M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Indopc Hadirkan Solusi Teknologi Nasional dengan Produk Bersertifikasi TKDN

Indopc Hadirkan Solusi Teknologi Nasional dengan Produk Bersertifikasi TKDN
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Menyikapi tren teknologi global dan kebijakan pemerintah dalam memperkuat industri dalam negeri, Indopc hadir untuk mendorong kemandirian teknologi nasional dan memenuhi kebutuhan pasar akan perangkat komputer bersertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dalam setiap proses pengadaannya.

Indopc menyediakan solusi teknologi komprehensif untuk lembaga pemerintah, kementerian, institusi publik, dan sektor swasta, melalui rangkaian produk unggulan seperti laptop, All-in-One (AIO), dan server. Produk-produk ini telah dirancang untuk memenuhi standar kualitas tinggi, efisiensi operasional, dan kepatuhan terhadap regulasi nasional.

Salah satu produk unggulan dari Indopc adalah laptop seri Elang yang tersedia dalam dua varian. Varian pertama, Elang 711, dilengkapi dengan prosesor Intel® CoreTM i7 yang memberikan performa tinggi untuk kebutuhan komputasi berat.

Sementara itu, varian kedua, Elang 511, menggunakan prosesor Intel® CoreTM i5 yang lebih efisien dalam konsumsi daya namun tetap andal untuk produktivitas harian. INDOPC juga menghadirkan varian Indopc Intel-Ultra sebagai pilihan tambahan dengan teknologi terbaru. Seluruh varian ini dirancang untuk menjawab kebutuhan beragam pengguna, dengan fokus pada efisiensi, performa, dan inovasi teknologi.

Baca Juga: Lazada Tanam Dana US$ 100 Juta demi Mengembangkan Program Afiiliate

Selain produk laptop, Indopc juga menghadirkan berbagai lini server unggulan, seperti INDOPC RAJAWALI RW75 dan INDOPC RAJAWALI RW65 yang dirancang untuk kinerja optimal dan keandalan tinggi, serta INDOPC RAJAWALI RWX11 dengan sertifikasi TKDN sebesar 31% yang dikembangkan khusus untuk lingkungan ekstrim dengan daya tahan maksimal. Hal membuktikan komitmen Indopc dalam mendukung pertumbuhan industry nasional dengan mengintegrasikan komponen-komponen lokal dalam proses produksinya, sekaligus memberikan kontribusi langsung terhadap sektor manufaktur dalam negeri dan pembangunan nasional yang berkelanjutan.

Indopc tidak hanya berfokus pada kualitas produk yang tinggi, tetapi juga menghadirkan layanan purna jual terbaik untuk memastikan kenyamanan dan kepuasan pelanggan.

Dengan garansi yang fleksibel mulai dari satu hingga tiga tahun, pelanggan diberikan kebebasan dalam memilih perlindungan sesuai kebutuhan. Dukungan pelanggan tersedia selama 24 jam sehari melalui telepon, email, dan portal online, memungkinkan respons cepat terhadap berbagai pertanyaan maupun permasalahan teknis. Komitmen Indopc terhadap layanan juga tercermin dari jaringan purna jual yang luas, dengan Service Center yang tersebar di 34 provinsi dan 74 kota besar di seluruh Indonesia, sehingga pelanggan dapat memperoleh dukungan teknis dengan mudah dan cepat dimanapun mereka berada.

“Indopc bukan hanya sekadar produsen perangkat komputer, tetapi juga mitra strategis bagi pemerintah dan pelaku usaha dalam mewujudkan transformasi digital nasional yang berkelanjutan dan berorientasi pada kemandirian industri lokal,” ujar Amelia Kristianto, Marketing Manager dari INDOPC dalam keterangan resmi yang diterima Rabu (28/5).

Dengan rekam jejak lebih dari dua dekade, Amelia menyebut Indopc berkomitmen menjadi bagian dari solusi teknologi masa depan Indonesia, menghadirkan inovasi yang mendukung keberlanjutan, efisiensi, dan kemajuan bangsa.

Baca Juga: 5 Tanda Anda Menjadi Orang yang Kaya Raya di Suatu Hari Nanti, Simak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Bitcoin Bergerak Liar, Investor Disarankan Berhati-hati

Volatilitas tinggi menandakan pasar belum sepenuhnya tenang setelah gelombang jual atau likuidasi besar. 

Aset Kripto Ini Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers saat Pasar Rontok

Kripto Canton, salah satu yang bertahan naik dan menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.       

Harga Emas Pekan Ini Ditutup Ambles di bawah US$ 5.000, Ini Penyebabnya!

Pada perdagangan intraday Jumat, emas sempat ambles 12%, penurunan terbesar dalam empat dekade atawa awal 1980-an.

Musikal Perahu Kertas Resmi Berlayar, Tampil hingga 15 Februari di Ciputra Artpreneur

Musikal Perahu Kertas resmi berlayar, tampil hingga 15 Februari 2026 di Ciputra Artpreneur Jakarta dengan total 21 pertunjukan.​

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.