M O M S M O N E Y I D
Santai

Huawei Pura 80 Ultra Tawarkan Kamera Telefoto Terbaik, Ini Informasi Lengkapnya

Huawei Pura 80 Ultra Tawarkan Kamera Telefoto Terbaik, Ini Informasi Lengkapnya
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Huawei Pura 80 Ultra tampilkan struktur lensa yang inovatif, lengkap dengan beberapa fitur terbaru. Kualitasnya tidak kalah baik dari HUAWEI Pura 80 Pro+.

Kamera telefoto Huawei Pura 80 Ultra gunakan sensor yang canggih untuk mencapai dua panjang fokus yang berbeda. Saat menggunakan telefoto 10x, hasilnya akan sama dengan lensa telefoto periskop biasa. 

Namun saat beralih ke kamera 3,7x, lensa prisma akan berpindah ke lensa kedua. Dibandingkan dengan ponsel 4 lensa lainnya, modul kamera pada ponsel ini sedikit lebih kecil. 

Baca Juga: Kamera Samsung S25 Bisa Mendeteksi Objek & Atur Fokus Secara Instan! Cek di Sini!

Sern Wen, pengamat gadget dari Gizmochina.com, menyebutkan, keduanya mempunyai kualitas gambar yang baik.

“Huawei Pura 80 Ultra dan Pro+ menerapkan zoom optik 85-170mm. Fitur ini bertugas mengubah panjang fokus dengan menggerakkan lensa secara maju atau mundur,” tambahnya.

Yuk, ikuti terus penjelasan mengenai fitur-fitur Huawei Pura 80 Ultra berikut ini”

Sama-sama andalkan lensa utama 50 MP

Huawei Pura 80 Ultra dan Pro+ sama-sama memakai kamera utama  50 MP. Bedanya, Huawei Pura 80 Pro+ pakai tiga kamera utama 50 MP arperture f/1.6-4.0, kamera ultra wide 40 MP, kamera telefoto makro 48 MP, lengkap dengan OIS.

Sementara, Huawei Pura 80 Ultra membawa lensa wide 50 MP dengan arperture f/4.0, lensa ultra wide 40 MP dan lensa telefoto periskop sebesar 50 MP.

Untuk kamera depan, Huawei Pura 80 pro+ memakai resolusi 13 MP yang mendukung resolusi sebesar 4160 × 3120 piksel. Huawei Pura 80 Ultra juga memakai lensa 13 MP dan bisa merekam video di 4K/1080p, lengkap dengan gyro-EIS.

Pertahankan desain kamera di seri lama

Tampilan Huawei Pura 80 ultra ini tak banyak perubahan, desainnya masih mirip dengan seri 70. Modul kameranya masih ditempatkan di sudut kiri atas, tapi ukurannya sedikit lebih besar. 

Bingkainya berbentuk melengkung dengan sensor sidik jari yang dipindahkan ke tombol daya. Layar Pura 80 Pro+ memakai LTPO OLED dengan ukuran sekitar 6.8 inci.

Layar tersebut mempunyai resolusi 2848 × 1276 piksel yang bisa hadirkan 1.07 miliar warna. Gadget canggih ini juga memiliki adaptive high dynamic refresh rate hingga 120 Hz

Untuk urusan layar, Huawei Pura 80 pro+ sedikit tertinggal karena hanya memiliki resolusi sebesar 1276 x 2848 piksel. Smartphone ini juga manfaatkan LTPO OLED dengan refresh rate 120 Hz.

Baca Juga: Daftar HP Samsung yang Mendapatkan Update One UI 8, Simak juga Update Fiturnya

Pura 80 Ultra menang telak berkat daya 5700mAh 

Baterainya Pura 80 ultra jelas lebih besar, hadir dengan daya berkapasitas 5700mAh. Untuk fast chargingnya sebesar 100W, mirip dengan yang dimiliki ponsel flagship. 

Tentu saja, ada juga fitur SuperCharge 80W yang super canggih. Ponsel ini juga dilengkapi penyimpanan yang besar yakni RAM 12 GB dan penyimpanan 512 sampai 1 TB.
 
Sedangkan, Huawei Pura 80 pro+ hanya mampu hadirkan daya sekitar 5,170 dengan fast charging 100 W. Untuk mendukung performa Pura 80 ultra, Huawei manfaatkan EMUI atau HarmonyOS 5.1.

Berbeda halnya dengan Pura 80 pro+ yang gunakan Pura EMUI 15.0, lengkap dengan 12 GB RAM dan penyimpanan 512 GB. Untuk melindungi kedua seri ponsel ini, Huawei menyematkan perlindungan IP68/IP69.

Itulah rangkuman yang memuat tentang fitur dan spesifikasi dari Huawei Pura 80 ultra dan Huawei Pura 80 pro+ yang menarik untuk dipahami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.