M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Ingin Ajak Kucing Bermain? Ini Beberapa Macam Permainan Favoritnya

Ingin Ajak Kucing Bermain? Ini Beberapa Macam Permainan Favoritnya
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Ada banyak jenis permainan yang bisa dimainkan bersama kucing. Beberapa di antaranya berupa permainan yang sesuai dengan naluri berburu kucing, seperti mengejar, menyergap, dan menangkap. Permainan ini juga bisa Anda lakukan di dalam ruangan, sehingga tak perlu repot-repot membawanya keluar rumah. Bahkan sangat cocok untuk menghilangkan bosannya.Jika Anda sedang mencari permainan-permainan yang seru untuknya, berikut beberapa daftar permainan yang menjadi favorit kucing.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Produk Kemasan Makanan Kucing Berkualitas yang Ramah di Kantong

Bulu dan Tali

Permainan ini bulu dan tali ini dapat Anda beli di toko-toko hewan peliharaan. Harganya sekitar Rp 20.000 untuk satu buah. Anda dapat memainkannya kapan pun untuk menarik perhatian kucing.

Dilansir dari Petsecure, cara memainkannya adalah dengan memikat kucing Anda dengan menggantungnya di depan mereka dan menariknya menjauh dengan cepat. Anda juga dapat menggoyang-goyangkannya dari jarak yang jauh. Bunyi kemerincing akan menarik perhatian kucing dan bulu-bulu yang bergerak akan dikejar-kejar kucing. Tali pancingnya sangat lentur sehingga Anda dapat menggerakannya tanpa takut patah.

Petak Umpet

Permainan petak umpet sederhana dapat menjadi hal yang seru dilakukan bersama si kucing. Anda dapat bersembunyi di balik dinding, di balik sofa, tempat tidur, meja, dan apa saja. Kucing akan membuntuti Anda seolah-olah Anda adalah mangsanya. Namun, waspada bila kucing tiba-tiba melompat untuk menerkam Anda . Dia mungkin akan menggigit sebagai bagian dari caranya bermain.

Baca Juga: Hati-Hati, Ini Akibatnya Bila Seseorang Tega Menarik Ekor Kucing

Kantong Kertas Besar

Letakkan kantong kertas besar di lantai dan berdiri. Kucing akan tertarik dan mendatanginya. Menilik ke dalam kantong, lalu memasukinya. Ini permainan yang murah dan kucing akan senang dengan kantong-kantong ini untuk tempatnya bermain.

Anda dapat memvariasinya dengan memberi lubang-lubang kecil di tiap sisi kantung. Dari lubang tersebut, Anda dapat menggoda kucing dengan bulu-bulu yang tiba-tiba muncul dari dalam lubang. Kucing pasti akan berusaha menangkapnya.

Tikus Mainan

Kucing secara alami memiliki insting berburu. Meskipun mereka dipelihara, insting ini tak akan hilang. Oleh karena itu, tikus mainan yang bisa bergerak dan berbunyi adalah pilihan mainan yang baik. Kucing akan mengejar-ngejar tikus mainan dan mungkin akan membawanya kepada Anda sebagai hadiah. Jika ini berhasil dilakukan kucing, Anda dapat memberinya sebuah treats.

Lempar-Tangkap

Selain tikus mainan, permainan lempar-tangkap dengan bola kecil juga bisa dilakukan. Tujuannya tetap sama, yakni memancing insting berburu kucing. Kucing yang obesitas juga disarankan memainkan permainan ini agar dia lebih banyak bergerak. Jika Anda tak bisa membeli bola, Anda dapat membuatnya dari kertas-kertas bekas yang digulung-gulung menyerupai bola. Ini ringan dan kucing mudah menangkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Efek Terlalu Banyak Minum Kopi bagi Tubuh

Ternyata ini, lho, efek terlalu banyak minum kopi bagi tubuh. Apa sajakah itu?                      

Tanaman Herbal yang Bantu Atasi Gejala Influenza A, Cek Rincian Detailnya!

Ada beberapa jenis tanaman herbal yang bisa bantu atasi gejala influenza A. Gejala influenza tipe A lebih berat dibandingkan flu biasa.

Promo Wingstop Hematnya Juara November 2025, 3 Paket Komplit Serba Rp 24.000-an

Promo Hematnya Juara dari Wingstop datang lagi di November 2025. Nikmati paket Juara komplit dengan 3 pilihan favorit serba Rp 24.000-an.

Hari Terakhir Promo J.CO Delivery Deals, Bundling Minuman Favorit Mulai Rp 55K

Promo J.CO Delivery Deals telah memasuki hari terakhir. Ini kesempatan untuk menikmati bundling minuman favorit mulai Rp 55.000 saja.

Dari Baby Boomers ke Gen Z: Merajut Kolaborasi Lintas Generasi di Perusahaan

Kelola perbedaan gaya komunikasi & nilai hidup antar generasi di perusahaan. Migunani & Co. berbagi tips membangun tim yang solid.

Tips Jadi Eatfluencer Sukses: Konten Kuliner Estetik ala Grab

Kembangkan bakat review kuliner Anda dengan Grab Eatfluencer. Dapatkan tips foto estetik & deskripsi rasa mendalam dari kreator profesional.

Samsung A07 Mengusung Mediatek Helio G99, Skor AnTuTu Mencapai 405 Ribuan!

Samsung A07 yang diluncurkan di tahun 2025 ini bawa prosesor Mediatek Helio G99. Kamera utamanya sama dengan Redmi 14C yakni dengan resolusi 50 MP

Cara Kerja Algoritma Instagram dan Tips untuk Memaksimalkannya, Coba Sekarang!

Cara kerja algoritma Instagram terdiri dari algoritma feed, reels, stories & explore. Masing-masing memiliki pemeringkatannya sendiri.

Bahaya! Ini Dia 6 Makanan yang Tingkatkan Risiko Kanker

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tingkatkan risiko kanker, lho. Yuk, intip daftarnya di sini!

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 16 November 2025

Ramalan zodiak Minggu 16 November 2025 membawa energi yang besar pada dinamika astrologi dalam urusan keuangan dan karier.