M O M S M O N E Y I D
Santai

Ini 4 Tanda High Value Woman Berkarakter Tinggi, Apa Anda Salah Satunya?

Ini 4 Tanda High Value Woman Berkarakter Tinggi, Apa Anda Salah Satunya?
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa tanda high value woman, apakah Anda termasuk salah satunya?

High value woman adalah sebutan yang disematkan pada perempuan-perempuan dengan karakter tinggi yang percaya diri, memiliki kebebasan, dan memiliki nilai bagi dirinya sendiri.

Menjadi seorang high value woman dianggap sebagai hal penting. Sebab, perempuan yang masuk dalam kategori ini memiliki nilai, mengerti akan kualitas dirinya, dan percaya akan kemampuannya.

Jika ingin tahu, berikut adalah beberapa tanda sifat dan kualitas dari high value woman.

Baca Juga: 6 Tontonan Tentang Gaya Hidup dan Perawatan Diri di Netflix

Memiliki self esteem

Salah satu tanda utama yang bisa menjadi kualitas seorang high value woman adalah memiliki self esteem dan standar yang tinggi bagi dirinya.

Melansir dari laman Parenting First Cry, seorang high value woman memiliki nilai untuk dirinya. Jadi ia tidak takut kehilangan pria yang tidak mencintai dirinya seperti ia mencintai dirinya.

Perempuan yang masuk dalam kualifikasi high value woman pun bisa menikmati waktunya sendiri, mencintai dirinya sendiri, dan memiliki respek tinggi bagi dirinya sebelum orang lain.

Menerima kekurangannya

Seorang high value woman juga merupakan seorang perempuan yang bisa menerima kekurangannya.

Perempuan dengan karakter ini menyadari kerentanannya dan tidak menutup hati bagi orang lain yang ingin mengenali dirinya. High value woman pun juga bisa menerima kerentanan orang lain dan juga kekurangannya karena ia menyadari semua orang tentu memiliki hal tersebut.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Buku Self Development Ini Cocok Dibaca Kalangan Remaja Dewasa

Baik hati

Tanda lain yang bisa dijadikan kualitas seorang high value woman adalah memiliki hati yang baik. Kebaikan hati dari dalam merupakan hal yang tulus dan dapat terpancar langsung dari penampilan luarnya.

Menurut laman Hack Spirit, seorang high value woman memiliki hati yang besar, simpati, dan tidak takut untuk menunjukkan kebaikannya pada orang lain.

Yang terpenting, dari itu semua, ia pun juga memiliki rasa baik hati yang tinggi untuk dirinya sendiri.

Memiliki batas dan emosi stabil

High value woman merupakan seorang pribadi yang selalu memiliki boundaries atau batasan dirinya dengan segala hal. Menjadi high value woman artinya mengerti tentang pentingnya memiliki batasan yang jelas dan sehat bagi dirinya dan orang lain.

Sebab high value woman menganggap boundaries atau batasan sebagai hal yang penting untuk membantu menjaga kesehatan mental dan emosi yang stabil.

Pribadi ini bahkan mampu menyadari dan menghormati batasan yang ia buat dan juga yang dimiliki oleh orang lain.

Nah, itulah beberapa tanda seseorang perempuan yang masuk kategori high value woman atau perempuan dengan karakter tinggi. Anda termasuk?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.