang sama untuk membersihkan semua benda kotor di dapur. Menggunakan spons yang sama dapat menebarkan bakteri ke seluruh dapur lo!

Sekali bakteri sudah mengkontaminasi spons, bakteri akan bertahan lama di spons. Tekstur spons yang berpori-pori menyebabkan bakteri dan kelembapan mudah terjebak dan jadi tempat berkembang biaknya bakteri. Melansir Institute of Food Science & Technology, bakteri di spons bisa bertahan selama beberapa jam hingga satu hari penuh. 

Jadi sebaiknya gunakan spons yang berbeda untuk pekerjaan yang berbeda. Faktanya spons adalah benda paling kotor yang ada di dapur. Spons menyimpan jutaan bakteri termasuk Salmonella, E. Coli dan campylobakteri yang bisa menyebar di seluruh permukaan dan menyebabkan infeksi dan keracunan makanan. Tandanya termasuk muntah, diare, kram perut, sakit kepala, kelelahan dan demam. 

Baca Juga: Daftar 8 Makanan Paling Asam di Dunia, Bikin Mulut Langsung Mengerut!

Jika Anda masih ingin menggunakan spons cara terbaik mencegah bakteri dan kuman menyebar adalah menggunakan spons yang berbeda untuk setiap pekerjaan di dapur. Misalanya satu spons khusus untuk mencuci piring kotor dan sisanya untuk membersihkan meja dan kompor. 

Anda juga bisa menyiapkan satu spons khusus untuk membershkan oven dan microwave. Kuncinya adalah pastikan semua anggota keluarga mengetahui perbedaan fungsi setiap spons yang ada di rumah. 

Spons juga perlu sering dibersihkan. Anda bisa menggunakan microwave untuk membunuh 99% kuman di dalam spons. Cuci spons dua kali seminggu. Caranya gunakan sabun, gosok, peras dan bilas. Setelah itu masukkan ke microwave salama satu menit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Milku Tambah Varian Baru Rasa Marie Biskuit untuk Sarapan dan Camilan

​Milku terus menghadirkan inovasi susu UHT dengan rasa yang familiar di lidah anak, sekaligus mendukung tumbuh kembang yang optimal.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 23 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Jumat 23 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja dan strategi sukses hari ini.

Anjlok Parah, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Jumat (23/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Jumat (23/1/2026) kompak turun. Emas Gaeri 24 jadi Rp 2.833.000, emas UBS Rp 2.870.000

Promo A&W Weekend Deals, Makan Hemat Bareng Keluarga Mulai Rp 65.000

Makan hemat bareng keluarga? Promo A&W Weekend Deals hadirkan paket ayam goreng mulai Rp 65.000. Cek cara dapat gratis burger di sini!

Ibu Baru Wajib Tahu! 8 Kunci Sukses Kembali Bekerja Pasca Melahirkan agar Tidak Stres

Ibu baru kembali bekerja? Jangan kaget, ada 8 kunci sukses agar transisi berjalan lancar. Mulai komunikasi atasan hingga pengasuhan anak.

Katalog Promo JSM Alfamart Periode 23-25 Januari 2026, Cornetto Beli 2 Gratis 1!

Katalog terbaru promo JSM Alfamart periode 23-25 Januari 2026 tawarkan beragam produk dengan harga miring. Segera manfaatkan sebelum kehabisan!

Nasib Tragis 7 Karakter Film Ini, Tersesat dan Berjuang Hidup Sendirian

Tersesat di lautan luas hingga Mars, para karakter ini menghadapi nasib mengerikan. Jangan lewatkan kisah mereka mencari jalan pulang.

Punggung Mulus Tanpa Jerawat, Ikuti 5 Trik Mudah Ini

Jerawat punggung bikin tak percaya diri? Eksfoliasi rutin dan pilihan produk tepat bisa jadi solusinya. Temukan rahasia lengkapnya!  

Pecinta Romantis Wajib Tahu, Jangan Lewatkan 7 Kisah Klasik Legendaris Ini

Film romantis lawas ini tetap jadi favorit, tapi banyak yang belum tahu. Cek daftarnya agar tak ketinggalan kisah cinta legendaris.  

Diskon Watsons Pakai Promo Beauty Deals: Hemat 35% Plus Voucher Rp 50 Ribu

Kesempatan terbatas! Promo Watsons Beauty Deals hanya 4 hari saja. Temukan diskon menarik untuk kosmetik incaran Anda sekarang juga.