M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

IHSG Berpotensi Uji Support, Simak Rekomendasi Saham BRIDanareksa Kamis (7/8)

IHSG Berpotensi Uji Support, Simak Rekomendasi Saham BRIDanareksa Kamis (7/8)
Reporter: Muhammad Alief Andri  |  Editor: Muhammad Alief


MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi tipis sebesar 0,15% ke level 7.503 pada perdagangan Rabu (6/8), meskipun investor asing masih mencatatkan net buy sebesar Rp433 miliar.

Chory Agung Ramdhani, Kepala Departemen Customer Engagement & Market Analyst BRIDanareksa Sekuritas, menyampaikan bahwa secara teknikal, IHSG berpotensi menguji area support di level 7.470. Sementara itu, pasar juga mulai mencermati agenda rebalancing MSCI Agustus serta potensi pergerakan saham-saham kandidat masuk indeks.

Berikut ini saham pilihan BRIDanareksa Sekuritas untuk Kamis (7/8):

1. PGAS - Buy (Swing Trade)

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) mencatat potensi perubahan arah tren jangka pendek usai pola teknikal cup and handle tertembus. Peluang penguatan terbuka ke level resistance 1.725-1.780.

Buy: 1.660-1.690

Target Price: 1.725, 1.780

Stoploss: di bawah 1.650


2. INCO - Buy on Breakout (Swing Trade)

PT Vale Indonesia Tbk (INCO) dalam tren bullish jangka pendek dan berpotensi menembus resistance 3.900. Jika berhasil breakout, target selanjutnya berada di 4.230-4.400.

Buy on Breakout: di atas 3.900

Target Price: 4.230, 4.400

Stoploss: di bawah 3.800

Baca Juga: Ini Dia Saham Top Leaders, Pendorong Terbesar Bagi IHSG Selama Ini


3. BWPT - Buy (Day Trade)

PT Eagle High Plantations Tbk (BWPT) masih menunjukkan tren penguatan. Berpotensi pullback ke area 109-115 sebelum melanjutkan kenaikan ke resistance 130-137.

Buy: 115-120

Target Price: 130, 137

Stoploss: di bawah 109


4. BBNI - Sell (Swing Trade)

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) cenderung sideways dan gagal menembus resistance 4.220. Saham ini diperkirakan akan mengarah ke support terdekat di 3.930.

Sell on strength

Stoploss: jika kembali ke atas 4.220


Pastikan strategi disesuaikan dengan profil risiko masing-masing investor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Inspirasi Ruang Gaya Mode: Cara Kim Lewis Menyatukan Warna, Pola, dan Kenyamanan

Yuk, simak cara desainer Kim Lewis memadukan warna dan pola ala runway ke dalam ruang tamu dan ruang makan rumah modern!  

Tren Belanja Akhir Tahun Buka Peluang Cuan untuk Saham ERAA dan ERAL

​Analis memproyeksikan bahwa momentum akhir tahun bisa jadi katalis positif bagi saham ERAA dan ERAL.  

Prediksi PSG vs Bayern Munich (5/11), Duel Sengit Raksasa Eropa di Parc des Princes

Simak pertandingan seru PSG vs Bayern Munich di Liga Champions, Rabu 5 November 2025, jam 03.00 WIB. Yuk, cek ulasan lengkapnya di sini.&l

7 Cara Simpel Bikin Kamar Mandi Jadi Lebih Segar dengan Tirai Shower

Cek yuk, cara mudah menyegarkan tampilan kamar mandi tanpa renovasi besar! Catat agar tampilah makin segar dan nyaman, ini tipsnya.  

5 Kesalahan Fatal Menghitung Keuntungan Jualan yang Bikin Bisnis Sulit Untung

Yuk, cek lima kesalahan menghitung keuntungan jualan yang sering bikin usaha rugi diam-diam, berikut panduannya untuk Anda.

10 Peluang Bisnis AI Paling Menjanjikan yang Belum Banyak Pesaing di 2025

Yuk, simak peluang bisnis AI yang belum banyak pesaing tapi punya potensi besar di 2025. Berikut ulasannya yang bisa Anda catat.

Rahasia Bangun Kekayaan yang Terlupakan: Perencanaan Adalah Kunci Finansial

Cek yuk, bagaimana sisi kewajiban finansial yang sering diabaikan justru bisa jadi kunci utama membangun kekayaan jangka panjang.  

10 Cara Menjaga Pengeluaran Liburan Tetap Hemat Tanpa Kehilangan Momen Bahagia

Yuk, simak cara menjaga keuangan tetap aman selama liburan agar dompet nggak jebol tapi momen bahagia tetap berjalan lancar.  

5 Cara Menghilangkan Kemerahan di Wajah yang Mudah dan Efektif

Wajah kemerahan? Bisa dicoba, inilah 5 cara menghilangkan kemerahan di wajah yang mudah dan efektif.

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (5/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.