MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (18/11/2025). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas berikut ini.
Pada perdagangan Senin (17/11/2025), IHSG menguat 0,55% ke level 8.416 dan disertai dengan munculnya volume penjualan.
Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, secara teknikal IHSG masih berada dalam fase wave (iii) dari wave [iii], sehingga masih memiliki potensi untuk menguat menuju area 8.487–8.539.
Namun demikian, Herditya mengingatkan kepada investor untuk tetap mencermati area 8.279–8.332 sebagai area koreksi berikutnya.
Adapun level support IHSG diperkirakan berada di 8.332 dan 8.276, sementara level resistance berada pada kisaran 8.488 dan 8.532.
Baca Juga: IHSG Diproyeksi Melemah, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Selasa (18/11)
Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas untuk perdagangan selasa (18/11/2025)
1. ASSA – Buy on Weakness
ASSA menguat 6,88% ke level 1.165 disertai peningkatan volume pembelian. Pergerakannya juga masih berada di atas MA20. Analis memperkirakan posisi ASSA saat ini berada pada bagian dari wave [v].
- Buy on weakness: 1.125–1.145
- Target harga: 1.180, 1.250
- Stoploss: di bawah 1.105
2. BBNI – Buy on Weakness
BBNI bergerak flat ke 4.390 dengan disertai volume pembelian. Saham ini masih berada di atas MA20. MNC Sekuritas memperkirakan BBNI berada pada bagian wave iv dari wave (i) dari wave [c].
- Buy on weakness: 4.180–4.360
- Target harga: 4.530, 4.670
- Stoploss: di bawah 4.110
Baca Juga: IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (18/11)
3. BREN – Buy on Weakness
BREN terkoreksi tipis 0,26% ke 9.725 dan masih didominasi tekanan jual. Saat ini, BREN diperkirakan berada pada bagian dari wave [ii] dari wave 3.
- Buy on weakness: 8.925–9.600
- Target harga: 10.400, 11.200
- Stoploss: di bawah 8.525
4. TKIM – Spec Buy
TKIM bergerak flat ke level 7.025 dengan munculnya volume pembelian, meskipun pergerakannya masih tertahan oleh MA20. Selama bertahan di atas 6.775, TKIM diperkirakan berada pada bagian dari wave [b] dari wave 4.
- Spec buy: 6.875–7.000
- Target harga: 7.275, 7.700
- Stoploss: di bawah 6.775
Investor diimbau untuk mewaspadai kemungkinan koreksi teknikal dan mencermati level support–resistance kunci agar momentum perdagangan tetap terjaga di tengah volatilitas pasar.
Selanjutnya: Pemangkasan Suku Bunga The Fed Bisa Mundur ke 2026: Pasar Was-Was
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News