InvesYuk

IHSG Ditutup Turun 11 Poin dari Pembukaan 21 Desember 2023

IHSG Ditutup Turun 11 Poin dari Pembukaan 21 Desember 2023

MOMSMONEY.ID - Perdagangan bursa pada Kamis (21/12) berakhir dengan posisi Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG yang negatif. 

IHSG melorot sebesar 11 poin atau sekitar 0,14% pada penutupan Kamis (21/12). Alhasil, IHSG menyentuh level 7.209. 

Melansir riset Indo Premier Sekuritas, nilai dari transaksi hari ini adalah Rp 10,70 triliun. Sementara untuk volume perdagangan sebanyak 189,69 juta lot saham.

Baca Juga: IHSG Merosot pada Sesi Satu Perdagangan 21 Desember 2023

Posisi kurs rupiah menunjukkan pelemahan 0,09% terhadap dollar AS ke posisi Rp15.525. 

Nasib pelemahan juga terjadi dengan saham Asia. Market saham Asia melemah pada hari Kamis (21/12) sore setelah Wall Street menghentikan kenaikan beruntun jangka panjang.

Ditambah lagi, imbal hasil US Treasury mendekati posisi terendah lima bulan di tengah harapan pembacaan inflasi yang lemah di Inggris akan tercermin dalam data harga AS yang akan datang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News